5 Kreasi Dessert Modal Gula Cokelat yang Rasa Manisnya Sulit Dilupakan

Bikin kamu lupa diet!

Gula cokelat biasanya berakhir menjadi gula pilihan untuk menikmati secangkir kopi hangat. Padahal, gula yang mempunyai banyak manfaat ini bisa dikreasikan menjadi makanan apa pun lho!

Ingin tahu? Berikut ini ada lima dessert modal gula cokelat yang rasa manisnya sulit untuk dilupakan. 

1. Brown sugar milk tea popsicles

5 Kreasi Dessert Modal Gula Cokelat yang Rasa Manisnya Sulit Dilupakansimplyhealthyish.com

Jika biasanya kamu menikmati boba milk tea dalam bentuk minuman. Kini, minuman dengan bahan dasar gula coklat ini dapat disajikan dalam bentuk es krim. 

Cara pembuatannya mudah! Kamu hanya perlu menyiapkan cetakan es krim popsicles, kemudian tuang racikan brown sugar milk tea ke dalamnya lalu biarkan mengeras di lemari pendingin.

2. Candied almond

5 Kreasi Dessert Modal Gula Cokelat yang Rasa Manisnya Sulit Dilupakanfoodnetwork.com

Candied almond terbuat dari kacang almond yang diguyur adonan manis terbuat dari campuran gula cokelat, sirop maple/madu, mentega, dan allspice yang masih hangat kemudian didiamkan hingga dingin.

Baca Juga: Gak Melulu Dimakan Langsung, Cobain 5 Kreasi Olahan dari Durian Ini!

3. Brown sugar pie

5 Kreasi Dessert Modal Gula Cokelat yang Rasa Manisnya Sulit Dilupakanpizzazzerie.com

Terbiasa dengan pie buah? Sekali-kali cobalah untuk menikmati manis dan lembutnya brown sugar pie. Bahan pembuatan pie ini sama seperti umumnya pie, hanya saja terdapat tambahan gula cokelat yang telah dicairkan.

Karena sudah manis sejak dibuat, brown sugar pie nikmat juga menjadi pendamping kopi pahit.

4. Brown sugar pop tarts

5 Kreasi Dessert Modal Gula Cokelat yang Rasa Manisnya Sulit Dilupakanrecipegirl.com

Kue renyah ini memiliki isian berupa campuran gula cokelat bubuk dan kayu manis. Bahan pembuatan kulit brown sugar pop tarts sendiri seperti membuat kue pastry pada umumnya. 

Sebelum dipanggang, permukaan kue dilumeri glaze yang manisnya menyempurnakan rasa brown sugar pop tarts.

5. Brown sugar pudding lolipop

5 Kreasi Dessert Modal Gula Cokelat yang Rasa Manisnya Sulit Dilupakandaydaycook.com

Sekilas, brown sugar pudding lolipop memiliki bentuk yang mirip dengan kue lumpur, yang diberi tambahan tongkat permen sehingga membuatnya nampak seperti permen lolipop. Puding gula cokelat ini memiliki topping dari irisan kismis. 

Itu tadi lima kreasi dessert gula cokelat yang dapat dijadikan sebagai camilan di rumah. Dikutip melalui laman Vision Hongtang, brown sugar atau gula cokelat termasuk bahan pemanis yang mempunyai beragam manfaat baik bagi tubuh yang di antaranya adalah menambah energi, baik untuk kesehatan kulit, membuat perut nyaman selama haid, dan masih banyak lainnya. 

Baca Juga: 5 Resep Dessert dari Tomat, Gak Cuma Buat Sambal Saja Lho!

Tifani Topan Photo Verified Writer Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya