5 Rekomendasi Spot Kuliner Bakmi di Bandar Lampung, Rasa Menggoda!

Rasa bakmi yang nikmat akan memanjakan lidahmu

Sebagian besar orang menyukai bakmi. Hidangan yang satu ini seolah tak pernah kehabisan pangsa pasar. Tentu tiap warung bakmi memiliki karakteristik rasa yang berbeda-beda.

Nah, selain kopi, Lampung juga terkenal dengan olahan mie yang lezat. Menariknya lagi, di sini terdapat beberapa warung bakmi legendaris. Saat sedang berlibur ke Bandar Lampung, masukkan deretan warung bakmi di bawah ini dalam bucket list kalian!

1. Mie Yamien Junction

5 Rekomendasi Spot Kuliner Bakmi di Bandar Lampung, Rasa Menggoda!Mie Yamien Junction (instagram.com/mieyamienjunction)

Para penggemar tipikal yamien wajib mampir ke sini. Dengan harga yang terjangkau, kamu bisa merasakan semangkuk bakmi bercita rasa otentik. Tersedia porsi biasa dan juga jumbo. 

Fasad bangunan cukup unik karena menyerupai kontainer yang berwarna merah. Mie Yamien Junction hadir di salah satu sudut gang, tepatnya di daerah Flamboyan. Interiornya yang catchy bikin warung bakmi yang satu ini tampak instagenic

Jam operasional: 10.00-17.00.

Lokasi: Jalan Flamboyan A, Enggal, Bandar Lampung. 

2. KONG-SIE Halal

5 Rekomendasi Spot Kuliner Bakmi di Bandar Lampung, Rasa Menggoda!KONG-SIE (instagram.com/kongsie.halal)

Rekomendasi selanjutnya datang dari KONG-SIE. Warung bakmi halal yang satu ini terletak cukup strategis, dekat dengan MBK Mall Bandar Lampung. Sesampainya di sana, kita akan disambut dengan ambience ala vintage Chinese yang edgy banget!

Dengan konsep open kitchen, kamu bisa melihat proses memasaknya secara langsung. Menggunakan resep tradisional, kita akan disuguhkan dengan rasa yang menggoda. Menu yang wajib kamu jajal ialah KONG-FU, bakmi fusion ala Chinese dan Jepang.

Jam operasional: 07.00-21.30.

Lokasi: Jalan Teuku Umar, Nomor 9, Kedaton, Bandar Lampung.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Kuliner Bandar Lampung Favorit Warga Lokal, Legend Abis!

3. Bakmie Ahau Lanang

5 Rekomendasi Spot Kuliner Bakmi di Bandar Lampung, Rasa Menggoda!Bakmi Ahau Lanang (instagram.com/bakmieahaulanang)

Warung bakmi ini cukup legendaris. Pasalnya, sudah berdiri sejak tahun 1950-an. Sesampainya di warung Bakmie Ahau Lanang, kita akan disambut dengan suasana peranakan Tionghoa yang kental.

Nah, kalau bakmi yang satu ini cocok buat kamu pencinta kuliner nonhalal. Yap, gak cuma bakmi, di sini tersedia pula menu Nasi Campur, Nasi Gurih Samcan, Locupan, Ngohiong, dan sebagainya. Rasa bakmi yang otentik, dijamin bakal bikin kamu ketagihan. Eits, kalau ke sini jangan lupa untuk pesan side dish bakso goreng, ya!

Jam operasional: 06.00-14.00.

Lokasi: Jalan Ikan Mas, Nomor 15, Gudang Lelang, Teluk Betung, Bandar Lampung. 

4. Mie Ayam Koga

5 Rekomendasi Spot Kuliner Bakmi di Bandar Lampung, Rasa Menggoda!Mie Ayam Koga (instagram.com/mieayamkoga)

Mie Koga telah beroperasi sejak 1978. Mulanya hanya berupa gerobak mie. Namun kemudian, pada tahun 1979 dibukalah kios bakmi yang berlokasi di seberang Pasar Koga. Gak cuma olahan mie, di sini kamu juga bisa memesan menu berupa Nasi Tim, Nasi Goreng, Bihun, Kwetiau, Pangsit Rebus, dan sebagainya. 

Selain di Kota Bandarlampung, mie ayam khas Lampung ini punya cabang di BSD dan Bintaro. Buat kamu yang sedang diet, Mie Ayam Koga menghadirkan menu Shirataki. Karena rendah kalori, kamu tetap bisa menikmati sajian lezat ala Mie Ayam Koga. 

Jam operasional: 07.00-20.00 (weekdays); 07.00--19.00 (weekend).

Lokasi: Jalan Teuku Umar, Nomor 48, Kedaton,  Bandar Lampung.

5. Mie INTI 

5 Rekomendasi Spot Kuliner Bakmi di Bandar Lampung, Rasa Menggoda!Mie Inti (instagram.com/mieinti)

Warung bakmi yang satu ini gak kalah legendaris. Berdiri sejak tahun 1970, Mie INTI Lampung akan menghadirkan hidangan dengan resep turun-temurun. Ada beragam jenis menu yang bisa kamu nikmati, seperti Locupan, Mie Wortel, Mie Popeye, Mie Original, Nasi Tim, Tahu Bakso, dan lain-lain. 

Gak hanya nikmat, warung bakmi ini juga menawarkan hidangan halal dengan menggunakan topping ayam kampung. Topping ayam tersebut akan diolah dalam bentuk rica-rica, oseng ayam bawang, dan original. Kaldu yang lezat akan memanjakan lidah para penikmatnya!

Jam operasional: 07.00--13.00.

Lokasi: Jalan Ikan Bawal, Nomor 178A, Teluk Betung, Bandar Lampung.

Selain kelima warung bakmi di atas, sebenarnya masih ada banyak warung bakmi lainnya. Penasaran? Yuk, berlibur dan jelajahi cita rasa mie lampung langsung di Kota Bandar Lampung!

Baca Juga: Rekomendasi Dessert Terkenal Bandar Lampung, Menggoda Lidah!

elsamarchel Photo Verified Writer elsamarchel

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya