10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih Bugar

Menggantikan cairan dan nutrisi yang dibutuhkan tubuh

Selain mengonsumsi makanan bergizi, setiap orang juga wajib minum minuman yang menyehatkan. Tujuannya supaya kamu tidak kehabisan cairan, tetap bisa bugar, dan metabolisme lancar selama seharian berpuasa.

Nah, kali ini IDN Times merekomendasikan 10 ide minuman segar untuk sahur yang sebaiknya tidak kamu lewatkan. Simak sampai habis, ya, siapa tahu ada minuman kesukaanmu!

1. Air putih wajib diminum saat sahur minimal dua gelas, yakni ketika bangun tidur dan sesudah menyantap makanan

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih Bugarilustrasi air putih (unsplash.com/paradox21)

2. Air nabeez atau infused water dari kurma ini kaya akan antioksidan dan akan membuat tubuh bugar seharian. Favoritnya Nabi Muhammad, nih

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi air nabeez (whattocooktoday.com)

3. Selain rasanya segar, infused water dari daun mint dan mentimun ini bikin perut nyaman. Berat badanmu juga bisa berkurang, nih

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi infused water dari mentimun (unsplash.com/yomex4life)

4. Air kelapa muda murni tanpa gula bisa tetap menghidrasi tubuh dan mengurangi risiko gangguan pencernaan selama berpuasa

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi air kelapa muda (pexels.com/Daria Shevtsova)

5. Lemon dan madu yang kaya akan vitamin C ini bisa dicampur dengan air hangat atau air dingin. Segar banget, deh

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi air lemon dan madu (unsplash.com/milo_m)

6. Teh hijau murni cocok diminum dalam keadaan hangat dan akan membantu untuk melancarkan metabolisme tubuhmu

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih Bugarilustrasi teh hijau (pixabay.com/apple deng)

Baca Juga: 10 Menu Sahur Anak Kos yang Praktis dan Simpel Tanpa Dimasak

7. Kandungan nutrisi dalam segelas memang tidak perlu diragukan lagi. Kamu bisa mengonsumsi susu murni atau susu UHT untuk sahur

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi susu murni (unsplash.com/perfectcoding)

8. Jus buah juga gak boleh dilewatkan. Kamu boleh mencampur beberapa buah untuk diblender jadi satu. Tidak perlu diberi tambahan gula lagi, ya

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih Bugarilustrasi jus buah (unsplash.com/zladuric)

9. Yoghurt kaya akan probiotik, protein, vitamin, dan mineral yang bagus untuk sistem pencernaan. Kamu bisa menambahkan buah saat minum ini

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi aneka ragam yoghurt (unsplash.com/marjan_blan)

10. Air lidah buaya juga kaya akan antioksidan dan bagus untuk kulit. Cara membuatnya pun mudah, hanya dengan memasak gelnya dengan air

10 Ide Minuman Segar untuk Sahur yang Bikin Tubuh Jadi Lebih BugarIlustrasi jus lidah buaya (kmazing.org)

Nah itu dia 10 ide minuman segar untuk sahur yang sebaiknya tidak kamu lewatkan. Segar semuanya, bukan? Kamu bisa memilih sesuai dengan kebutuhanmu, ya!

Baca Juga: 10 Makanan dan Minuman yang Pantang Dikonsumsi saat Sahur, Sudah Tahu?

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya