10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?

Gak cuma enak, tapi juga bikin ketagihan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), "gorengan" hanya dimaknai dengan sangat sederhana, yakni mengacu kepada penganan yang digoreng. Gorengan juga bisa dimaknai sebagai sebuah istilah yang digunakan untuk merujuk pada jenis  makanan yang terbuat dari adonan tepung atau dicelup adonan tepung dan digoreng menggunakan minyak panas dalam jumlah yang banyak.

Sedari dulu, gorengan sudah jadi salah satu makanan favorit orang Indonesia. Jadi, penasaran gak, sih, mengapa orang Indonesia suka makan gorengan? Kira-kira apa, ya, alasannya? Coba kita ulas bersama melalui artikel berikut ini, yuk!

1. Bahan dasar gorengan mudah ditemukan. Cukup tepung terigu, sayuran, tahu, tempe, hingga telur sebagai bahan utama, goreng sudah bisa dibuat

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi bahan-bahan untuk membuat gorengan yang mudah didapatkan (epicurious.com)

2. Gorengan cocok banget disantap kapan saja. Pagi, siang, sore, malam, bahkan di momen tertentu gorengan juga biasa tampil sebagai primadona

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan (instagram.com/parkhotel.jakarta)

3. Seperti nasi, gorengan juga dianggap mewakili perut orang Indonesia yang menyukai segala sesuatu yang bersifat mengenyangkan

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan (instagram.com/kimnio_88)

4. Karena dijual dipinggir jalan dan bahan dasarnya mudah ditemukan harga gorengan sangat murah. Paling mahal Rp2,5 ribu per biji 

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan di pinggir jalan (instagram.com/mumudoyanmakan)

5. Mayoritas terbuat dari tepung terigu, gorengan dianggap sebagai camilan yang mengenyangkan. Cocok juga, lho, dijadikan lauk

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan sebagai lauk (instagram.com/synthiatjipto)

Baca Juga: 7 Gorengan Mirip Bakwan Sayur dari Berbagai Negara, Renyah Banget!

6. Gorengan disukai karena punya banyak varian, di antaranya tahu, tempe, pisang, ubi, bakwan, cakwe, odading, risol, dan masih banyak lagi

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan (instagram.com/senyata.id)

7. Ada dua jenis gorengan, yakni yang bercita rasa manis dan asin. Dua varian rasa yang dengan mudahnya diterima lidah masyarakat Indonesia

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan manis dan asin (instagram.com/foodpicbandung)

8. Bisa diterima segala macam kalangan, mulai anak-anak hingga orang tua, gorengan kerap jadi teman ngobrol sambil ngemil

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi dua orang sedang makan gorengan (instagram.com/bakwanday)

9. Sensasi makan gorengan bersama cabai rawit gak ada yang ngalahin, deh! Terlebih orang Indonesia suka banget dengan makanan pedas 

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi gorengan yang disajikan dengan cabai rawit (instagram.com/linasutiono)

10. Dianggap sebagai comfort food, gorengan selalu jadi pilihan kudapan jika tengah bingung memikirkan pilihan lainnya

10 Alasan Mengapa Orang Indonesia Suka Makan Gorengan, Kamu Juga?ilustrasi tiga orang Indonesia sedang membeli gorengan di India (instagram.com/catatanbackpacker)

Meski gorengan begitu disukai dan sudah jadi bagian dari keseharian orang Indonesia, kudapan yang satu ini juga terkenal sebagai sumber kolesterol yang berbahaya. Tetap kontrol jumlah gorengan yang dikonsumsi, ya! 

Baca Juga: 5 Resep Gorengan ala Hokben, Bikin Sendiri Lebih Hemat!

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya