5 Tempat Sarapan di Solo dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!

#ANGPOIN Ada langganan Pak Jokowi juga, lho

Sarapan jadi ritual yang wajib kamu lakukan setiap pagi, apalagi kalau kamu tinggal atau lagi singgah di Solo. Gak kalah dari kota-kota lainnya di Jawa Tengah, Solo juga punya segudang kuliner nikmat yang sayang untuk dilewatkan begitu aja.

Banyak di antaranya sudah buka sejak pagi, dan jadi tempat sarapan favorit warga setempat, termasuk Presiden Jokowi. Penasaran? Berikut tempat sarapan di Solo dengan porsi berlimpah!

1. Timlo Sastro

5 Tempat Sarapan di Solo dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!gambar semangkuk timlo Sastro (instagram.com/e_ndro)

Sarapan pertama di Solo, kita mulai dengan menu sarapan legendaris, yaitu timlo Sastro. Buka dari tahun 1952, timlo Sastro merupakan salah satu kuliner kesukaan Pak Jokowi dan keluarganya. Buat kamu yang belum pernah mencicipi, timlo merupakan kuliner khas Solo yang terdiri dari soun, irisan sosis Solo, telur, daging ayam, dan wortel.

Semua bahan kemudian disiram kuah bening yang gurih. Untuk seporsi timlo dengan isian lengkap dan nasi hangat, kamu hanya perlu merogoh kocek Rp25 ribu aja, murah kan?

Alamat: Jl. Abdul Muis No.32A, Kepatihan Kulon, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57139

Jam buka: Setiap hari, pukul 06.30-15.30 WIB

Harga: Rp25.000

2. Warung makan Wora Wari 

5 Tempat Sarapan di Solo dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!gambar nasi langgi warung Wora Wari (instagram.com/sylvesterhg)

Kalau seporsi timlo gak bisa bikin kamu kenyang, coba mampir ke warung makan Wora Wari dan mencicipi nasi langgi yang jadi menu andalannya. Nasi langgi adalah campuran nasi kuning dan putih yang ditumpuk jadi satu.

Biar makin nikmat, seporsi nasi langgi dilengkapi dengan aneka lauk pauk seperti serundeng, potongan daging sapi, sambal goreng ati, sampai krecek. Walaupun lauknya agak "wah", harga yang ditawarkan cukup terjangkau, kok! Dijamin, gak bikin kamu menyesal, deh, sarapan di sini!

Alamat: Jl. Wora Wari No.11, Sriwedari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57141

Jam buka: Senin sampai Sabtu, pukul 06.00-17.00 WIB (Minggu tutup)

Harga: Rp5.000 - 31.000

3. Rawon penjara Bu Har 

5 Tempat Sarapan di Solo dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!gambar rawon penjara Bu Har (instagram.com/carikulinersolo)

Tenang, meski namanya agak seram, tapi kamu gak perlu beneran masuk penjara untuk bisa menikmati seporsi rawon di sini. Disebut rawon penjara, karena memang lokasinya yang persis berada di sebelah rutan. Terlepas dari lokasinya, rawon penjara Bu Har ini merupakan salah satu rawon terenak yang bisa kamu temukan di Kota Solo.

Sama seperti rawon pada umumnya, rawon Bu Har terdiri dari potongan daging empuk, tauge, dan telur asin. Bedanya, kuah rawon di sini lebih kental dan gurih. Biar kenyang, jangan lupa sepiring nasi hangatnya juga, ya!

Alamat: Jl. Slamet Riyadi No.16, Kp. Baru, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57122

Jam buka: Setiap hari, pukul 06.00-15.00 WIB

Harga: Rp15.000

Baca Juga: 5 Kuliner Legendaris Solo Ini Lokasinya di Satu Wilayah, Bisa Sekalian

4. Soto Gading 

5 Tempat Sarapan di Solo dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!gambar semangkuk soto Gading (instagram.com/nitip.solo)

Soto Gading jadi tempat sarapan selanjutnya yang harus kamu kunjungi kalau ke Solo. Buka dari tahun 1974, ada tiga menu yang bisa kamu pilih jika sarapan di sini. Pertama soto brutu, kedua soto biasa dengan nasi, dan yang terakhir soto biasa tanpa nasi.

Seporsi soto terdiri dari soun, irisan kentang goreng, suwiran ayam, plus kuah gurih berwarna bening. Kalau isian sotonya dirasa kurang, kamu bisa minta tambah lauk seperti ampela, tempe, tahu, hingga sosis Solo. 

Alamat: Jl. Brigjen Sudiarto No.75, Joyosuran, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57156

Jam buka: setiap hari, pukul 06.00-15.00 WIB

Harga: Rp13.000

5. Nasi liwet Bu Sri 

5 Tempat Sarapan di Solo dengan Porsi Berlimpah, Dijamin Kenyang!gambar nasi liwet Bu Sri (instagram.com/mayday_meidy)

Dibandingkan dengan makanan Solo lainnya, nasi liwet punya Bu Sri adalah yang paling sederhana. Nasi liwet hangat ditaruh di atas daun pisang dengan lauk yang beragam seperti tahu, suwiran ayam, telur, dan siraman kuah santan dari sayur labu.

Meski terkesan sederhana, tapi kalau soal rasa, nasi liwet Bu Sri ini juara banget. Gak heran kalau banyak pembeli ketagihan dan akhirnya balik lagi!

Alamat: Jl. Suryopranoto Jl. Timur Ps. Gede, Kepatihan Wetan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57129

Jam buka: Setiap hari, pukul 06.30-14.00 WIB

Harga: Rp10.000

Buat kamu yang baru pertama kali berkunjung ke Solo, dan bingung mau sarapan apa, rekomendasi tempat sarapan di atas bisa jadi pilihan kamu untuk mengisi perut. Bukan cuma enak, porsi yang ditawarkan juga lumayan banyak lengkap dengan nasi. Dijamin kenyang pokoknya!

Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Makan di Kota Kediri, Makan Bareng Yuk!

Siti Marliah Photo Verified Writer Siti Marliah

Find me on 📷 : instagram.com/sayalia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya