5 Kreasi Bolu dengan Kismis, Rasa dan Tampilannya Makin Spesial

Kismis bikin aneka kue terasa istimewa

Kismis sangat mudah ditemukan di toko bahan kue sebagai komponen untuk menambah rasa asam pada makanan. Sensasi unik buah kering ini membuat kudapan terasa lebih menyegarkan.

Tidak mengherankan kalau kismis cocok dicampur ke dalam adonan bolu kesukaan masyarakat Indonesia. Bikin rasa dan penampilan kian spesial, berikut beberapa kreasi bolu yang makin enak ditambahkan kismis. Pernah coba belum?

1. Bolu kismis 

5 Kreasi Bolu dengan Kismis, Rasa dan Tampilannya Makin Spesialilustrasi bolu kismis (unsplash.com/Yulia Khlebnikova)

Kombinasi kismis dan kue bolu jadi perpaduan yang tidak diragukan lagi kelezatannya. Makanan ini menghasilkan sensasi manis dan asam disertai tekstur lembut yang membuat siapa saja tergoda.

Kue klasik ini cocok untuk dinikmati bersama secangkir teh ataupun kopi. Sementara itu, bahan pembuatannya terdiri dari tepung terigu, kismis, mentega, gula cokelat, pengembang, telur, dan esens vanila.

2. Kue spiku 

5 Kreasi Bolu dengan Kismis, Rasa dan Tampilannya Makin Spesialilustrasi spikoe lapis surabaya (youtube.com/ZaTaYaYummy)

Spiku sangat terkenal di Surabaya. Ciri khas kue ini terletak pada lapisannya yang terdiri dari dua warna, kuning dan cokelat. Uniknya, kue ini menggunakan banyak kuning telur, sehingga membuat teksturnya jadi semakin lembut.

Kue ini sering dimodifikasi dengan bahan-bahan unik, salah satunya kismis. Kue yang manis dan wangi ini semakin menggoda ketika dipertemukan dengan kekenyalan dari kismis. Makanan ini juga termasuk salah satu kue kuno yang laris manis, lho.

3. Prol tape kismis 

5 Kreasi Bolu dengan Kismis, Rasa dan Tampilannya Makin Spesialilustrasi prol tape kismis (instagram.com/lailyawardani)

Kue lainnya yang tidak luput dari penambahan kismis adalah prol tape. Kue ini menjadi salah satu sajian favorit masyarakat Indonesia karena bahan yang digunakan terdiri dari olahan tradisional, yakni tapai yang berasal dari fermentasi singkong.

Perpaduan antara manis dan asam pada kue ini sangat memikat. Belum lagi penggunaan bahan-bahan yang terkandung di dalam kue tapai ini akan membuat teksturnya sangat lembut dan gampang lumer di mulut.

Baca Juga: 5 Resep Kreasi Bolu Pandan yang Manis dan Lembut, Mudah Bikinnya

4. Bolu kismis sukade 

5 Kreasi Bolu dengan Kismis, Rasa dan Tampilannya Makin Spesialilustrasi bolu jadul sukade (pixabay.com/Varintorn Kantawong)

Sukade adalah buah kering yang dipotong kecil-kecil dan kerap digunakan sebagai topping makanan, terutama kue. Bahan ini sangat disukai oleh para pembuat kue karena bisa dicampur ke dalam bolu untuk menciptakan penampilan menarik.

Sukade juga bisa dikombinasikan bersama kismis untuk memberi rasa pada bolu. Jenis kue yang cocok untuk digabungkan bersama buah-buahan kering ini adalah butter cake, di mana tekstur dari kue ini cenderung padat namun tetap lembut ketika dinikmati.

5. Bolu pisang kismis

5 Kreasi Bolu dengan Kismis, Rasa dan Tampilannya Makin Spesialilustrasi bolu pisang kismis (pexels.com/Annelies Brouw)

Kalau kamu memiliki pisang matang yang sudah agak lembek, sebaiknya diolah menjadi kue bolu. Kue ini akan cocok dijadikan teman ngemil saat di rumah atau bekal ketika bepergian.

Supaya bolu pisang lebih istimewa, kamu perlu menambahkan kismis sebagai topping. Perpaduan antara rasa manis dan asam pada makanan bisa membuat banyak orang terpikat sekaligus mempercantik tampilannya.

Kismis menjadi bahan favorit yang kerap kali digunakan untuk memberi rasa pada aneka macam masakan, termasuk kue bolu. Bahan ini akan membuat rasa kue lebih lezat dan segar untuk dinikmati.

Baca Juga: Resep Bolu Kukus Tiramisu, Rasa Kopi Berpadu Cokelat Moist

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya