5 Etika Makan di Restoran Cepat Saji, Beda Sama Resto Lainnya!

Pelayanannya juga beda, jangan disamakan yaa

Selain memiliki makanan dengan rasa yang enak, restoran cepat saji memang terkesan lebih santai bila dibandingkan dengan restoran mewah lainnya. Tak heran bila banyak orang terkadang lebih memilih makan di restoran cepat saji karena suaranya yang lebih nyaman untuk dijadikan tempat bercanda gurau dengan teman dan keluarga. 

Namun, karena kesannya yang lebih santai inilah beberapa orang terkadang lupa bahwa restoran cepat saji juga memiliki etika sendiri yang wajib dipatuhi oleh semua orang. Berikut adalah 5 etika makan di restoran cepat saji yang perlu kamu tahu.

1. Jangan membaca menu terlalu lama

5 Etika Makan di Restoran Cepat Saji, Beda Sama Resto Lainnya!Unsplash.com/Andre Benz

Bagi kamu yang pernah makan di restoran cepat saji pasti tahu kalau ingin memesan makanan dan minuman kita perlu mengantri terlebih dahulu. Oleh karena itu, untuk mengurangi waktu antrian yang panjang tentukan terlebih dahulu makanan apa yang mau dipesan lalu mengantri. Karena jika kamu sudah tahu apa yang mau dipesan kamu tidak akan membuat antrian semakin panjang.

2. Jangan kalap dalam mengambil saus

5 Etika Makan di Restoran Cepat Saji, Beda Sama Resto Lainnya!Unsplash.com/Miguel Andrade

Sering tidak kamu berpikir untuk lebih banyak mengambil saus supaya tidak perlu bolak-balik lagi untuk mengambil saus? Jika saus tersebut memang habis untuk dimakan tidak apa-apa, namun kenyataannya banyak orang yang karena malas untuk bolak-balik ambil saus, mereka menuangkannya dengan sesuka hati. Beberapa orang sering berpikir mereka telah membayar makanan tersebut jadi tak masalah untuk menuangkan saus sebanyak yang mereka mau. 

Padahal, ini adalah tindakan yang salah karena sekalipun terlihat sepele saus merupakan salah satu jenis makanan yang perlu dihargai. 

Baca Juga: 9 Menu Sarapan Sehat & Cepat Saji, Biar Gak Repot Pas Pagi-pagi!

3. Bersihkan bungkus bekas makananmu

5 Etika Makan di Restoran Cepat Saji, Beda Sama Resto Lainnya!Unsplash.com/Ashley Green

Mungkin kita sudah terbiasa untuk membiarkan para pekerja di restoran cepat saji untuk membersihkan bekas bungkus makanan kita. Namun, hal ini ternyata tak berlaku di luar negeri. Salah satu etika yang wajib mereka lakukan saat makan di restoran cepat saji adalah membersihkan bungkus makanan mereka sendiri dan membuangnya ke tempat sampah.

4. Jaga ketertiban anak-anak

5 Etika Makan di Restoran Cepat Saji, Beda Sama Resto Lainnya!Unsplash.com/Anton Darius@ theSollers

Bukan hal yang mudah memang membawa anak-anak untuk makan dengan tenang di restoran. Tapi kita tetap harus ingat restoran cepat saji adalah tempat umum, yang mana bisa saja orang lain merasa terganggu bila melihat anak-anak harus berteriak dan berlari kesana-kemari kemari. Belum lagi akan mengganggu para pekerja yang ada di restoran cepat saji. 

Pastikan anak-anak kita berada di lokasi tempat bermain yang biasanya telah disediakan oleh pihak restoran cepat saji.

5. Segera panggil pekerja restoran bila membuat kekacauan

5 Etika Makan di Restoran Cepat Saji, Beda Sama Resto Lainnya!Unsplash.com/Angelos Michalopoulos

Tak jarang kita tanpa sengaja membuat kekacauan di restoran cepat saji dengan menumpahkan minuman ataupun makanan kita. Jika kita melakukan kekacauan ini segeralah meminta pertolongan dari pekerja yang ada di restoran cepat saji agar mereka membantu kita dalam menyelesaikan kekacauan tersebut. Bukannya berpura-pura tidak tahu untuk menutupi rasa malu kita.

Meskipun restoran cepat saji lebih terkesan santai, kamu tetap harus ingat untuk selalu menjadi pembeli yang sopan, ya. 

Baca Juga: Ini Dia 10 Restoran Cepat Saji Terbesar di Dunia

Ruth Cikita Photo Verified Writer Ruth Cikita

[kosong]

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya