Presiden Jokowi Berbagi Tips dan Menu Sehatnya, Murah Meriah Lho!

Gak ada yang namanya makanan mewah hanya untuk sehat

Sebagai kepala negara, aktivitas sehari-hari sudah bisa dipastikan sangat padat dan melelahkan. Mereka harus selalu tampil prima supaya bisa menjalankan tugasnya dengan baik dan optimal. Tak terkecuali Presiden Joko Widodo.

Mungkin selama ini kita bertanya-tanya apa rahasianya supaya selalu sehat di tengah gempuran berbagai aktivitasnya.  "Tak ada rahasia, tidak ada yang istimewa. Hanya ramuan sederhana semata," tulis Presiden Jokowi di akun resmi Instagramnya, hari ini (23/7).

1. Jamu spesial yang telah diminum sejak 18 tahun lalu

Sebelum memulai aktivitas, Presiden Jokowi mengatakan hanya minum jamu untuk menjaga kebugarannya."Jamu ini adalah jamu dari campuran temulawak, jahe, kunyit," tuturnya.

Dia menjelaskan bahan tersebut kemudian ditumbuk atau dirajang, sebelum diseduh air panas. Sebelum siap minum, bahan herbal tersebut disaring dulu, supaya hanya airnya saja yang masuk ke dalam tubuh.

"Saya minum mungkin sudah 17-18 tahun lalu sampai sekarang. Saya rasakan memberikan manfaat yang baik untuk kebugaran tubuh," kata mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

2. Makanan yang sederhana membuatnya terhindar dari penyakit

https://www.youtube.com/embed/ayopWDVeKaE

Sebagian orang akan mengubah gaya hidupnya ketika sudah mendapatkan kekayaan atau kekuasaan. Namun, tampaknya hal tersebut tak berlaku bagi Presiden Jokowi.

Sejak dulu sampai sekarang, dia masih sangat suka makanan-makanan tradisional dan sederhana. Koki kepercayaan presiden, Tri Supriharjo, mengungkapkan makanan-makanan kesukaan Jokowi melalui video yang diunggah di YouTube Presiden Joko Widodo. 

Pria asal Palur, Ngringo, Karanganyar, Solo, Jawa Tengah, ini sudah menjadi juru masak Presiden Jokowi sejak 2013. Selain jamu, Presiden Jokowi juga suka minum teh pahit pada pagi hari.

Selain itu, ada beberapa menu makanan yang membuatnya tetap sehat dan bugar. "Jadi, masakan tuh masakan rumahan, seperti sup ayam, sayur bening bayam itu," katanya. Selain itu, ada pula soto kuning dan oseng-oseng tempe yang sering dipesan mantan Wali Kota Solo tersebut.

Baca Juga: Resep Jamu Tradisional ala Presiden Jokowi, Bugar Setiap Hari

3. Makanan favorit Sang Presiden

Presiden Jokowi Berbagi Tips dan Menu Sehatnya, Murah Meriah Lho!ANTARA FOTO/Yudhi Mahatma

Presiden Jokowi sudah berkeliling dunia dan mencoba berbagai makanan mewah khas tiap negara. Namun, tampaknya tak mengubah kesukaan lidahnya. Dia tetap lebih sering memilih makanan sederhana, bahkan tak jarang makan di warung pinggir jalan.

"Bapak itu yang saya tahu selama ini, orangnya sederhana sekali. Makanannya juga seperti itu," kata Tri Supriharjo.

Untuk camilan, Tri mengaku kalau Presiden Jokowi suka dibuatkan singkong rebus, jagung rebus, dan lento. Lento buatannya juga cukup unik, karena memadukan parutan kelapa yang digoreng.

Adapun minuman kesehatan lainnya selain jamu, yakni jus kedondong dan melon. Biasanya dikonsumsi saat sore hari.

Itulah beberapa makanan dan minuman favorit Presiden Jokowi, rahasianya menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Wah, pantas saja jarang terlihat sakit ya? Bisa jadi rekomendasi menu sehatmu juga, nih!

Baca Juga: 10 Makanan Favorit Para Pemimpin Dunia, Gak Melulu Harus Mewah

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya