5 Kuliner Khas Palangkaraya Ini Harus Kamu Coba, Menggugah Selera

Unik dan enak banget deh!

Pernah mendengar nama kota Palangkaraya? Kota ini terletak di pulau Kalimantan, dan menjadi ibukota dari provinsi Kalimantan Tengah. Serta menjadi salah satu kota yang dipertimbangkan untuk menjadi ibukota Indonesia loh.

Di Palangkaraya banyak terdapat destinasi wisata yang indah, misalnya saja Taman Nasional Sebangau, Danau Tahai, Museum Balanga, Pantai Ujung Pangandaran dan lain sebagainya. Tidak heran kalau kota ini mampu menarik minat wisatawan untuk datang berkunjung kesana.

Selain itu, kota ini juga memiliki banyak ragam kuliner khas yang unik dan tidak bisa kamu temukan di daerah lain. Inilah beberapa kuliner unik khas Palangkaraya yang sangat menggugah selera.

1. Bangamat

5 Kuliner Khas Palangkaraya Ini Harus Kamu Coba, Menggugah Selerapicdeer.com/irma_jacob

Kuliner khas Palangkaraya yang satu ini terbuat dari hewan Bengamat, sejenis kelelawar pemakan buah. Dan merupakan kuliner khas Suku Dayak Ngaju dan Dayak Maanyan, Kalimantan Tengah. Ketika akan diolah menjadi makanan, kelelawar harus dibersihkan dulu dari bulu-bulu dan dibuang kuku serta ususnya. 

Suku Dayak Ngaju mengolah Bangamat dengan menambahkan banyak rempah-rempah, sedangkan suku Dayak Maanyan mengolah Bangamat dengan bumbu serai dan daun pikauk.

Biasanya Bangamat disantap bersama dengan sayur hati pisang dan sulur keladi.

2. Juhu Umbut Rotan

5 Kuliner Khas Palangkaraya Ini Harus Kamu Coba, Menggugah Seleraimgrumweb.com/iwindia_s

Bahan utama dari kuliner khas Palangkaraya yang satu ini adalah rotan. Kalau selama ini rotan banyak digunakan untuk membuat kerajinan tangan, di Palangkaraya rotan ternyata juga bisa diolah menjadi makanan yang enak. Namun rotan yang dipakai adalah rotan yang masih muda sehingga rasanya empuk.

Sebelum diolah, duri-duri di sekitar rotan harus dibersihkan dahulu. Kemudian dipotong kecil-kecil dan diberi rempah-rempah. Kuliner ini bisa dimasak dengan memakai santan ataupun tanpa santan. Dan biasanya disantap dengan tambahan terong asam, sulur keladi, atau ikan patin.

Baca Juga: 5 Destinasi Seru di Palangka Raya yang Gak Boleh Terlewatkan

3. Wadi Patin

5 Kuliner Khas Palangkaraya Ini Harus Kamu Coba, Menggugah Selerainstagram.com/anisha.pramita

Wadi Patin merupakan fermentasi dari ikan patin. Sebelum diolah ikan patin akan difermentasi dulu selama beberapa hari. Proses pembuatannya membutuhkan waktu yang cukup lama. Awalnya ikan patin akan dipotong-potong lalu diberi garam, kemudian didiamkan semalaman.

Kemudian dicuci bersih dan direndam dalam gula aren lalu didiamkan lagi 2 hari. Setelah itu tiriskan ikannya dan masukkan ke dalam toples yang sudah diisi butiran beras merah. Diamkan lagi selama 1 minggu, barulah jadi Wadi Patin. Baunya memang menyengat, namun rasanya enak.

Wadi Patin biasanya disajikan dengan cara digoreng atau dikukus.

4. Kalumpe atau Karuang

5 Kuliner Khas Palangkaraya Ini Harus Kamu Coba, Menggugah Selerawebstagram.one/user/rasasayange

Kalau dilihat Kalumpe atau Karuang ini mirip sekali dengan sayur daun singkong yang ada di pulau Jawa. Dan memang Kalumpe juga dibuat dari daun singkong, tapi daun singkongnya ditumbuk halus sebelum diolah. 

Kuah Kalumpe biasanya kental, dan dibuat dari campuran bumbu rempah seperti bawang putih, bawang merah, serai, lengkuas, kayu manis, dan cabai. Dan diberi pelengkap terung kecil. Saat disajikan Kalumpe juga akan diberi taburan kacang atau ikan teri goreng.

5. Hintalu Karuang

5 Kuliner Khas Palangkaraya Ini Harus Kamu Coba, Menggugah Selerainstagram.com/meibasuki

Dalam bahasa Dayak, Hintalu Karuang artinya telur kelelawar. Namun bahan utama kuliner yang satu ini bukanlah telur kelelawar. Kalau dilihat bentuknya, kuliner yang satu ini mirip dengan kolak biji salak di pulau Jawa. Hanya bedanya bola-bolanya bukan dibuat dari ubi, melainkan dari tepung ketan.

Bola-bola tepung ketan ini kemudian disiram dengan kuah kental yang terbuat dari gula aren, dan santan. Bahkan terkadang ditambahkan durian atau nangka untuk campuran kuahnya. Cita rasa kuliner yang satu ini manis, dan gurih. 

Kelima kuliner di atas adalah kuliner khas yang bisa kamu temukan kalau kamu berkunjung ke Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Terlihat sangat menggugah selera kan? Oleh karena itu jangan lupa ya untuk mencicipinya!

Baca Juga: 10 Kuliner di Purwakarta yang Wajib Kamu Coba Saat Mudik

Ayana Story Photo Verified Writer Ayana Story

Mulai menulis di IDN Times sejak 2017 (kalo gak salah ingat hehehe...)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya