10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?

Ada yang sudah eksis sejak zaman Romawi, lho

Sarapan pagi itu penting untuk kesehatan. Gak cuma bikin perut kenyang, sarapan memberi kita energi untuk bisa menjalankan aktivitas dengan baik dan fokus.

Seperti yang kita tahu, menu sarapan di setiap negara berbeda-beda. Namun, ada sepuluh menu sarapan paling populer di dunia yang ternyata tak cuma berguna bagi tubuh. Terdapat fakta menarik pula yang patut untuk diketahui.

1. Egg benedict ada sejak 1860. Menu sarapan ini punya perayaan bernama National Eggs Benedict Day yang diperingati setiap 16 April

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?egg benedict (instagram.com/rumeysaotkunn)

2. Cikal bakal pancake berawal dari alita dolcia, semacam ramuan goreng yang dibuat oleh bangsa Romawi dari tepung, susu, telur, dan rempah

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?pancake (instagram.com/foodiewithfam)

3. Cetakan waffle zaman sekarang lebih simpel dan identik bermotif kotak. Dulu, cetakan waffle punya banyak pola, mulai dari daun, bunga, dan sulur

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?waffle (instagram.com/priscilafurulifotografia)

4. Omlette berasal dari Prancis. Namanya diambil dari kata amelette. Konon, makanan ini ada di Prancis sejak abad ke-13 dengan nama alemelle

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?omlette (instagram.com/anki.2401)

5. Panggilannya memang french toast. Namun, menu sarapan yang diperkirakan sudah ada sejak abad ke-5 ini berasal dari Roma Kuno, lho!

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?french toast (instagram.com/healthy.labistro)

Baca Juga: 6 Olahan Kentang untuk Menu Sarapan, Menggugah Selera

6. Oat adalah tanaman yang ditemukan di Mesir, tapi dibudidayakan oleh orang China. Menariknya, oatmeal pertama kali dikenalkan serta dikonsumsi orang Yunani

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?oatmeal (instagram.com/marttilen)

7. John Mantagu atau kerap disapa 4th Earl adalah mantan kepala Angkatan Laut Inggris yang menciptakan nama sandwich

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?sandwich (instagram.com/coloretiquette)

8. Danish pastry diperkenalkan sekitar abad ke-18 oleh salah satu toko roti di Denmark. Lucunya, pegawai toko tersebut bukan orang Denmark, tapi orang Austria

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?danish pastry (instagram.com/rhfoodanddrink)

9. Meski bacon merupakan olahan babi yang diperkenalkan oleh China, 70 persen orang Amerika mengonsumsinya sebagai menu sarapan

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?bacon (instagram.com/brunching_club)

10. Dimasak dengan cara digoreng, orang Amerika dulu menyebut doughnuts atau donat dengan panggilan olykoeks yang artinya kue berminyak

10 Fakta Unik Menu Sarapan Paling Populer di Dunia, Ada Kesukaanmu?doughnuts (instagram.com/dgdoughnuts)

Wah, ternyata banyak banget fakta unik tentang menu sarapan dari berbagai negara yang menarik untuk diketahui. Dari sepuluh menu sarapan yang populer di dunia tadi, adakah yang jadi favoritmu?

Baca Juga: 8 Sandwich Asal Asia yang Nggak Kalah Lezat dari Sandwich Negara Barat

Tifani Topan Photo Verified Writer Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya