Doyan Kebab Turki? Yuk Bikin Sendiri di Rumah, Nih Resepnya

Dijamin maknyuss deh rasanya.

Kebab merupakan olahan daging yang dipanggang khas Timur Tengah. Cara penyajian kebab antara satu negara dengan negara lainnya berbeda-beda. Karena disesuaikan dengan kondisi masyarakatnya. Di Indonesia saat ini, kebab mudah kita temui di pinggir-pinggir jalan. Umumnya daging yang digunakan adalah daging sapi.

Nah, ini ada resep membuat kebab menggunakan daging sapi. Yuk siapkan bahan-bahannya dan mulai membuat. Dijamin rasanya tidak kalah lezatnya dengan kebab yang biasa kamu beli. Selamat mencoba!

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat kebab Turki.

Doyan Kebab Turki? Yuk Bikin Sendiri di Rumah, Nih Resepnyakulinersehat.com

Bahan-bahan daging kebab:

  • Setengah kilogram daging sapi, iris melintang pada bagian seratnya
  • 1 ruas jahe
  • Setengah sendok teh ketumbar
  • Yoghurt plain (yoghurt tanpa rasa)
  • 3 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • Garam secukupnya
  • Lada secukupnya

Bahan-bahan pelengkap isian kebab turki:

  • 1 lembar tortila atau roti kebab (bisa diperoleh di supermarket)
  • 25 gram bawang bombay yang diiris tipis
  • 1 sendok teh margarin
  • 25 gram selada yang diiris tipis
  • 25 gram tomat yang diiris tipis
  • 25 gram timun yang diiris tipis
  • Saus tomat secukupnya
  • Mayones secukupnya

 

Cara pembuatan.

Doyan Kebab Turki? Yuk Bikin Sendiri di Rumah, Nih Resepnyakulinersehat.com

Cara membuat daging kebab:

  1. Siapkan daging sapi kemudian cuci hingga bersih.
  2. Setelah dicuci, kemudian pukul-pukul daging hingga agak melebar.
  3. Siapkan bumbu-bumbu berupa cabai merah, bawang putih, jahe dan ketumbar, kemudian haluskan menggunakan blender atau ulekan.
  4. Setelah bumbu halus, tambahkan pula yoghurt plain beserta bahan lain seperti garam serta lada.
  5. Setelah semua bahan tercampur dengan daging, diamkan selama kurang lebih 10 menit hingga semua bumbu meresap pada daging.
  6. Setelah 10 menit, panggang daging hingga matang. Angkat dan tiriskan.

Cara penyajian kebab turki:

  1. Siapkan wajan kemudian olesi dengan margarin. Letakkan di atas api kecil.
  2. Letakkan tortila di atas wajan dengan permukaan yang rata lalu panggang beberapa saat hingga terlihat bercak kecokelatan pada tortila. Angkat dan sisihkan.
  3. Siapkan piring kemudian letakkan torila di atas piring. Tata sayuran di tengah tortila dengan bentuk memanjang.
  4. Oleskan saus tomat dan sambal di atas sayuran.
  5. Tambahkan daging kebab d iatasnya.
  6. Semprotkan mayones di atas daging, kemudian gulung tortila dan padatkan.
  7. Panaskan margarin, panggang kebab turki hingga berwarna kecoklatan. Kebab turki siap disajikan.

Gimana, mudah bukan cara membuat kebab Turki? Cocok disantap bersama teman atau keluarga di rumah ditemani segelas teh hangat.

Download aplikasi masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

dwi lestari Photo Verified Writer dwi lestari

Masih newbie dalam hal tulis menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Irma Yudistirani
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya