5 Rekomendasi Kedai Gelato Enak di Semarang, Ampuh Segarkan Suasana

Enjoy before it melts! #LokalIDN

Memiliki bentuk yang hampir serupa dengan es krim, kehadiran gelato makin digandrungi masyarakat Indonesia, khususnya para millennial. Hal tersebut terbukti dari makin menjamurnya kedai-kedai gelato di sejumlah kota besar, tak terkecuali Semarang.

Sebagai kota berhawa panas, menikmati se-cup gelato bersama kawan bisa ampuh menyegarkan kembali suasanamu di Kota Atlas ini. Nah, berikut beberapa rekomendasi kedai gelato enak yang bisa kamu sambangi di Semarang. Yuk, simak!

1. Amore di Gelato

5 Rekomendasi Kedai Gelato Enak di Semarang, Ampuh Segarkan Suasanainstagram.com/semarangfoodmatters

Dimulai dari kawasan Semarang Barat, mampirlah ke Amore di Gelato yang beralamat di Jl. W.R. Supratman No.4-5. Kedainya tampak sederhana dari luar, namun cukup bikin nyaman ketika sudah masuk ke dalam. Gelato yang dijual di sini dibuat secara homemade serta menggunakan bahan alami dan buah-buahan asli, lho.

Harga satu scoop-nya dibanderol mulai dari Rp15 ribu. Varian rasa yang tersedia antara lain French Vanilla, Bubble Gum, Belgian Chocolate, dan Matcha.

Kedai Amore di Gelato buka dari jam 10.00 WIB sampai 20.00 WIB.

2. Scoops and My Story

5 Rekomendasi Kedai Gelato Enak di Semarang, Ampuh Segarkan Suasanainstagram.com/scoopsandmystory

Berikutnya adalah Scoops and My Story. Tempat ini memang bukan kedai khusus gelato, melainkan semacam kafe di mana kamu bisa menyantap menu-menu lain seperti aneka steak, pizza, bento, hingga kopi dan healthy juice. Tapi, gelato di Scoops and My Story adalah salah satu menu favorit pengunjung karena rasa susunya terasa banget.

Jika kamu ingin dine in, tersedia gelato dalam cup, cone, atau bowl dengan beberapa varian rasa menggoda, yaitu Marie Regal, Charcoal Yogurt, Lime, Cotton Candy, Oreo, dan masih banyak lagi. Sedangkan kalau kamu ingin pakai delivery service, kamu bisa pesan 1 liter gelato dengan mix varian rasa.

Baca Juga: 5 Spot Paling Instagenic di Kota Semarang, Bisa Didatangi dalam Sehari

3. Mondo Gelato

5 Rekomendasi Kedai Gelato Enak di Semarang, Ampuh Segarkan Suasanainstagram.com/mondogelatosemarang

Memiliki dua kedai, yaitu di Jl. Singosari Raya yang merupakan kedai pusat, dan kedai cabang di wisata Dusun Semilir, Mondo Gelato dijamin bakal bikin harimu lebih bersemangat. Varian rasa gelato di sini beragam banget dan kamu akan makin tenang menyantapnya karena Mondo Gelato sudah resmi mendapat sertifikat halal dari MUI.

Yang seru, Mondo Gelato sering kasih harga promo dan mengadakan contest photo di Instagram. Millennial pasti doyan, nih. Desain kedai pusatnya yang terdiri dari area indoor dan outdoor bakal membuatmu betah nongkrong lama-lama di Mondo Gelato.

4. Gelato Matteo

5 Rekomendasi Kedai Gelato Enak di Semarang, Ampuh Segarkan Suasanainstagram.com/swstklrst

Selain Mondo Gelato, kedai gelato lainnya di Semarang yang juga punya dua kedai, yaitu Gelato Matteo. Kamu bisa mampir ke kedai di Jl. M.T. Haryono No.914 atau kedai yang ada di kawasan Kota Lama, tepatnya di Jl. Letjen Suprapto No.46.

Gelato di sini dijual dengan harga mulai Rp30 ribu. Selain gelato, kamu dapat memesan jenis menu western lainnya, seperti pizzetta, pie, dan lasagna dengan harga yang affordable.

5. El Primo Gelatio

5 Rekomendasi Kedai Gelato Enak di Semarang, Ampuh Segarkan Suasanainstagram.com/sheilaprilia

Kedai gelato terakhir di Semarang yang wajib kamu sambangi adalah El Primo Gelatio. Berlokasi di Jl. Ngesrep Timur V No.33, kedai ini punya dua cabang lainnya yang berada di Papandayan Kozy Cafe & Bistro dan BSB Sport Club and Lakers' Resto Semarang.

Di kedai pusatnya yang rupanya merupakan kafe, kamu bisa sekaligus menjajal menu lain yang dipadukan dengan gelato, lho. Sebutlah croissant gelato, pint gelato, dan gelato cake. Tersedia pula aneka frozen food, snack, dan minuman yang dapat kamu nikmati di kedai pusat El Primo Gelatio.

Wah, jadi rindu pengin "pulang" ke Semarang gak sih? Ayo, masukkan ke bucket list dulu. Kalau nanti benar-benar bisa liburan ke Semarang lagi, jangan lupa mampir, ya. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: Kami Tahu Rasa Gelato Kesukaanmu Berdasarkan Warna Favoritmu!

Intan Deviana Photo Verified Writer Intan Deviana

Suka jalan-jalan, suka foto-foto, suka nulis :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya