5 Jenis Sup Khas Korea Selatan, Kuah Kaldunya Gurih Banget 

Cocok disantap saat musim hujan

Saat ini, semua hal yang berkaitan dengan Korea Selatan berhasil menyedot perhatian. Tak hanya KPop dan KDrama, kuliner asal Negeri Ginseng juga sukses memikat banyak orang karena memiliki cita rasa unik. Tak heran banyak orang yang sangat menikmatinya.

Selain tteokbokki dan kimbab, masih banyak hidangan khas Korea Selatan yang wajib kamu coba, lho. Salah satunya beragam jenis sup berkuah nikmat dengan rempah yang bikin badan hangat.

Cocok banget untuk menemani nonton drama Korea saat hujan, kamu bisa menyajikan kelima sup khas Korea Selatan ini. Kuah hangatnya bikin rileks!

1. Kimchi jjigae

5 Jenis Sup Khas Korea Selatan, Kuah Kaldunya Gurih Banget ilustrasi kimchi jjigae (instagram.com/jinsolgukbapla)

Seperti namanya, hidangan satu ini berbahan dasar kimchi yang direbus bersama daging, jamur, tahu, dan sayuran. Cita rasa kuahnya pedas dan asam berkat perpaduan gochujang atau pasta korea, gochumaru atau bubuk cabai, dan kimchi. 

Kimchi jjigae banyak dijumpai sebagai makanan rumahan masyarakat Korea, khususnya saat musim dingin. Biasanya, hidangan ini disajikan dalam mangkuk hotpot bersama nasi hangat.

2. Kalguksu

5 Jenis Sup Khas Korea Selatan, Kuah Kaldunya Gurih Banget ilustrasi kalguksu (instagram.com/girlfromcalifornia)

Dalam bahasa Indonesia, kalguksu berarti mi ayam kuah. Namun, kalguksu dan mi ayam memiliki presentasi dan cita rasa berbeda. Tampilan kuah kalguksu cenderung bening dan rasanya cukup lembut. Kimchi lobak yang kaya rasa cocok dikonsumsi bersama kalguksu.

Mi yang digunakan dalam kalguksu terbilang istimewa, lho. Bentuknya tipis dan pipih, mi buatan sendiri ini cita rasa dan teksturnya terbilang unik. Untuk menemani mi dalam kalguksu, ada bahan lain yang digunakan, yaitu kerang, udang, jamur, wortel, dan timun.

3. Samgyetang

5 Jenis Sup Khas Korea Selatan, Kuah Kaldunya Gurih Banget ilustrasi samgyetang (instagram.com/eatroundtheworld)

Kalau sebelumnya ada mie ayam Korea, kali ini ada sup ayam tradisional Korea. Samgyetang terbilang unik karena  menggunakan ayam utuh yang diisi nasi, bawang, dan jujube atau kurma merah. Kuah kaldunya gurih, berpadu dengan ginseng yang hangat.

Berbeda dengan kimchi jjigae dan kalguksusamgyetang biasanya disajikan saat musim panas. Samgyetang dipercaya dapat menggantikan nutrisi yang hilang melalui keringat dan aktivitas lainnya.

Baca Juga: 5 Makanan Korea dari Labu, Mau Coba Bubur atau Kue?

4. Jjampong

5 Jenis Sup Khas Korea Selatan, Kuah Kaldunya Gurih Banget ilustrasi jjampong (instagram.com/meanie.minie)

Jika kamu pencinta kuliner pedas, siap-siap dibuat ngiler oleh hidangan satu ini. Jjampong merupakan mi seafood pedas Korea. Kuah pedas berasal dari gochugaru atau bubuk cabai dan jahe untuk menghangatkan badan, sehingga dijamin menggugah selera.

Sesuai namanya, jjampong terdiri atas olahan seafood, seperti kerang, udang, gurita, dan cumi. Gak hanya itu, dalam semangkuk jjampong biasanya terdapat jamur, wortel, dan daun bawang. Selain lezat, jjampong tentunya kaya nutrisi juga!

5. Galbitang

5 Jenis Sup Khas Korea Selatan, Kuah Kaldunya Gurih Banget ilustrasi galbitang (instagram.com/occomestibles)

Galbitang siap menggoyang lidah para pencinta daging iga. Dengan daging iga yang empuk dan kuah kaldu gurih, makanan ini terasa nikmat. Hidangan ini dilengkapi bihun dan lobak yang renyah.

Dahulu, galbitang dimasak hanya untuk menjamu tamu. Namun sekarang, semua orang bisa mencicipi kelezatannya di restoran di sepanjang jalanan Korea Selatan.

Saat musim hujan, kamu pasti pengin menyantap makanan berkuah yang nikmat. Untuk memanjakan perut dan lidah, deretan hidangan sup Korea ini bisa dijadikan referensi. Sensasi pedas dan gurih khas Negeri Ginseng dijamin bikin ketagihan.

Baca Juga: Coba Buat Jjampong Yuk, Mie Seafood Pedas Khas Korea Selatan

Nadhifa Aulia Arnesya Photo Verified Writer Nadhifa Aulia Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya