10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipi

Makanan khas tuan rumah Piala Dunia 2022

Setelah diumumkan oleh FIFA, Qatar secara resmi menjadi tuan rumah penyelenggara Piala Dunia 2022 atau World Cup 2022. Dengan begitu, akan ada banyak wisatawan dari seluruh dunia yang berkunjung ke Qatar akhir tahun ini.

Selain untuk menyaksikan pertandingan sepak bola yang di gelar selama 4 tahun sekali itu, wisatawan juga pasti ingin mencicipi kuliner khas dari negara Timur Tengah tersebut. Sayang banget sudah datang ke Qatar tapi gak mencicipi makanannya.

Bisa jadi referensimu nanti, berikut beberapa makanan khas Qatar paling populer yang wajib kamu cicipi saat liburan. Dijamin cocok di lidah orang Indonesia, deh!

1. Nasi yang dicampur dengan berbagai rempah dan daging menjadikan machboos atau kabsa sebagai hidangan yang sangat populer di Qatar

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi machboos (instagram.com/cookforkerala)

2. Daging domba dengan bumbu dan campuran nasi, lalu dibalut daun anggur menjadian wareq enab cocok sebagai hidangan pembuka

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi wareq enab (instagram.com/wareqenab)

3. Lembut di dalam dan renyah di luar, ditambah manisnya madu menjadikan luqaimat sempurna untuk dijadikan sebagai hidangan penutup

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi luqaimat (instagram.com/taramctable)

4. Bubur dengan campuran daging yang dimasak menggunakan kayu manis serta kapulaga menjadikan harees beraroma sangat khas

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi harees (instagram.com/dinewithdina)

5. Thareed atau lasagna Arab terbuat dari roti yang dimasak dengan campuran sayur, domba, dan saus tomat. Rasa yang sangat lezat!

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi thareed (instagram.com/rubeena_musthafa)

Baca Juga: 10 Pantai Terbaik di Qatar, Cocok untuk Melepas Penat!

6. Bihun yang dimasak dengan gula, kayu manis, kunyit, dan kapulaga menjadikan balaleet memiliki rasa yang manis sekaligus gurih

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi balaleet (instagram.com/butfirstchaai)

7. Saloona merupakan hidangan yang terbuat dari daging pedas yang dimasak dengan tomat, kentang, wortel, dan terung

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi saloona (instagram.com/alfanarrestaurant)

8. Mudah dijumpai, mathrooba yang terbuat dari bubur halus dengan rasa ayam ini terasa sangat lezat yang wajib dicoba

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi mathrooba (instagram.com/darflorencebh)

9. Domba yang panggang di atas hamparan nasi membuat ghuzi sangat cocok dijadikan hidangan saat berkumpul bersama teman atau keluarga

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi ghuzi (instagram.com/bahiakhanoum)

10. Zukini dengan isian daging kambing dan taburan daun mint yang dipanggang menjadikan kousa mashi sebagai hidangan unik

10 Makanan Khas Qatar Paling Populer yang Wajib Kamu Cicipiilustrasi kousa mashi (instagram.com/baalbeklebanesefood)

Beberapa makanan khas Qatar di atas wajib kamu coba saat berkunjung ke sana. Soal rasa jangan diraguin lagi, sudah pasti bikin ketagihan. Kalau ada berencana nonton Piala Dunia 2022 langsung di Qatar, jangan lupa mencicipi makanannya juga, ya.

Baca Juga: Resep Hummus Edamame Super Creamy, Modifikasi Makanan ala Timur Tengah

thursday Photo Writer thursday

🌻

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya