Bukan Obat Tidur, Tapi 5 Bahan Alami Ini Siap Atasi Insomnia

Selamat datang kembali tidur nyenyak...

Tidur adalah aktivitas rutin yang dilakukan agar tubuh kita dapat beristirahat setelah seharian beraktivitas. Sayangnya, karena beberapa faktor seperti tekanan dari pekerjaan, mencoba menyelesaikan skripsi, atau si doi yang ninggalin kamu pas sayang-sayangnya, kita sering kali mengalami gangguan tidur. Alhasil, performa kamu pun menurun dan penyakit serius seperti tekanan darah tinggi pun siap menyerang tubuh kamu. Duh, ngeri banget ya.

Obat tidur yang bisa kamu beli di apotek tanpa resep dokter bukanlah satu-satunya solusi untuk mengatasi masalah gangguan tidur yang sedang kamu alami saat ini. 5 bahan alami berikut ini juga dipercaya ampuh menghilangkan insomnia.

1. Susu

Bukan Obat Tidur, Tapi 5 Bahan Alami Ini Siap Atasi Insomniapexels.com/Pixabay

Minum susu hangat setengah jam sebelum kamu tidur dapat membuat tubuh dan pikiran kamu menjadi lebih rileks. Rasa kantuk akan lebih cepat datang saat tubuh dan pikiran kamu dalam keadaan rileks. Lakukan hal ini secara rutin agar membantu memperbaiki pola tidur kamu yang sebelumnya berantakan, ya.

2. Teh Chamomile

Bukan Obat Tidur, Tapi 5 Bahan Alami Ini Siap Atasi Insomniapexels.com/rawpixel.com

Teh chamomile dikenal juga dikenal sebagai obat tidur alami karena memberikan efek menenangkan pada tubuh si peminumnya. Kamu juga bisa menambahkan susu, madu, atau irisan lemon ke dalam teh kamu. Dijamin deh, kamu pun akan kembali tidur dengan nyenyak.

3. Daun Selada

Bukan Obat Tidur, Tapi 5 Bahan Alami Ini Siap Atasi Insomniapexels.com/KaiPilger

Selain dijadikan sebagai lalapan, daun selada juga mampu mengurangi kecemasan pada seseorang. Selain itu, daun selada juga dikenal dapat meredakan sakit kepala, nyeri otot, dan nyeri sendi.

Cara penggunaannya pun sangat mudah. Kamu cukup mengonsumsi 1-2 lembar daun selada sebelum tidur. Lakukan setiap malam untuk memperbaiki pola tidur kamu yang berantakan.

Baca Juga: 8 Kosakata Bahasa Inggris tentang Tidur Ini Wajib Kamu Pahami!

4. Pisang

Bukan Obat Tidur, Tapi 5 Bahan Alami Ini Siap Atasi Insomniapexels.com/JuanSalamanca

Kandungan magnesium dan kalsium di dalam pisang merupakan zat yang dapat membantu kita untuk lebih cepat tidur. Selain itu, kedua zat tersebut juga dapat menurunkan potensi terkena serangan jantung. Jadi, mulailah mengonsumsi satu buah pisang sebelum tidur, ya.

5. Tomat

Bukan Obat Tidur, Tapi 5 Bahan Alami Ini Siap Atasi Insomniapexels.com/Pixabay

Tomat adalah makanan dengan kandungan melatonin yang tinggi. Melatonin adalah hormon yang dapat mengendalikan siklus tidur kamu. Jadi, tidak mengherankan jika kamu mengonsumsi makanan yang mengandung melatonin akan membantu kamu tidur dengan pulas. Cara penggunaannya pun sangat mudah. Cukup konsumsi satu buah tomat setiap malam sebelum tidur. Kalau kamu tidak suka memakannya mentah-mentah, dijadikan smoothie dengan buah dan sayuran lain juga bisa kok.

Bahannya gampang dicari dan caranya pun mudah banget. Kamu mau nyobain yang mana dulu, nih?

Baca Juga: 5 Cara Tidur Ini Ternyata Indikasi Kalau Kesehatanmu Memburuk

Febby Arshani Photo Verified Writer Febby Arshani

Akwoakwoakwoak

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya