10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemik

Supaya bisa membatasi risiko tertular virus

Meskipun physical distancing membuat kita harus di rumah saja, kita tetap perlu memenuhi kebutuhan makanan dengan pergi belanja keluar rumah.

Mungkin kamu merasa khawatir terhadap risiko tertular virus corona. Dilansir dari Eat This, Not That!, kamu bisa menerapkan beberapa tips yang belanja yang aman di tengah pandemik virus corona. Simak di bawah ini!

1. Hal paling utama adalah mencuci tangan dengan air dan sabun. Pastikan mencuci tangan sebelum pergi dan setelah pulang ke rumah, ya!

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikhellomagazine.com

2. Sebelum pergi, pastikan membawa barang-barang yang dibutuhkan seperti masker, hand sanitizer, tas belanja reusable, dan tisu basah

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikchange.org

3. Sebaiknya pergi lebih awal saat toko baru buka, karena kemungkinan toko masih sepi. Supaya kamu bisa terhindar dari kerumunan

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemiknytimes.com

4. Jika memungkinkan, sebaiknya pergi sendiri. Jangan mengajak orang lain, karena semakin banyak orang, maka semakin tinggi risikonya

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemiktime24.news

5. Hindari makanan yang disajikan secara terbuka, karena rentan terhadap partikel di udara selama masa pandemik virus corona ini

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikeatthis.com

6. Jangan belanja berlebihan, beli apa yang dibutuhkan saja. Ingat, orang lain juga ingin berbelanja untuk keluarga mereka

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikeatthis.com

Baca Juga: 10 Kebiasaan Memasak yang Harus Diterapkan Selama Pandemi biar Sehat

7. Sebagian besar supermarket menerapkan aturan antre berjarak. Jadi, pastikan kamu gak berdiri terlalu dekat dengan orang lain

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikdenverpost.com

8. Hindari menyentuh wajah atau HP saat belanja. Jika harus menyentuhnya, segera membersihkan tangan dengan hand sanitizer

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemiktasteofhome.com

9. Batasi menyentuh banyak barang atau makanan. Misalnya, minta sarung tangan plastik saat memilih buah-buahan atau sayuran

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikconsumeraffairs.com

10. Jangan pergi jika merasa sakit, meski hanya pilek atau batuk. Kamu gak ingin mengambil risiko menyebarkan virus ke orang lain, kan?

10 Tips Penting Belanja Makanan yang Aman di Tengah Pandemikmedicalnewstoday.com

Itulah sepuluh tips belanja makanan yang aman di tengah pandemik ini. Untuk membantu mengurangi kasus penyebaran virus corona, kita bisa mulai dari hal-hal kecil seperti di atas. Stay safe and stay healthy ya!

Download aplikasi masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: 10 Kesalahan yang Dilakukan Saat Memasak Sayuran, Gizinya Hilang

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya