10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopi

Rasanya beragam, bentuknya pun menarik

Menikmati secangkir kopi di saat santai menjadi sesuatu yang menyenangkan. Namun, semua belum lengkap kalau gak didampinggi kudapan atau camilan. Ada beberapa kudapan yang bisa disajikan, seperti pisang goreng dan roti manis. 

Namun, jika kamu ingin sesuatu yang berbeda, kenapa tak mencoba beberapa cake dari Austria ini. Cake berikut ini memiliki rasa dan tekstur yang beragam. Begitu pula dengan tampilannya yang menarik. Simak daftarnya berikut ini, yuk!

1. Cremeschnitte adalah kue krim custard yang dibuat dari perpaduan dua masakan di kekaisaran Austro-Hongaria

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopicremeschnitte (instagram.com/baeckereivorhauer)

2. Cake klasik, sachertorte, diberi lapisan tipis berupa selai aprikot dan cokelat. Sangat cocok dinikmati dengan krim kocok, lho

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopisachertorte (instagram.com/der_leiermann)

3. Linzer torte terdiri dari kulit pastry renyah dengan isian selai redcurrant dan selai raspberry. Cake ini sering dikonsumsi saat Hari Natal

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopilinzer torte (instagram.com/omoriyukiko)

4. Topfentorte adalah cheesecake khas Austria dengan topfen atau keju quark sebagai bahan utamanya. Wah, rasanya gurih dan lembut, nih

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopitopfentorte (instagram.com/missssi74)

5. Punschkrapfen merupakan kue kombinasi dari sponge cake, nougat, dan selai yang dilapisi fondant dan cokelat. Bakal lumer dalam sekali gigitan, nih

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopipunschkrapfen (instagram.com/ahmed_____faouzi)

Baca Juga: 5 Serba-serbi Cheesecake Sandwich sebagai Alternatif Sarapan Lezat

6. Reindling merupakan cake dari Carinthia dengan cita rasa manis. Isiannya berupa kismis, kayu manis, atau kacang tanah

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopireindling (instagram.com/cookingcatrin)

7. Memadukan meringue dan spons genoise yang diisi krim kocok dan selai cranberry, kardinalschnitte makin nikmat ditaburi gula putih

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopikardinalschnitte (instagram.com/gusto_magazin)

8. Spanische windtorte terdiri dari lapisan meringue yang dipadukan dengan whipped cream. Kadang ditambah berbagai jenis buah beri

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopispanische windtorte (instagram.com/nienna0804)

9. Prügeltorte merupakan varian dari spit cake. Kue ini biasa ditemukan saat pernikahan, Hari Natal, dan acara spesial lainnya

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopiprügeltorte (instagram.com/kaiserhaus_kaiserklamm)

10. Nuss schnitten memiliki dua lapisan adonan, yakni adonan dasar kacang dan meringue putih. Bagian atas diolesi selai dan whipped cream

10 Varian Cake Khas Austria, Cocok untuk Teman Minum Kopinuss schnitten (instagram.com/privatetastebyanitamoser)

Ternyata, Austria memiliki banyak varian cake yang bisa dinikmati. Tak hanya cocok untuk dinikmati dengan kopi, cake ini juga cocok untuk sajian pertemuan, pesta, atau arisan. Cake mana yang paling ingin kamu coba duluan?

Baca Juga: 5 Kreasi Pound Cake dengan Berbagai Rasa yang Memanjakan Lidah

Li Wei Photo Verified Writer Li Wei

food, travel & hype

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya