10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramable

Asyik buat nongkrong bareng teman

Nongkrong bareng teman, keluarga, atau orang tersayang di kafe yang asri memang seru. Selain adem, kamu mungkin juga bisa mengabadikan momen di spots yang Instagramable.

Nah, kalo kamu sedang liburan ke Malang, ada banyak kafe yang mengusung konsep taman, yang nggak hanya adem dan asri, tetapi juga unik. Ini beberapa cafe di Malang bertema garden yang sedang hits.

1. Oikii Cafe & Garden

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/oikiicafe

Destinasi cafe pertama di Malang yang punya spot taman yang kece plus adem adalah Oikii Cafe & Garden. Tempat ini sendiri bisa kamu temukan di Jalan Joyo Agung No. 3, Merjosari, Lowokwaru dan buka mulai jam 3 sore.

Berkonsep terbuka, Oikii Cafe & Garden menawarkan tempat yang keren buat dinner bareng pasangan atau teman. Kamu bisa bersantap berbagai menu dengan view hijau plus dekorasi ruangan yang cantik.

2. Lowcal Kitchen & Salad

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/lowcal.kitchensalad

Kafe bernuansa tanaman yang ciamik lainnya yang bisa kamu temukan di Malang adalah Lowcal Kitchen & Salad. Tempat ini sendiri berlokasi di Jalan Terusan Dieng No. 39, Pisang Candi, Kecamatan Sukun.

Memadukan indoor dan taman di area outdoor, Lowcal Kitchen & Salad punya suasana yang cozy. Di sini, kamu bisa memilih aneka roti, cake, hingga salad di bar dengan konsep yang didesain minimalis.

3. Madam Wang Secret Garden

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/indanarz

Ini adalah sebuah kafe yang menyediakan, terutama menu Western dan Asia. Kamu bisa menemukan Madam Wang Secret Garden di Jalan Telomoyo No. 12, nggak jauh dari Mall Olympic Garden.

Ketika tiba di tempat ini, kamu bakal merasakan suasana yang sangat sejuk lantaran banyak tumbuhan hijau yang ditanam dan ditata dengan cantik. Selain bersantap, kafe ini juga cakep buat spot selfie kamu.

4. Seoulscent

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/rtrissellam

Seperti namanya, Seoulscent memang menawarkan makanan yang berbau-bau Korea. Oh ya, kamu bisa menemukan kafe ini di Jalan Bunga Mondokaki No. 30, Jatimulyo, dan beroperasi mulai siang hingga jam 10 malam.

Selain punya konsep ala restoran di Negeri Ginseng, Seoulscent juga hadir dengan desain ciamik berkat kehadiran tanaman hijau, di dalam maupun luar ruangan. Banyak sekali spot oke buat kamu yang ingin ngeksis di Instagram.

5. 8 Oz Coffee Studio

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/8ozcoffeestudio

Terletak di Jalan Citandui No. 74, Purwantoro, kawasan Blimbing, 8 Oz Coffee Studio bukan nama baru di dunia perkopian Kota Malang. Pasalnya, tempat ini sudah buka mulai tahun 2013 lalu dan masih eksis hingga sekarang.

Meski tergolong uzur, namun jumlah pengunjung 8 Oz Coffee Studio nggak pernah sepi. Pasalnya, kafe ini punya menu enak dan desain keren, dengan interior serba putih dan ornamen kayu plus tanaman hijau.

Baca Juga: 10 Tempat Makan Nyaman dan Kenyang di Malang, Cocok buat Mahasiswa!

6. Bataputi Coffee House

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/bataputicoffee

Masih di wilayah Blimbing, ada Bataputi Coffee yang juga punya spot garden yang nggak kalah menawan. Ingin memanjakan para penggemar kopi, tempat ini berada di Jalan Araya Megah No. 9, Kota Araya.

Nggak hanya menyajikan beragam kopi spesial, Bataputi Coffee juga mengusung venue yang keren. Bangunan utama berbalut warna putih dikombinasikan dengan interior kayu plus tumbuhan hijau yang menghadap langsung ke sungai.

7. Habbit Eatery

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/habbit_eatery

Baru dibuka pertengahan 2018 lalu, Habbit Eatery langsung berkembang menjadi spot favorit anak gaul Malang. Tempat ini sendiri berada di kawasan Oro-Oro Dowo, tepatnya di Jalan Lawu No. 6.

Mengapa kafe unik karena punya konsep vintage minimalis dengan interior zaman lawas. Selain itu, adanya tumbuhan hijau plus water area membuat Habbit Eatery menjadi tempat nongkrong yang cozy dan menyenangkan.

8. Gartenhaus

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/gartenhaus_co

Kalo kamu cukup ngeh dengan istilah co-working space, tempat yang layak dijadikan rujukan kala tandang ke Malang adalah Gartenhaus. Lokasi Gartenhaus terletak di Kenanga Indah No. 1, Jatimulyo.

Tempat ini diklaim sebagai co-working pertama di Malang yang mengusung konsep garden. Gartenhaus menjadi spot yang asyik buat mengerjakan tugas, diskusi, atau kumpul sambil menyantap kudapan atau menyeruput secangkir kopi.

9. Kon.Co Coffee & Garden

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/kon.co_

Kalo kamu benar-benar ingin mengekplorasi kafe bertema taman yang hijau di Malang, kamu wajib datang ke sini. Yup, terletak di Sentra Kopi Sudimoro, tempat ini menjadi spot yang asyik buat nongkrong.

Menurut ulasan pengunjung, waktu paling pas datang ke Kon.Co Coffee & Garden adalah sore hari. Saat cuaca sedang cerah, nongkrong di kafe ini ditemani secangkir kopi pasti bakal bikin kamu merasa damai.

10. Alice Tea Room Cafe

10 Cafe di Malang dengan Spot Taman yang Adem dan Instagramableinstagram.com/faishajayanthi

Tempat ini berada di Jalan Rinjani No. 5, Oro-Oro Dowo, Klojen. Mengusung konsep vintage berpadu klasik, Alice Tea Room Cafe juga punya area outdoor dengan tema garden yang asri, lengkap dengan bunga-bunga yang cantik.

Meski namanya Alice Tea Room Cafe, menu yang disediakan kafe ini nggak melulu teh. Kamu juga bisa memesan shakes strawberry, choco tiramisu, hingga aneka makanan berat dengan harga yang cukup bersahabat.

Selain nama-nama di atas, ada juga kafe di Malang lainnya yang punya spot tanaman hijau yang memesona, seperti Retrorika, Jardin Patisserie, Carikcenik, dan Scheme Garden Cafe & Resto. Kamu punya referensi yang lain?

Baca Juga: 6 Jajanan Khas di Malang Raya yang Cocok untuk Takjil Buka Puasa

Binar Photo Verified Writer Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Merry Wulan
  • Bayu Aditya Suryanto
  • Wendy Novianto

Berita Terkini Lainnya