7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurban

Memang tiap sapi bedanya apa?

Menyembelih hewan sapi memang sudah identik dengan hari raya idul adha sebagai ungkapan rasa syukur bagi umat muslim di seluruh dunia. Namun, sapi yang dipilih bukan hanya asal-asalan, melainkan harus sesuai dengan syariat Islam seperti umur, fisik, tidak cacat, dan badan yang sehat.

Bukan tanpa alasan, hal itu dilakukan karena daging-daging kurban ini juga nantinya akan dikonsumsi oleh masyarakat. Sehingga akan lebih baik untuk memilih sapi yang mempunyai mutu dan kualitas daging yang baik.

Di Indonesia sendiri kini banyak ditemui jenis sapi yang mempunyai daging berkualitas tinggi. Langsung aja, simak artikelnya di bawah ini!

1. Sapi Simental

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi Simental (peternakankita.com)

Sempat menjadi pilihan Presiden Jokowi, Sapi Simental merupakan sapi yang berasal dari Lembah Simme, Switzerland. Sapi yang hidup di negara dingin ini kini banyak dikembangkan juga di Indonesia. Selain itu, sapi Simental termasuk jenis sapi yang memiliki pertumbuhan yang cepat. Dalam sehari bobotnya bisa bertambah 0,6kg hingga 1,5kg. Satu sapi Simental bobotnya bisa berkisar hampir satu ton. 

Daging sapi simental bisa dikatakan merupakan daging yang premium, karena memiliki pertumbuhan otot yang bagus dan juga timbunan lemak yang rendah. Sehingga tak heran jika para peternak berbondong-bondong untuk memelihara sapi jenis ini.

2. Sapi Limousin

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi limousin (instagram.com/limousin.id)

Tak beda jauh dengan sapi Simental, jenis sapi Limousin juga merupakan sapi penghasil daging yang berkualitas. Sapi yang berasal dari Perancis ini, memiliki postur tubuh yang besar dan panjang. Tak heran jika sapi Limousin menghasilkan daging yang banyak dan banyak diburu pada saat menjelang hari raya idul adha.

Daging sapi Limousin memiliki tekstur yang empuk, lezat, dan rendah lemak. Karkas dagingnya pun cukup tinggi sekitar 48-55 persen. Sehingga banyak orang yang mengolah daging sapi Limousin menjadi steak.

3. Sapi Brahman

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi brahman (ternakpertama.com)

Selanjutnya ada sapi Brahman. Sapi jenis ini berasal dari India dan banyak dikembangkan di Australia dan Amerika. Kini sapi Brahman juga sudah banyak dikembangkan di Indonesia karena memang jenis sapi ini hidup di iklim yang tropis.

Mempunyai ciri-ciri tubuh yang besar, berpunuk, bergelambir, dan badan yang panjang, sapi Brahman ternyata juga salah satu sapi dengan penghasil daging dengan mutu yang baik. Karkas yang dihasilkan cukup tinggi dan juga sapi Brahman punya kualitas serat yang baik sehingga menghasilkan rasa yang berbeda dengan jenis daging sapi lainnya.

Baca Juga: Ini Cara Ampuh Peternak Kendalikan Sapi Terjangkit PMK di Lombok

4. Sapi Madura

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi madura (duniasapi.com)

Sapi lokal asal Madura ini juga termasuk jenis sapi potong yang menghasilkan daging yang baik. Hal itu dibuktikan dengan kualitas daging yang memiliki tekstur lembut, daging yang bewarna cerah dan segar, empuk, dan juga rendah lemak.

Jumlah daging yang dihasilkan bisa 48% dari berat bobot tubuhnya. Walaupun sapi ini terbilang kecil, namun jangan salah. Daging sapi Madura banyak dicari di pasaran. Bahkan dinilai menjadi sapi terbaik se-Jawa Timur.

5. Sapi Bali

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi bali (jurnalpatrolinews.co.id)

Selanjutnya masih dengan sapi lokal asal Bali. Daging sapi Bali terkenal menjadi penghasil daging terbaik di Indonesia. Tak banyak yang tau, ternyata daging sapi Bali punya kandungan protein yang cukup tinggi. Daya tahan simpannya juga bertahan lebih lama daripada sapi lainya. 

Selain itu juga lemak dalam dagingnya relatif rendah, memiliki serat yang rendah, karkas yang tinggi, juga tekstur yang lembut.  Tingkat keempukan dagingnya bisa mencapai 3,2 cm dengan marbling 4,7 persen.

6. Sapi Angus

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi angus (starfarm.co.id)

Sapi Abbarden Angus atau dikenal dengan sapi Angus merupakan sapi yang berasal dari Skotlandia. Sapi yang berbadan besar dan bewarna hitam pekat ini terkenal mempunyai daging yang berkualitas. Bahkan, dagingnya sangat populer di negara Eropa hingga Amerika.

Walaupun harganya lumayan mahal, namun daging pada sapi Angus mempunyai tekstur yang empuk dengan rasa juicy yang sangat nikmat bagi orang yang menyantapnya. Tak heran jika daging ini terkenal diolah menjadi steak. Biasanya daging sapi Angus pun juga banyak dijumpai di restoran-restoran mewah.

7. Sapi Brangus

7 Jenis Sapi ini Punya Daging Berkualitas, Cocok Buat Kurbanpotret jenis sapi brangus (instagram.com/irfanhakim75)

Terakhir ada sapi Brangus. Perawakan sapi Brangus memang hampir mirip dengan sapi Angus karena memang sapi ini hasil persilangan dari sapi Brahman dengan sapi Angus. Sapi Brangus juga sempat trending usai artis dan mc terkenal Irfan Hakim, memilih sapi jenis Brangus bernama "Grandong" sebagai hewan kurbannya.

Besar tubuhnya juga tidak beda jauh dengan sapi Angus. Tak kalah istimewa, kualitas dagingnya pun juga sangat bagus. Memiliki tingkat kualitas daging yang lembut, marmer yang baik, dan kandungan lemak yang sedikit.

Nah, itu tadi beberapa jenis sapi yang bisa ditemui di Indonesia dengan kualitas daging yang baik. Bisa jadi referensi buat kamu nih, yang mau cari sapi untuk kurban hari raya idul adha besok. Semoga membantu, ya!

Baca Juga: 7 Resep Camilan Isi Daging Sapi ala Rumahan yang Gak Ribet

Ardita Kharunisa Photo Writer Ardita Kharunisa

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya