5 Tips Sederhana Membuat Nasi Daun Jeruk agar Lebih Istimewa

Nasi daun jeruk adalah makanan kumpul keluarga yang enak!

Nasi daun jeruk merupakan hidangan klasik yang kerap disajikan saat makan bersama. Perbedaan nasi biasa dengan nasi daun jeruk terletak pada rasa dan aroma, di mana nasi jeruk cenderung memiliki keharuman khas citrus yang bikin segar.

Supaya hasil pembuatan nasi daun jeruk lebih maksimal, jangan lupa terapkan lima tips berikut, agar kamu memperoleh nasi daun jeruk yang enak. Yuk, simak!

1. Pakai beras berkualitas

5 Tips Sederhana Membuat Nasi Daun Jeruk agar Lebih Istimewailustrasi beras (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Gunakan beras berkualitas untuk membuat nasi yang pulen. Semakin baik kualitas bahan yang dipakai, maka hasilnya lebih baik. Dengan demikian kualitas beras akan mampu meningkatkan olahan nasi daun jeruk.

Cuci bersih beras beberapa kali agar kotorannya benar-benar menghilang. Setelah itu, kamu bisa mengolah beras dengan bahan-bahan tambahan lainnya untuk dijadikan nasi daun jeruk yang sedap dan menggugah selera.

2. Pastikan bagian tengah daun jeruk dibersihkan

5 Tips Sederhana Membuat Nasi Daun Jeruk agar Lebih Istimewailustrasi daun jeruk (pixabay.com/Nicolas Bschor)

Pastikan saat hendak mencampurkan daun jeruk ke dalam adonan, bagian tengahnya sudah disisihkan. Sebab, bagian tulang daun tersebut akan memberi rasa pahit dan rentan merusak sajian.

Maka dari itu, siapkan daun jeruk yang sudah dibersihkan dan buang bagian tengah daun satu per satu pakai bantuan pisau. Setelah itu, daun bisa diiris sesuai preferensi masing-masing agar hasilnya maksimal.

Baca Juga: 5 Olahan Nasi Nusantara yang Dimasak dengan Santan, Lupakan Nasi Uduk!

3. Gunakan campuran santan

5 Tips Sederhana Membuat Nasi Daun Jeruk agar Lebih Istimewailustrasi santan kelapa (freepik.com/freepik)

Menambahkan santan di dalam kreasi nasi daun jeruk akan menambah rasa gurih pada masakan dan tidak monoton. Selain itu, penambahan santan juga akan memberi aroma nasi yang semakin menggugah selera.

Santan bisa digunakan seluruhnya untuk menggantikan air pada proses memasak beras. Namun, kamu juga bisa mencampur santan kental bersama air dengan rasio tertentu yang sama-sama memberi rasa berbeda pada nasi.

4. Tambahkan daun aromatik

5 Tips Sederhana Membuat Nasi Daun Jeruk agar Lebih Istimewailustrasi daun salam (pixabay.com/Anna)

Selain memakai daun jeruk, kamu juga bisa menambahkan daun aromatik untuk menciptakan nasi yang gurih dan wangi di saat bersamaan. Cara ini juga efektif untuk memberikan hasil maksimal agar nafsu makan kembali membaik.

Beberapa daun yang direkomendasikan ditambah ke dalam olahan nasi daun jeruk adalah daun salam atau daun serai. Semuanya bisa menyumbang aroma khas yang bikin nasi bertambah harum.

5. Rekomendasi lauk pendamping

5 Tips Sederhana Membuat Nasi Daun Jeruk agar Lebih Istimewailustrasi ayam goreng lengkuas dan nasi (pixabay.com/Dian A. Yudianto)

Lauk pendamping untuk menikmati nasi daun jeruk idealnya sesuatu yang digoreng atau dibumbui dengan pekat. Dengan demikian rasanya akan semakin yummy dan menggugah selera.

Beberapa rekomendasi lauk pendamping tersebut di antaranya adalah kulit goreng, ayam goreng, teri, sambal, dan sejenisnya. Bahkan hidangan bisa tambah enak kalau disantap langsung bersama tambahan kerupuk.

Nasi daun jeruk adalah pilihan tepat untuk meramaikan suasana berkumpul di rumah, biar makan lebih asyik. Rasanya yang gurih, wangi, dan pulen bisa bikin nafsu makan meningkat dan makan jadi nambah terus.

Baca Juga: 5 Olahan Nasi yang Menyertakan Bihun Sebagai Pelengkap

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya