8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan Tubuh

#IDNTimesFood Enak dan juga bergizi nih

Sup sudah menjadi makanan yang memiliki ciri khas untuk menghangatkan tubuh. Di Prancis sendiri sup biasa disajikan sebelum menikmati appetizer atau juga dinikmati bersama roti. 

Karena itu negara satu ini memiliki beragam jenis sup yang rasanya unik-unik banget untuk dicicipi. Nah, berikut beberapa sup asal Prancis dengan cita rasa unik. Keep scrolling

1. Potage Parmentier

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhPotage Parmentier (instagram/endofthefork)

Di makanan prancis, nama hidangan dengan parmentier selalu memiliki kentang dalam bahannya. Benar, karena potage parmentier merupakan sup kentang dan bawang perai yang dimasak sampai benar-benar halus. 

Biasanya akan ditambahkan beberapa bahan lain seperti brokoli, asparagus dan lobak. Potage parmentier sering disajikan selagi panas dan dinikmati sebagai appetizer atau bersama hidangan berbahan daging. 

2. Bisque

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhBisque (instagram/capeldavid_voyageur_culinaire)

Nama bisque dipercaya berasal dari sebutan dua kali masak atau dalam bahasa prancis bis cuits. Disebut demikian karena bisque menggunakan kerang yang terlebih dulu harus dipanggang.

Untuk proses kedua baru kemudian kerang dididihkan dalam kaldu campuran cream, wine dan ragam rempah. Bisque sudah ada sejak tahun 1700-an sebagai makanan para nelayan dulunya. 

3. Consomme

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhConsomme (instagram/jameslouey)

Consomme merupakan sup yang memiliki kuah jernih yang juga sering dijadikan base dari sup prancis lainnya. Kaldu consomme ini terkenal kaya akan rasa karena dibuat dari berbagai bahan mulai dari daging sapi, lobak, seledri, wortel, bawang putih, bawang bombai, cengkeh, thyme dan daun salam. 

Karena terkenal dengan rasanya yang mewah, consomme sering disajikan sebagai appetizer pada acara-acara formal di prancis. Consomme disajikan dengan diberi garnish yang bercita rasa ringan seperti kuning telur atau potongan sayuran. 

4. Garbure

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhGarbure (instagram/marktodorovich)

Garbure adalah sup yang menggunakan keju, roti, daging dan sayuran seperti kubis, kacang polong, bawang bombai dan wortel. Garbure berasal dari kata garbe yang berarti banyak, melihat beragam jenis sayuran yang digunakannya. 

Garbure biasanya dinikmati sebagai makan malam dan dijadikan dua hidangan dengan cara mengeluarkan daging dari kuah sup lalu dinikmati bersama dengan acar. Garbure terbilang unik karena dimasak menggunakan tembikar bulat yang disebut toupin. 

Baca Juga: 5 Sup Khas Latvia yang Enaknya Bikin Kalap, Patut Dicoba!

5. Soupe au pistou

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhSoupe au Pistou (instagram/testkitchen)

Soupe au pistou adalah sup prancis yang menggunakan bahan fresh dan sering disamakan dengan minestrone asal Italia. Menggunakan bahan berupa sayuran seperti kacang polong, wortel, kentang, labu dan kacang panjang. 

Soupe au pistou wajib menggunakan pistou seperti namanya yang merupakan saus pasta campuran dari kemangi, olive oil dan bawang putih. Biasanya akan dicampur langsung namun juga bisa dipisah dan ditambahkan sesuai selera. 

6. Soupe a l'ail

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhSoupe a l'ail (instagram/lafoodlocale)

Sup satu ini merupakan sup berbahan dasar bawang putih. Di daerah selatan prancis, bawang putih dikenal sebagai sayuran dan paling digemari di daerah Occatine dan Provence. 

Soupe a l'aile dulunya menjadi hidangan para bangsawan pada acara spesial karena sup ini menggunakan lada hitam yang dulunya adalah rempah mahal. Namun kini bisa dinikmati semua orang dengan tambahan telur rebus dan potongan baguette. 

7. Vichyssoise

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhVichyssoise (instagram/asumi_a_table)

Sup satu ini menjadi perdebatan antara amerika dan prancis yang mengklaim penciptaannya. Namun dipercaya bahwa chef prancis yang bekerja di New York terinspirasi dari sup kentang dan menciptakan Vichyssoise lalu menamakannya sesuai kampung halamannya Vichy.

Vichyssoise terbuat dari bawang bombai, bawang perai, cream, kentang dan kaldu ayam yang dimasak sampai halus layaknya puree. Sup ini lalu disajikan dengan garnish berupa potongan lokio. 

8. Soupe a l'oignon

8 Sup Khas Prancis dengan Cita Rasa Unik, Cocok Menghangatkan TubuhSoupe a l'oignon (instagram/m_arinesg)

Sup ini memiliki tampilan unik namun menggunakan bahan yang sangat sederhana. Untuk kuah supnya hanya menggunakan bawang bombai yang telah dimasak dan kaldu daging. 

Kuah tersebut lalu diberi croutes di bagian atas atau berupa roti panggang crispy yang kemudian dilapisi dengan keju. Sebelum dinikmati, sup dimasukkan ke oven agar kejunya meleleh dan bagian atasnya berubah keemasan. 

Itulah beberapa sup asal Prancis dengan cita rasa unik yang bisa kalian cicipi. Nah, mana nih yang bikin penasaran? 

Baca Juga: 5 Sup Favorit di Finlandia yang Paling Banyak Dicari Wisatawan

Putry Prastiwi Photo Verified Writer Putry Prastiwi

Follow my ig @traveliss__

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya