Resep Es Drop Khas Blitar, Cara Makannya Bukan Diminum tapi Digigit

Gak puas kalau hanya makan satu! #LokalIDN

Berkunjung ke suatu tempat, kurang lengkap rasanya jika tidak mencoba kuliner khasnya. Begitu pula ketika kamu berkunjung ke Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur. Di sana, kamu akan menjumpai kuliner legendaris yang bernama es drop. Es drop sendiri adalah es lilin dengan panjang 10 cm.

Jajanan enak ini terbuat dari bahan dasar gula merah dan santan yang dibekukan. Jenis es ini sudah ada sejak zaman Kolonial Belanda. Tepatnya sekitar tahun 1937 dengan cita rasa yang masih dipertahankan sampai saat ini.

Keunikan yang membedakan es drop dengan es lainnya adalah stik esnya yang tidak seperti stik pada umumnya, melainkan lebih mirip tusuk sate kambing.

Seperti apa rasa dan bentuknya? Yuk, simak resepnya berikut ini.

1. Bahan-bahan yang digunakan

Resep Es Drop Khas Blitar, Cara Makannya Bukan Diminum tapi DigigitFoto kacang hijau untuk bahan es drop (Instagram.com/azkameera99)

Bahan-bahan:

  • 1/4 kg kacang hijau
  • 2 butir kelapa
  • 100 gr gula merah
  • 1/5 kg gula pasir 
  • 500 ml susu sapi
  • Secukupnya air putih

2. Rendam kacang hijau

Resep Es Drop Khas Blitar, Cara Makannya Bukan Diminum tapi DigigitIlustrasi merendam kacang hijau (Instagram.com/saladmaster.mariska)

Langkah yang pertama yaitu siapkan semua bahan. Kemudian siapkan 1/4 kg kacang hijau, lalu rendam kacang hijau kurang lebih selama 4 jam.

Baca Juga: Resep Es Pleret Khas Blitar yang Cocok Dinikmati saat Cuaca Panas 

3. Rebus air hingga mendidih

Resep Es Drop Khas Blitar, Cara Makannya Bukan Diminum tapi DigigitIlustrasi merebus kacang hijau (Instagram.com/mommyasyet)

Selanjutnya, rebus air sampai mendidih. Kemudian masukkan kacang hijau. Masak hingga kacang hijau teksturnya empuk, lalu masukkan semua bahan. Aduk-aduk sampai tercampur rata. Setelah itu, matikan kompor dan dinginkan.

4. Haluskan adonan kacang hijau

Resep Es Drop Khas Blitar, Cara Makannya Bukan Diminum tapi DigigitIlustrasi menghaluskan kacang hijau (dok.pribadi/yummy.co.id)

Langkah berikutnya, haluskan adonan kacang hijau yang telah dimasak tadi dengan blender. Haluskan sampai adonan benar-benar halus, lalu sisihkan.

5. Membungkus adonan kacang hijau

Resep Es Drop Khas Blitar, Cara Makannya Bukan Diminum tapi DigigitFoto es drop khas Blitar (Instagram.com/hutabaratyupink32)

Terkahir, masukan adonan kacang hijau ke selongsong kertas atau cetakan. Jika menggunakan cetakan bisa ditambahkan stik agar lebih mudah dimakan. Kemudian masukan ke dalam kulkas dan tunggu sampai beku. Es drop khas Blitar siap dinikmati.

Itulah resep es drop khas Blitar yang sederhana dan sangat mudah dibuat. Bentuknya mirip dengan es kacang hijau, namun banyak varian warna dan rasa yang bisa ditambahkan. Sangat cocok dinikmati saat cuaca panas dan tentunya menyegarkan tenggorokan. Selamat mencoba membuatnya ya, guys!

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Blitar Wajib Masuk dalam Itinerary, Indah dan Seru!

Gilang Khuatul Akhmal Photo Verified Writer Gilang Khuatul Akhmal

"Tugas manusia hanyalah berusaha, teruntuk hasilnya biarlah Tuhan yang menentukan"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya