10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-sia

Gak bisa dipanaskan terus-menerus, lho

Salah satu kebiasaan buruk banyak orang ketika makan adalah tidak menghabiskannya. Terlebih saat sedang makan di restoran, mau tak mau makanan tersebut kamu bawa pulang, ya kan? 

Makanan tersebut cenderung tak akan bertahan lama jika tidak disimpan dengan baik. Namun, ada beberapa cara agar sisa makanan tersebut bisa bertahan lebih lama. Simak tips berikut ini supaya sisa makananmu gak terbuang sia-sia.

1. Segera masukkan sisa makanan ke dalam kulkas. Jangan biarkan terkena udara terlalu lama, bisa mempengaruhi tingkat kesegarannya

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siathegreatcoursesdaily.com

2. Jika makanan tersebut memiliki komponen saus, sebaiknya pisahkan di dalam wadah berbeda. Kalau dicampur bisa bikin cepat basi

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-sialifegetsbetter.ph

3. Masukkan sisa makanan ke dalam wadah terlebih dahulu. Banyak bahan pangan di dalam kulkas yang bisa saling mengontaminasi

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siafoodnetwork.com

4. Bukan sembarang wadah, sebaiknya simpan sisa makanan dengan wadah berbahan kaca, karena kedap udara dan bikin makanan awet

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siainsider.com

5. Pastikan suhu kulkas sudah benar, jika terlalu dingin bisa membuat makanan membeku. Kalau sebaliknya, makananmu tak akan bertahan lama

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siathekitchn.com

6. Jangan memadati kulkas terlalu penuh, ini bisa membatasi udara di dalam. Pastikan setiap bahan mendapat ruang cukup untuk bernapas

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siaindependent.co.uk

Baca Juga: 12 Bahan Makanan Khas Indonesia Ini Terkenal di Dunia, Suka yang Mana?

7. Bekukan sisa makanan yang tak akan kamu makan dalam waktu dekat. Masukkan ke freezer bersama dengan wadah kedap udaranya

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siaerrenskitchen.com

8. Saat memanaskan kembali sisa makanan, pastikan seluruh bagiannya terpanaskan merata. Pisahkan atau aduk sesekali agar tak ada bakteri yang tertinggal

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siaquickanddirtytips.com

9. Panaskan makanan secukupnya sesuai kebutuhan. Kalau dipanaskan terus-menerus, gizinya bisa hilang

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siates.com

10. Bisa juga menggunakan sisa makanan untuk membuat masakan baru. Tambahkan bumbu dan bahan lain yang cocok, jadi enak deh

10 Tips Membuat Sisa Makanan Bisa Bertahan Lebih Lama biar Gak Sia-siatwentytwo13.my

Itulah beberapa tips yang bisa kamu terapkan agar sisa makananmu gak terbuang sia-sia. Daripada membuang makanan, lebih baik disimpan biar bisa kamu nikmati lagi nantinya. Semoga membantu!

Baca Juga: 10 Cara dan Tips yang Harus Dilakukan Saat Mendisinfeksi Dapur

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya