5 Resep Masakan Pakai Air Fryer, anti Ribet dan Simpel!

Gak mengubah rasa masakan, tetap nikmat dan lebih sehat!

Penggunaan air fryer untuk kebutuhan di dapur kini sedang diminati masyarakat. Khususnya yang ogah ribet di dapur, nih. Sebab, proses memasak menggunakan alat dapur air fryer terbilang cukup mudah, tak perlu minyak dan ribet membolak-balik hidangan, makanan pun langsung jadi. 

Bagi kamu yang kini memiliki air fryer atau hendak membeli alat dapur primadona ini, berikut resep masakan yang bisa kamu proses menggunakan air fryer. Mudah, lebih sehat, serta hasilnya pun serupa dengan proses masak pada umumnya. 

1. Brokoli air fryer

5 Resep Masakan Pakai Air Fryer, anti Ribet dan Simpel!ilustrasi air fryer broccoli (pexels.com/@polina-tankilevitch)

Bahan-bahan:

  • 250 gr brokoli yang sudah dipotong kecil
  • 2 sdt minyak zaitun
  • 2 sdm air
  • Secukupnya garam dan merica
  • Secukupnya keju parut (sesuai selera)

Cara membuat:

  1. Potong brokoli menjadi kecil dan terpisah dari batang
  2. Taburkan secukupnya garam dan merica diatasnya
  3. Panaskan air fryer terlebih dahulu
  4. Masukkan brokoli dan tuang minyak zaitun di atasnya, tata agar tidak tertumpuk
  5. Tambahkan air untuk hasil yang lebih empuk
  6. Masak selama 4 menit, kemudian keluarkan sebentar, dan kembali masak selama 4 menit
  7. Setelah matang, pindahkan di piring dan beri parutan keju di atasnya, air fryer brokoli siap dinikmati!

2. Udang krispi

5 Resep Masakan Pakai Air Fryer, anti Ribet dan Simpel!ilustrasi udang air fryer@shameel-mukkath-3421394)

Bahan-bahan:

  • 250 gr udang sudah dikupas dari kulitnya
  • 1 butir telur
  • 2 sdm air lemon
  • 1 sdm minyak zaitun
  • Secukupnya tepung roti
  • Secukupnya keju parmesan
  • 1/2 sdt bubuk bawang putih
  • 1/2 sdt parsley kering
  • 1/2 sdt oregano
  • Sejumput garam dan merica

Cara membuat:

  1. Masukkan bubuk bawang putih, parsley kering, oregano, garam dan merica ke dalam blender, kemudian blender hingga halus, lalu sisihkan.
  2. Cuci bersih udang yang sudah dikupas kulitnya
  3. Masukkan dalam wadah rempah-rempah yang sudah diblender, minyak zaitun dan air lemon, kemudian lumuri udang
  4. Letakkan di wadah lainnya tepung roti dan parmesan, aduk hingga merata
  5. Lumuri udang dengan tepung roti dan parmesan
  6. Pecahkan telur dan kocok lepas
  7. Masukkan udang yang telah dilumuri tepung roti ke dalam telur, lalu kembali lumuri dengan tepung roti lagi
  8. Tata udang dalam air fryer agar tidak tertindih
  9. Masak di suhu 390 derajat F selama 2 menit, balik semua udang dan masak kembali selama 2 menit
  10. Udang air fryer siap disajikan!

3. Baked potato

5 Resep Masakan Pakai Air Fryer, anti Ribet dan Simpel!ilustrasi baked potato (pexels.com/@pixabay)

Bahan-bahan:

  • 1 buah kentang
  • 3 sdm minyak zaitun
  • 1 sdt garam

Cara membuat:

  1. Cuci kentang hingga bersih, lalu keringkan
  2. Lumuri kentang dengan minyak zaitun dan garam diseluruh permukaannya
  3. Buat beberapa lubang pada kentang menggunakan garpu supaya udara panas bisa masuk
  4. Panggang menggunakan air fryer selama 25 menit di suhu 400 derajat
  5. Balik kentang dan panggang lagi selama 25 menit, pastikan kematangannya menggunakan garpu
  6. Pindahkan ke piring, kentang panggang bisa dinikmati!

Baca Juga: 5 Kumpulan Resep Jajanan Enak, Masak Praktis dengan Air Fryer

4. Chicken wings ala Korea

5 Resep Masakan Pakai Air Fryer, anti Ribet dan Simpel!ilustrasi chicken wings ala Korea (pexels.com/@janine-beth-salazar-944890)

Bahan-bahan:

  • 4 potong sayap ayam
  • 5 sdm kecap manis
  • 2 sdm madu
  • 1 sdt cuka
  • 4 siung bawang putih
  • 2 buah jahe
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 sdm saus gochujang (tambahkan bila kurang pedas)

Cara membuat:

  1. Haluskan bawang putih dan jahe, kemudian lumuri sayap dan tekan-tekan supaya meresap
  2. Masukkan dalam air fryer, tata agar tidak menumpuk
  3. Masak selama 24 menit dengan suhu 390 derajat, setelah itu balik sayapnya dan masak lagi selama 6 menit
  4. Sambil menunggu sayap matang, persiapkan bahan untuk sausnya
  5. Masukkan gochujang, madu, kecap manis dan cuka dalam mangkok, panaskan dalam panci dengan api kecil, aduk rata
  6. Setelah matang, pindahkan saus ke dalam mangkuk, lalu tambahkan minyak wijen, aduk rata
  7. Masukkan sayap yang sudah matang ke dalam saus hingga seluruh permukaannya tertutup saus
  8. Sajikan di piring selagi hangat, tambahkan biji wijen dan daun bawang untuk penyedapnya
  9. Chicken wings air fryer ala korea siap disantap

5. Healthy baked salmon

5 Resep Masakan Pakai Air Fryer, anti Ribet dan Simpel!ilustrasi air fryer salmon (pexels.com/@zaur-meatbex-30351265)

Bahan-bahan:

  • 2 fillet salmon dengan kulit
  • 2 sdm madu
  • 1 buah jahe
  • 4 siung bawang putih
  • Sejumput garam dan lada

Cara membuat:

  1. Cuci salmon hingga bersih, dan keringkan
  2. Baluri salmon dengan garam dan lada, diamkan
  3. Haluskan jahe dan bawang putih
  4. Campur jahe dan bawang putih yang sudah halus dengan madu, balurkan pada seluruh permukaan salmon
  5. Gunakan aluminium foil sebagai alas pada air fryer supaya tidak lengket, letakkan salmon di atasnya
  6. Masak selama 10 menit dengan suhu 400 derajat
  7. Tiriskan, dan salmon siap dinikmati

Resep masakan menggunakan air fryer di atas bisa kamu coba di rumah, nih. Anti ribet, gak pakai lama, semua tinggal masukkan ke air fryer dan siap disantap. Cocok untuk pasangan muda, nih. Cobain, yuk!

Baca Juga: Air Fryer, Solusi Terbaik untuk Mendapatkan Pola Hidup Sehat

sunny haze Photo Verified Writer sunny haze

content-writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya