Resep Nasi Kapau Khas Bukittinggi, Kuliner Asli Tanah Minang

Apakah nasi kapau sama dengan nasi padang? #LokalIDN

Nasi kapau, menjadi salah satu masakan Nusantara yang sayang sekali untuk dilewatkan. Sekilas nasi ini mirip seperti nasi padang, namun meskipun sama-sama berasal dari tanah Minang, tetapi nasi kapau memiliki ciri khas tersendiri.

Perbedaan nasi kapau dengan nasi padang yaitu cara penyajiannya dilakukan dalam panci yang tersusun dan nasi kapau sendiri memiliki jenis menu yang lebih banyak dibandingkan nasi padang.

Buat kamu yang sudah tidak sabar untuk mencoba resep nasi kapau, berikut adalah bahan dan cara membuatnya.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Nasi Kapau Khas Bukittinggi, Kuliner Asli Tanah MinangIlustrasi nasi putih (dok.pribadi/tribunnews.com)

Bahan utama:

  • 600 gram nasi

Bahan gulai otak:

  • 1 buah otak sapi
  • 750 ml air
  • 500 ml santan cair
  • Minyak goreng secukupnya

Bahan bumbu halus gulai otak:

  • 7 siung bawang putih
  • 7 butir bawang merah
  • 8 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar bubuk
  • 2 ruas jari kunyit
  • 1/2 ruas jari jahe
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Bahan bumbu pelengkap gulai otak:

  • 3 batang serai, potong 3 cm
  • 3 lbr daun kunyit
  • 3 cm kayu manis
  • 3 buah kapulaga
  • 3 buah bunga lawing

Bahan sambal hijau petai:

  • 6 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 8 buah cabai rawit hijau
  • 6 buah cabai hijau besar
  • 4 buah tomat hijau
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya

Bahan bumbu sambal hijau petai:

  • 1 sdt terasi matang
  • ½ sdm gula jawa
  • 4 lbr daun jeruk
  • 1 buah jeruk limau
  • 1 papan petai
  • Garam secukupnya

2. Membuat gulai otak

Resep Nasi Kapau Khas Bukittinggi, Kuliner Asli Tanah MinangIlustrasi menumis bumbu masakan (Instagram.com/kristianidwi)

Langkah pertama, tumis semua bumbu halus hingga harum, kemudian tambahkan bumbu pelengkap. Aduk semua semua bahan hingga aroma bumbu rempahnya tercium harum.

Baca Juga: 5 Lauk Paling Favorit saat Bersantap Nasi Kapau, Rasanya Khas Banget!

3. Tambahkan santan dan otak sapi

Resep Nasi Kapau Khas Bukittinggi, Kuliner Asli Tanah MinangIlustrasi memasak gulai otak sapi (Instagram.com/eatineraryid)

Selanjutnya, masukkan santan lalu aduk hingga mendidih. Kemudian, masukkan otak sapi yang sudah direbus dan dipotong-potong, lalu masak hingga bumbu meresap sempurna.

4. Membuat sambal hijau petai

Resep Nasi Kapau Khas Bukittinggi, Kuliner Asli Tanah MinangFoto sambal hijau petai (Instagram.com/_zarakitchen_)

Untuk membuat sambal hijau petai, pertama siapkan semua bahan, lalu rebus hingga layu. Kemudian, masukkan bumbu pelengkap, kecuali petai.

Selanjutnya, tumis sambal lalu aduk hingga matang. Kemudian tambahkan petai dan tumis sebentar. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan.

5. Sajikan nasi kapau dengan berbagai macam lauk

Resep Nasi Kapau Khas Bukittinggi, Kuliner Asli Tanah MinangFoto nasi kapau khas Bukittinggi (Instagram.com/jktfoodbang)

Untuk menyajikannya, pertama siapkan piring saji. Kemudian letakan nasi di atasnya. Tambahkan gulai otak dan sambal hijau petai, kemudian tambahkan juga berbagai macam lauk pelengkap. Nasi kapau khas Bukittinggi siap untuk dinikmati.

Nah, itulah cara membuat nasi kapau khas Bukittinggi. Mudah bukan? Selamat mencoba, ya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Warung Nasi Kapau Terlezat di Jakarta, Mampir Yuk!

Gilang Khuatul Akhmal Photo Verified Writer Gilang Khuatul Akhmal

"Tugas manusia hanyalah berusaha, teruntuk hasilnya biarlah Tuhan yang menentukan"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya