Bikin Ngiler, 5 Jajanan Lokal Taipei yang Wajib Dicoba

Yang suka jajan mana suaranya nih?

Taipei yang menjadi ibu kota Taiwan dikenal sebagai surganya makanan enak. Ada berbagai makanan enak, mulai dari yang disajikan di restoran sampai jajanan di pinggir jalan. Berikut adalah 5 jajanan lokal yang harus kalian coba kala berkunjung ke Taipei.

1. Stinky tofu

Bikin Ngiler, 5 Jajanan Lokal Taipei yang Wajib Dicobavisiontimes.com

Salah satu tanda jika kalian berada di dekat pasar malam adalah ketika kalian dapat mencium aroma dari Stinky Tofu ini. Beberapa orang tidak tahan mencium aromanya yang terlalu kuat tetapi sebenarnya rasanya luar biasa enak. Tidak ada wisatawan yang tidak akan mencoba jajanan khas satu ini saat berkunjung ke Taipei.

2. Guabao

Bikin Ngiler, 5 Jajanan Lokal Taipei yang Wajib Dicobachoochoocachew.com

Guanbao merupakan roti gandum putih yang diisi dengan potongan perut babi, ketumbar, dan beberapa acar hijau. Terkadang ada tambahan berupa kacang tanah yang dihancurkan untuk membuatnya menjadi lebih lezat.

Baca Juga: Selain Taco, Ini 7 Kuliner Lezat Khas Meksiko yang Wajib Dicoba

3. Aiyu jelly drink

Bikin Ngiler, 5 Jajanan Lokal Taipei yang Wajib Dicobawhoot.com

Terbuat dari biji ara dan disajikan dalam air gula yang diisi dengan lemon, minuman ini menyegarkan seperti namanya. Beberapa orang bercanda dan menyebut biji-biji tersebut sebagai telur katak tetapi jangan takut karena tentu itu hanyalah candaan semata.

4. Es krim Run Bing

Bikin Ngiler, 5 Jajanan Lokal Taipei yang Wajib Dicobakore.am

Bayangkan es krim roll yang diisi dengan es krim dan ditaburi dengan kacang yang dihancurkan. Kedengarannya enak bukan? Kurang lebih seperti itulah es krim ini. Bungkusnya yang yang dibuat dari tepung gandum renyah serta lezat akan menjadi 'wadah' yang cukup kuat untuk menampung semua es krim di dalamnya.

5. Oyster omelet

Bikin Ngiler, 5 Jajanan Lokal Taipei yang Wajib Dicobacarolinescooking.com

Jangan pikir jika omelet ini merupakan telur dadar biasa yang biasa dibuat di rumah ya. Omelet ini terbuat dari tepung ubi jalar, telur, selada, dan tiram besar. Dan biasa disajikan dengan sambal untuk lebih menambah rasa.

Wah, jajanan di atas bikin ngiler ya.  Kalian pengen cobain yang mana nih guys?

Baca Juga: Sate Petir Hingga Soto Sampah, 7 Kuliner Unik di Jogja Ini Bikin Nagih

YOOL Photo Verified Writer YOOL

Focus on me, like a meditation.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya