8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?

Kalian lebih suka pai gurih atau manis nih?

Pai sudah mulai dibuat sejak ratusan bahkan ribuan tahun yang lalu. Hidangan berupa pie crust yang ditambah dengan berbagai macam isian ini diduga sudah ada sejak zaman Mesir Kuno. Seiring berjalannya waktu, cara pembuatannya semakin berkembang dan kini, berbagai negara di dunia telah memiliki pai khasnya masing-masing. Penasaran seperti apa rupanya? Oke, kita mulai ya! 

1. Amerika Serikat : Apple pie

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Cooking.nytimes.com

Amerika Serikat memang menjadi negara yang paling terkenal akan pai nya. Salah satu varian pai khas Amerika Serikat yang terpopuler adalah apple pie alias pai apel. Berbagai jenis apel dapat digunakan untuk membuat pai ini, mulai dari apel gala hingga granny smith

Pai ini dibuat dengan cara mengisinya dengan potongan apel dan menuangkan campuran mentega, gula, dan tepung ke atasnya sebelum pai dipanggang. Menariknya lagi, potongan apelnya juga dapat dikreasikan hingga menyerupai bunga mawar lho. 

2. Irlandia : Shepherd's pie

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Bbc.com

Shepherd's pie yang juga terkenal di Inggris ini merupakan pai yang diisi dengan daging domba yang dimasak bersama sayuran dan saus gravy. Daging lalu diletakkan dalam sebuah wadah kemdian ditutup dengan mashed potato dan keju parut. Jika ke dalam pai diisi daging lain seperti daging sapi, maka pai tidak lagi disebut shepherd's pie melainkan cottage pie

3. Norwegia : Fyrstekake pie

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Godt.no

Fyrstekake pie merupakan pai khas Norwegia yang terbuat dari rempah-rempah. Ke dalam pai akan diisi gula, almond, kapulaga, dan pala yang telah dihaluskan dan dicampur dengan putih telur dan vanila. 

4. Yunani : Spanakopita

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Ediblecommunities.com

Jika diterjemahkan, spanakopita memiliki arti pai bayam. Pai yang berasal dari Yunani ini dibuat dengan cara mengisi pastry dengan bayam, daun bawang/bawang bombay, telur, serta keju. Keju yang digunakan biasanya berjenis feta atau ricotta. Bayam juga dapat diganti atau dicampur dengan sayur lainnya. 

Baca Juga: Resep Simpel Bikin Pie Ayam dalam Gelas, Pengganjal Utama Saat Lapar

5. Filipina : Buko pie

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Pepper.ph

Negara tetangga kita juga memiliki pai khasnya sendiri yang disebut buko pie. Buko pie adalah pai yang diisi dengan kelapa muda (buko), custard, serta susu kental manis. FYI, pai ini diciptakan oleh seorang wanita asal Laguna, Filipina bernama Soledad Pahud yang terinspirasi untuk membuat versi lain dari pai apel setelah ia kembali dari Amerika Serikat. 

6. Afrika Selatan : Bobotie pie

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Foodloversmarket.co.za

Dari Afrika Selatan, ada bobotie pie, yaitu pai yang diisi dengan daging (biasanya sapi atau domba) yang dimasak bersama asam jawa, chutney, bubuk kari, serta kismis dan irisan almond. Bobotie pie biasanya akan disantap bersama nasi yang dimasak dengan kunyit alias nasi kuning. 

7. Serbia : Bundevara

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Yumama.com

Bundevara adalah pai gulung asal Serbia yang diisi dengan labu yang telah dicampur dengan rempah-rempah seperti kayu manis dan pala. Agar lebih lezat dan manis, permukaan pai akan ditaburkan gula halus ataupun gula vanila.Yum!

8. Prancis : Quiche

8 Pai Paling Lezat dari Berbagai Penjuru Dunia, Pernah Coba?Realfood.tesco.com

Last but not least, ada quiche, hidangan khas Prancis yang terdiri dari pastry yang diisi dengan campuran daging/seafood, sayuran, keju, telur, dan krim. Tak hanya di Prancis, quiche juga terkenal di negara lainnya, seperti Inggris, Amerika Serikat, dan Spanyol.

Jadi, kalian lebih suka pai gurih atau manis, guys

Baca Juga: Resep Apple Pie ala Michelle Obama, Camilan Favorit Barack Obama Nih! 

V Hendardy Photo Verified Writer V Hendardy

"You can make anything by writing" - C.S Lewis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya