5 Ide Menarik Olahan Berbahan Keju Camembert Khas Perancis, Lembut!

Pecinta keju wajib cicipi keju ini

Bila berbicara mengenai olahan keju tentu saja ada berbagai jenis keju yang sering dikonsumsi oleh masyarakat, dengan cita rasanya yang gurih sudah pasti keju menjadi salah satu bahan kegemaran masyarakat banyak. Tak terkecuali jenis keju camembert, keju khas Perancis dengan tekstur lembut yang terbuat dari susu sapi mentah murni. Akan lebih baik bila menikmati keju ini dengan suhu ruang karena keju camembert akan sangat mudah meleleh ketika terkena suhu panas.

Untuk kamu yang penasaran dengan olahan berbahan keju camembert, simak yuk berikut ini daftarnya!

1. Baked camembert cheese

5 Ide Menarik Olahan Berbahan Keju Camembert Khas Perancis, Lembut!sensibus.com

Olahan keju camembert yang satu ini dapat dikatakan menjadi salah satu yang paling populer untuk disajikan. Dengan teknik pembuatan yang sederhana serta mudah ternyata ketika sudah dapat menikmati olahan keju camembert yang lezat dan meleleh di mulut.

Hanya dengan memanggang keju camembert yang lembut dan sangat mudah meleleh ketika terkena suhu pemanggangan yang panas, kemudian menikmatinya dengan sebuah roti kering. Keju camembert dapat menjadi saus cocol yang gurih dan lezat.

2. Baked camembert in sourdough

5 Ide Menarik Olahan Berbahan Keju Camembert Khas Perancis, Lembut!realfood.tesco.com

Jika menu sebelumnya kita dapat menikmati keju camembert sebagai saus cocol bagi roti kering, kali ini kita dapat menikmati keju camembert yang telah dipanggang di dalam roti sourdough. Menjadi salah satu olahan roti yang cukup populer dan kemudian dinikmati bersama dengan keju leleh nan lembut, tentu saja tidak bisa menampik cita rasa olahan yang satu ini.

Baca Juga: Cocok untuk Bekal! Ini Tips Buat Tempe Mendoan Isi Keju ala Chef Degan

3. Salmon camembert ciabatta

5 Ide Menarik Olahan Berbahan Keju Camembert Khas Perancis, Lembut!unicorncheese.com.au

Jika kamu sedang mencari menu lezat untuk sarapan maupun camilan dengan porsi kecil, kamu dapat menikmati menu yang satu ini. Potongan roti ciabatta yang berpadu dengan irisan salmon dan potongan keju camembert pada bagian atas tentu menjadi kombinasi yang menarik untuk terus dicicipi. Jangan lupa dengan potongan daun bawang sebagai penambah aroma dan cita rasa.

4. Camembert and potato bake

5 Ide Menarik Olahan Berbahan Keju Camembert Khas Perancis, Lembut!newideafood.com.au

Ingin menikmati keju camembert dengan kombinasi kentang di dalamnya? Tentu menu yang satu ini tidak boleh kamu lewatkan ya. Rasa gurih yang berbeda antara keju camembert panggang akan berpadu dengan irisan kentang panggang dalam satu suapan. Meny yang berbentuk seperti pie ini akan sangat terasa cocok ketika dinikmati.

5. Deep fried camembert & caramelized pears

5 Ide Menarik Olahan Berbahan Keju Camembert Khas Perancis, Lembut!krumpli.co.uk

Jika kamu ingin menikmati sensasi menikmati olahan keju yang renyah di luar, namun lembut di dalam tentu menu ini wajib menjadi daftar teratas bagimu. Olahan keju camembert yang lembut akan digoreng bersama dengan tepung roti dan bahan lainnya yang kemudian akan ditambah pear yang telah dikaramelisasikan sebelumnya. Tentu saja olahan ini akan meleleh di mulut ketika gigitan pertama.

Nah, lima menu dari keju camembert diatas dapat menjadi rekomendasi menarik bagimu yang penasaran dengan cita rasa keju lembut yang satu ini. Ingin mencoba yang mana?

Baca Juga: 9 Ragam Cheesecake Menggugah Selera, Surganya Para Pecinta Keju!  

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya