Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!

Jangan hanya mengandalkan sunscreen

Selalu terkena paparan matahari secara langsung dapat membuat kulit kita menggelap bahkan terkena kanker kulit. Hal ini karena pancaran sinar UVA dan UVB yang tak terlihat oleh mata namun sangat berbahaya bagi tubuh.

Salah satu cara untuk melindungi diri dari sinar jahat matahari ini adalah dengan mengoleskan sunscreen sebelum beraktivitas di luar ruangan. Namun hanya mengandalkan sunscreen saja tak cukup lho! Selalu ada bagian dari tubuhmu yang luput dari olesan, dan akhirnya tetap terpapar sinar UV.

Namun tak perlu khawatir, daftar makanan berikut ini mengandung banyak vitamin C dan likopen yang dapat melindungimu dari bahaya sinar UV. Tambahkan 15 daftar makanan ini kedalam daftar belanjaan dan lindungi dirimu dari dalam agar tak terbakar sinar matahari.

1. Tomat

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!vitacost.com

Penuh dengan kandungan likopen dan flavanol, tomat dapat meningkatkan pelindungan terhadap matahari. Menikmati jus tomat ataupun menambahkan banyak irisan tomat dalam sandwichmu dapat menjaga kulit tetap sehat dan terhindar dari bahaya sinar jahat matahari.

2. Minyak zaitun

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!everydayhealth.com

Kaya akan kandungan vitamin E, minyak zaitun juga dapat menjaga kesehatan kulitmu. Vitamin E terbukti dapat memberikan perlindungan terhadap kerusakan yang disebabkan oleh matahari. Kamu dapat menambahkan minyak zaitun pada makananmu ataupun memakan buah zaitun aslinya.

3. Kedelai

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!nutriciously.com

Produk-produk olahan kedelai ataupun kedelai aslinya mengandung isoflavon yang sangat bermanfaat bagi kulit. Isoflavon dapat meningkatkan kolagen pada kulit, melindungi dan mencegah kulit terkena kanker akibat sinar UV. 

4. Cokelat

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!blog.hif.com.au

Cokelat mengandung flavonoid seperti epicatechin, catechin, dan procyandins. Flavonoid ini bertindak sebagai antioksidan dan membantu melindungi kita dari kerusakan kulit akibat matahari. Terutama cokelat hitam (dark chocholate) karena semakin pekat warna cokelat, semakin baik pula untuk tubuh.

5. Teh hijau dan teh hitam

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!webmd.com

Polifenol yang ditemukan dalam teh hijau dan teh hitam sangat tinggi, sehingga dapat melindungi tubuh dari bahaya sinar UV. Selain itu ia juga dapat melindungi kulit dari bahaya kanker dan memiliki manfaat anti penuaan sehingga kulit tetap kencang. Meminum teh hijau dua cangkir atau lebih setiap harinya dapat menurunkan resiko terkena kanker kulit sebanyak 30%.

6. Semangka

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!foodrevolution.org

Tak hanya baik untuk menghidrasi tubuh, semangka juga dapat melindungimu dari sengatan sinar matahari lho! Hal ini karena semangka mengandung vitamin A, C, dan likopen yang telah terbukti melindungi kulit dari sinar UV.

7. Apel merah

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!nicepik.com

Mengonsumsi sebuah apel merah setiap harinya akan menghindarkan kulitmu dari kerusakan akibat sinar matahari dan berbagai penyakit. Namun yang perlu dicatat adalah kamu harus mengonsumsi kulitnya. Hal ini karena dalam sebuah penelitian ditemukan bahwa kulit apel merah mengandung senyawa triterpenoid yang dapat memblokir sel-sel kanker.

Baca Juga: 5 Pilihan Sunscreen yang Ampuh Lindungi Kulit Wajah dari Sinar UV

8. Makanan tinggi Omega-3

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!theviewfromgreatisland.com

Mengonsumsi makanan yang mengandung minyak Omega-3 tinggi juga dapat melindungimu dari sengatan sinar UV. Selain itu Omega-3 juga dapat memberikan banyak manfaat ajaib lainnya bagi kulit, seperti menjaga kulit tetap kencang, bercahaya, dan terawat. Kamu dapat memperoleh Omega-3 dari suplemen, ataupun mengonsumsi salmon, kenari, selada dan yang lainnya.

9. Brokoli

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!zeenews.india.com

Brokoli serta sayuran hijau lainnya seperti kembang kol dan kubis, mengandung sulphoraphane yang terbukti dapat memberikan banyak manfaat bagi kesehatan kulit. Tak hanya melindungi dari kerusakan kulit akibat sinar matahari, ia juga melindungi kulit dari radikal bebas dan sel-sel kanker.

10. Almond

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!naturalfactors.com

Almond kaya akan vitamin E yang memberikan banyak manfaat baik bagi kulit. Salah satunya adalah mencegah kulit menjadi rusak karena sengatan sinar matahari. Selain itu makan segenggam almond atau menjadikannya smoothies dapat menunda munculnya tanda-tanda penuaan dan memberikan perlindungan yang besar bagi kulit.

11. Kunyit

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!quickanddirtytips.com

Rempah yang satu ini dapat melindungimu dari kerusakan akibat sinar matahari karena kandungan kurkumin yang dimilikinya. Selain itu kunyit juga mengandung komponen antioksidan yang sangat ampuh untuk melawan radikal bebas.

12. Raspberry

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!express.co.uk

Terpapar sinar UV membuat kulit memproduksi enzim MMP yang dapat merusak kolagen dan menimbulkan penyakit pada kulit. Raspberry mengandung komponen antioksidan yang bernama ellagic acid yang dapat mencegah produksi enzim MMP sehingga ia dapat melindungi kulitmu dari kerusakan.

13. Biji Labu

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!huffingtonpost.ca

Kandungan zinc dalam biji labu memiliki manfaat sebagai anti peradangan, anti oksidan, serta melindungi dari efek sinar UV. Tak hanya melindungi kulit dari kerusakan akibat matahari, biji labu juga dapat melindungimu dari jerawat yang disebabkan oleh bakteri lho!

14. Wortel dan Paprika merah

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!pixabay.com/51zuzanna1

Sama-sama kaya akan beta-karoten, wortel dan paprika merah dapat melindungi kita dari sengatan matahari. Namun efek perlindungan ini butuh waktu untuk bekerja, yaitu minimal selama 10 minggu. Jadi jika kamu ingin melindungi kulitmu maka kamu harus mengonsumsi wortel dan paprika lebih awal sebelum musim panas tiba.

15. Biji bunga matahari

Gak Nyangka, 15 Makanan Ini Mampu Lindungi Kamu dari Bahaya Sinar UV!hindustantimes.com

Kecil-kecil penuh manfaat, ternyata biji bunga matahari kaya akan vitamin E yang dapat melindungi kulitmu. Dengan mengonsumsi biji bunga matahari kamu akan dapat memerangi radikal bebas, kerusakan kulit akibat matahari, serta memperlambat proses penuaan pada kulit.

Nah, sudah tahu kan?

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lipbalm dengan SPF yang Cegah Paparan Sinar UV!

iefa_pooh Photo Verified Writer iefa_pooh

Everlasting Friend

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya