7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!

Yang mana favoritmu?

Bali tak hanya terkenal dengan pantai-pantainya yang indah. Di setiap sisi pulau yang terkenal dengan kemolekan alam dan budayanya ini, ada tempat-tempat baru yang bisa dimanfaatkan traveler saat bertandang ke sana. Apa itu? Kafe!

Yap, kafe adalah tempat yang tepat untuk menikmati Bali dari sisi lain. Eits, bukan sembarang kafe. Di sana, banyak tempat nongkrong unik yang sangat kental dengan seni dan keaslian Bali.

Jangan khawatir bakal mengeluarkan budget segepok ketika bertandang ke sini. Tak mahal kok. Yuk tengok kafe mana aja yang recommended saat kamu datang ke Bali.

1. Kedai Kopi Kultur

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!pesonaindo.com

Letaknya sangat strategis, yakni di Kuta. Dekat sekali dengan pantai, tepatnya di dekat Pantai Seminyak. Lokasi tepatnya di Jalan Kayu Cendana Nomor 1, Seminyak, Kuta.

Cocok dijadikan tempat nongkrong bersama teman-teman. Setiap orang hanya cukup mengeluarkan budget Rp 30 ribu. Menu andalannya adalah kopi Nusantara, terutama kopi Bali. Ada beragam kopi Bali, mulai robusta, Arabica, hingga pieberry.

2. Ups 'N Downs Ngoepi Yoek

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!pictaram.com

Lokasi tepatnya di Jalan Pahlawan Nomor 30, Tabanan. Bentuk kafenya anak muda banget dan Instagramable. Lebih cocok lagi digunakan tempat hangout bareng sahabat atau pacar sambil mengobrol berlama-lama. Dengan Rp 50 ribu per orang, kamu sudah bisa menyantap makanan dan minuman di sana.

3. Triplo Coffee

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!tripadvisor.com

Kafe yang berlokasi di Jalan Raya Kerobokan Nomor 82, Kerobokan, ini menyediakan beragam dessert. Cocok buat mereka yang suka manis-manis. Selain itu, ada gelato yang bisa difoto ala-ala selebgram hits.

Tempatnya asyik dan klasik, cocok untuk mempercantik feeds Instagram. Harga menunya tak mahal. Seorang hanya perlu mengeluarkan kurang dari Rp 50 ribu sekali nongkrong.

Baca juga: 7 Kafe di Surabaya yang Super Asyik buat Meeting, Bikin Pikiran Segar

4. The Champlung

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!IDN Times/Hanum

Berderet dengan La Plancha, The Champlung, juga terletak di bibir pantai, Jalan Camplung Tanduk, Seminyak, Kuta. Konsepnya juga tak jauh-jauh beda. Ada bean bag dan payung warna-warni.

Bedanya, di The Champlung ini konsep yang ditawarkan lebih mature. Ada pula live musik yang dibawakan grup musik indie. Mereka mendendangkan lagu bergenre akustik.

Menariknya, menu yang tertera di buku sudah termasuk tax. Harganya juga tak mahal. Bahkan, per orang bisa nongkrong dengan budget tak sampai Rp 100 ribu lho! Kalau ramai-ramai, pesan saja pizza seharga Rp 90-100 ribu yang bisa dinikmati delapan orang.

5. Gusto Gelato & Caffe

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!coffeeteatravels.com

Kafe yang berlokasi di Jalan Mertanadi Nomor 46, Kerobokan, Bali, ini memang tampak kecil dari luar. Namun, saat masuk, terdapat banyak bangku yang bercokol di halaman.

Rasanya seperti tempat nongkrong di halaman belakang. Menu utamanya tentu seperti judul restonya, gelato. Es krim khas Italia ini menjadi kesukaan hampir semua orang. Variannya banyak, harganya pun tak terlampau mahal. Hanya Rp 90 ribu untuk dua orang. Yummy!

6. Sea Vu Play

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!IDN Times/Hanum

Kafe ini punya tema nautical yang unik. Meski tak berada di samping pantai, tapi kamu dibawa serasa sedang nongkrong di bibir laut. Interiornya asyik, penuh dengan aksesoris pelaut.

Catnya warna-warni dan menggambarkan kesan anak muda banget. Menunya pun tak kalah menarik. Ada appetizer hingga dessert yang semuanya nikmat disantap.

Yang paling oke adalah mocktail signature-nya. Harganya juga tak terlampau mahal. Setara dengan pengalaman unik yang kamu dapat di sana.

7. Livingstone

7 Kafe Hits dan Terjangkau di Bali, Jadi Tempat Nongkrong Wajib Nih!kokonutsuites.com

Kafe bergaya industrial berlantai dua ini berlokasi di Jalan Petitenget Nomor 88, Seminyak. Interiornya asyik dan sangat Instagramable. Kursi dan mejanya terbuat dari kayu.

Dindingnya putih, berpadu dengan aksesoris yang kebanyakan bernuansa cokelat dan hitam. Sungguh harmonisasi yang padu.

Soal makanan, Livingstone menyediakan beragam kudapan Western. Harganya pun tak mahal. Cukup Rp 170 ribu untuk dua orang. Itu berarti, satu orang hanya mengeluarkan budget Rp 85 ribu.

Asyik kan menikmati Bali dengan suasana yang berbeda?

Baca juga: 5 Makanan dan Minuman yang Mengandung Kafein, Gak Cuma Kopi Lho!

 

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya