5 Kudapan Enak dari Permen Gummy yang Kenyal dan Segar

Bisa digunakan sebagai campuran makanan atau minuman

Gummy adalah permen yang biasanya dibuat menggunakan campuran sirup jagung dan gelatin. Tekstur permen ini cenderung lebih kenyal dibandingkan permen gula lainnya.

Biasanya, gummy hanya disantap sebagai camilan biasa. Namun, bahan tersebut rupanya cocok pula bila harus dipadukan dengan bahan lain. Terdapat lima kreasi hidangan unik untuk teman santai di siang hari dari gummy ini. Simak berikut ini, ya!

1. Gummy ice pop

5 Kudapan Enak dari Permen Gummy yang Kenyal dan Segarilustrasi gummy ice pop (pexels.com/Anton Uniqueton)

Permen kenyal beragam bentuk ini belakangan tengah menjadi salah satu bahan kesukaan untuk dijadikan ice pop. Dengan begitu, kuliner ini sangat cocok untuk menemani di saat cuaca sedang panas terik.

Bahan es stik ini pun sangat sederhana, kamu hanya memerlukan dua komposisi. Pertama adalah gummy aneka rasa, kedua air soda. Campurkan adonan ke dalam cetakan dan biarkan mengeras di freezer.

2. Gummy bark

5 Kudapan Enak dari Permen Gummy yang Kenyal dan Segarilustrasi gummy bark (unsplash.com/Dan-Cristian Pădureț)

Bark adalah suatu istilah dalam dunia kuliner yang mengacu pada suatu makanan dengan lapisan cokelat, gula, atau yogurt tipis. Hidangan ini akan dibiarkan mengeras untuk kemudian dipecahkan agar berbentuk kepingan tak beraturan.

Kreasi bark sendiri bisa dikombinasikan menggunakan gummy, sehingga terdapat perpaduan unik dalam hidangan yang bikin ketagihan. Cukup lelehkan mentega dan gula, lalu campur bersama gummy serta yogurt untuk lebih enak.

3. Gummy orange punch

5 Kudapan Enak dari Permen Gummy yang Kenyal dan Segarilustrasi gummy orange punch (unsplash.com/Louis Hansel)

Selain dicampur ke dalam makanan, gummy juga sangat pas dikombinasikan pada minuman jeruk yang menyegarkan. Salah satunya adalah kreasi orange punch yang terbuat dari air berkarbonasi.

Bila ingin membuat minuman ini, gunakan perpaduan antara soda bercita rasa lemon dan jeruk nipis. Kemudian, tambahkan gummy, sherbet jeruk, dan jus nanas supaya perpaduan rasanya jadi kian segar untuk dinikmati.

Baca Juga: 5 Permen Khas Amerika Utara yang Paling Populer, Melekat di Lidah! 

4. Pudding dirt

5 Kudapan Enak dari Permen Gummy yang Kenyal dan Segarilustrasi pudding dirt (pexels.com/Teguh Sugi)

Pudding dirt sudah menjadi satu paket dengan gummy untuk menciptakan "kotoran" yang bikin puding tambah menarik. Hidangan ini merepresentasikan sebuah pot tanaman berisikan tanah dan cacing.

Namun, bahan-bahan yang digunakan tentunya bukan tanah betulan, melainkan susunan antara puding instan rasa cokelat, remahan biskuit hitam, whipped cream, serta gummy aneka bentuk. Rasa dessert satu ini manis, kok.

5. Gummy ice cream

5 Kudapan Enak dari Permen Gummy yang Kenyal dan Segarilustrasi gummy ice cream (unsplash.com/Joseph Gonzalez)

Kalau sebelumnya ada ice pop soda, maka kreasi gummy berikutnya dapat digunakan dalam menyempurnakan olahan es krim creamy dan lembut. Kamu bisa memilih hendak menyajikan es yang mana untuk camilan sehari-hari.

Dalam kreasi gummy ice cream ini, komponen yang perlu dipersiapkan terdiri dari krim, susu, kuning telur, cokelat, gula atau madu, jus apel, dan tentunya gummy. Tampilan es krim satu ini menarik banget, lho!

Kreasi gummy sebagai aneka camilan menyegarkan di atas dapat memberi ide baru untuk pembuatan kudapan enak. Terlebih, kamu bisa membuat sendiri ragam sajian tersebut dengan bahan-bahan yang mudah.

Baca Juga: 5 Cara Penyajian Sundae untuk Es Krim yang Tidak Membosankan

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya