Sama-sama Berempah, Ternyata Ini 5 Perbedaan Gulai dan Kari

Kalau kamu lebih suka gulai atau kari?

Kamu suka makanan berkuah seperti olahan gulai dan kari? Sekilas keduanya sama, tetapi sebetulnya berbeda, lho.

Asal daerah, tekstur, serta rasa antara gulai dan kari ini ternyata gak sama. Penasaran apa saja perbedaannya? Simak perbedaan gulai dan kari berikut ini, yuk!

1. Asal daerah

Sama-sama Berempah, Ternyata Ini 5 Perbedaan Gulai dan KariIlustrasi kari ayam (unsplash.com/potofgold07)

Gulai merupakan masakan khas Padang, Sumatra Barat. Sedangkan, kari berasal dari India, lalu menyebar ke Aceh dan provinsi lain di Sumatra. 

2. Jenis sajian

Sama-sama Berempah, Ternyata Ini 5 Perbedaan Gulai dan KariIlustrasi gulai ayam (instagram.com/rm_zul_pauah_pariaman)

Biasanya gulai dimasak dengan ayam, daging kambing, ikan, atau sayuran. Sementara itu, kari biasanya menjadi bumbu olahan ayam, sapi, dan kambing. 

3. Bumbu

Sama-sama Berempah, Ternyata Ini 5 Perbedaan Gulai dan Kariilustrasi ketumbar (pexels.com/Mareefe)

Gulai terbuat dari bumbu, seperti ketumbar, jintan, lada, cabai, adas, santan, dan kunyit. Nah, kari terbuat dari ketumbar, kapulaga, merica, jintan, kayu manis, cabai, kunyit, dan cengkih. 

Baca Juga: 5 Inspirasi Kari Kentang yang Kaya Bumbu, Bisa Jadi Camilan

4. Tekstur dan rasa

Sama-sama Berempah, Ternyata Ini 5 Perbedaan Gulai dan KariGulai tahu dan telur (instagram.com/sing_nie)

Tekstur kari lebih kental daripada gulai. Rasa kari cenderung manis dan sedikit gurih. Sedangkan rasa gulai lebih gurih dan pedas, serta lebih ringan daripada kari. 

5. Warna kuah

Sama-sama Berempah, Ternyata Ini 5 Perbedaan Gulai dan KariIlustrasi kari ayam (unsplash.com/yubraj2055)

Kamu juga bisa melihat perbedaan dari warna kuahnya. Kuah kari berwarna kuning cenderung oranye. Sedangkan, kuah gulai berwarna kuning kemerahan. 

Itu dia perbedaan gulai dan kari yang harus kamu tahu. Meski terlihat sama, keduanya memiliki rasa, tekstur, dan sajian yang berbeda. Kalau kamu lebih suka gulai atau kari? Tulis di kolom komentar, ya!

Baca Juga: [QUIZ] Jangan Ngaku Pencinta Gulai kalau Gak Tahu Gulai Khas Indonesia Ini!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya