5 Hidangan yang Makin Premium dengan Butter Wijsman, Favorit Banget

Siapa di antara kamu yang senang dengan makanan aromatik?

Di dalam dunia kuliner, butter wijsman menjadi salah satu idaman para bakulan kuliner yang membuat suatu hidangan terasa lebih beraroma sekaligus memiliki cita rasa gurih. Dipatok harga yang cukup tinggi, tidak heran apabila macam-macam masakan yang dicampur dengan butter ini akan dianggap sebagai sajian premium.

Bahkan ada lima kudapan favorit warga Indonesia yang makin endul ketika ditambahi menggunakan butter wijsman, seperti yang telah dirangkum dalam lima pilihan di bawah ini.

1. Nastar full wijsman

5 Hidangan yang Makin Premium dengan Butter Wijsman, Favorit Bangetilustrasi nastar wijsman (Yummy)

Macam-macam acara penting mulai dari Idulfitri hingga Natal, keberadaan nastar menjadi salah satu sajian pelengkap yang begitu didambakan banyak orang. Kue berbentuk dome ini memang dibentuk menggunakan mentega, sehingga teksturnya jadi sedikit lebih rapuh dan mudah lumer di mulut.

Santapan berbahan baku tepung terigu ini, akan menjadi semakin terasa maksimal ketika mentega yang digunakan diganti dengan wijsman. Hal itu akan membuat tekstur, rasa, dan aroma kudapan berisikan selai nanas ini makin terasa tajam.

2. Wijsman marble cake

5 Hidangan yang Makin Premium dengan Butter Wijsman, Favorit Bangetilustrasi wijsman marble cake (pixabay.com/ptiloup074)

Kue marble adalah salah satu bolu yang begitu memikat, baik itu dari segi tampilan hingga rasa yang menggugah selera. Santapan ini sering diwujudkan melalui dua rasa berbeda, sehingga warnanya pun jadi saling bertabrakan.

Untuk membuat kue marble ini terasa semakin premium, kamu bisa mengganti mentega yang biasa dipakai menggunakan butter wijsman, lalu rasakan aroma yang begitu nikmat setelah makanan keluar dari panggangan.

Baca Juga: 5 Macam Butter Cookies Kreatif untuk Kamu Para Pencinta Kue Melting

3. Wijsman lapis legit

5 Hidangan yang Makin Premium dengan Butter Wijsman, Favorit Bangetilustrasi wijsman lapis legit (Yummy/Wijayanti)

Lapis legit sering dipatok harga selangit, karena bahan-bahan yang dipakai cenderung memakan banyak budget dan juga proses pembuatannya tidak sebentar. Makanan tersebut menjadi semakin nikmat, ketika bahan-bahan yang dipakai merupakan kategori premium termasuk butter wijsman.

Rasa penganan pun tidak mengecewakan, lantaran gabungan antara adonan yang dipakai memakan puluhan telur hingga mentega melimpah, dengan proses pemanggangan yang dilapisi sedikit demi sedikit.

4. Roti kasur wijsman

5 Hidangan yang Makin Premium dengan Butter Wijsman, Favorit Bangetilustrasi roti kasur wijsman (pixabay.com/Olivier Dubois)

Butter menjadi bahan yang paling penting ketika kamu hendak membuat roti, karena keberadaannya mampu membuat sajian ini semakin empuk, beraroma, dan nikmat. Makanya makanan bisa menjadi lebih awet sekaligus cocok di lidah banyak orang.

Roti kasur menjadi salah satu pilihan makanan yang sangat direkomendasikan untuk dibuat menggunakan butter wijsman, agar rasanya pun jadi berkali-kali lipat lebih sedap dan roti makin berserat.

5. Bolu gulung wijsman

5 Hidangan yang Makin Premium dengan Butter Wijsman, Favorit Bangetilustrasi bolu gulung wijsman (pixabay.com/RitaE)

Terakhir ada bolu gulung yang menjadi sajian favorit masyarakat Indonesia, dan bisa diisi menggunakan macam-macam krim untuk menyeimbangkan tekstur makanan yang lembut. Kudapan ini juga cocok untuk dijadikan teman minum teh atau sekedar oleh-oleh untuk orang terkasih.

Percampuran antara mentega dari wijsman ke dalam adonan utama bolu, akan menambahkan aroma dan juga hasil akhir yang lebih manis. Makanya tidak heran bila hidangan ini jadi favorit, apalagi kalau sudah diisi krim legit atau selai buah.

Santapan serba mentega wijsman di atas menjadi referensi, apabila kamu ingin mengolah sesuatu dengan cita rasa yang lezat dan premium. Terutama karena aroma rasa dan teksturnya pun akan ikut beradaptasi, sehingga terasa lebih nikmat untuk dicoba.

Baca Juga: 5 Sajian Berbahan Wasabi Butter, Bikin Hasil Masakan Semakin Menarik!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya