Resep Puding Brownies Kopi, Simpel dan Praktis Dibuat

Pecinta kopi auto suka sama kudapan ini

Buat yang lagi mencari inspirasi dessert untuk hidangan penutup, kali ini ada rekomendasi resep puding yang rasanya nikmat dan sangat mudah untuk dibuat. Namanya adalah puding brownies kopi.

Mendengar namanya saja mungkin sudah bisa dibayangkan bagaimana cita rasanya, bukan? Nah, dari pada penasaran, yuk, langsung aja praktik sendiri di rumah dengan menyimak resepnya berikut ini!

1. Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan

Resep Puding Brownies Kopi, Simpel dan Praktis Dibuatilustrasi bahan puding brownies kopi (pixabay.com/hewq)

Sebelum membuatnya, pastikan kamu telah menyiapkan sederet bahan yang dibutuhkan berikut ini, ya!

Bahan-bahan:

  • 1/2 buah brownies siap pakai
  • 250 ml susu cair
  • 15 gr gula pasir
  • 1/2 sdt kopi instan
  • 1/2 bungkus agar-agar bubuk
  • 2 putih telur
  • 1/8 sdt garam
  • 25 gr gula pasir
  • 1/4 sdt pasta moka

Bahan kedua:

  • 250 ml air kopi
  • 2 sdm gula pasir
  • 1 1/2 sdt jeli instan

2. Rebus bahan-bahan pertama

Resep Puding Brownies Kopi, Simpel dan Praktis Dibuatilustrasi merebus susu cair (instagram.com/dapursistanana)

Langkah pertama yaitu tata bronis yang sudah dipotong di dasar gelas-gelas kecil. Kemudian sisihkan jika sudah selesai dipotong-potong.

Selanjutnya, rebus susu cair, gula pasir, kopi, dan agar-agar sambil diaduk. Masak hingga mendidih, ya!

Baca Juga: Resep Membuat Puding Milk Tea, Kenyal dan Lumer di Mulut!

3. Kocok putih telur dan garam setengah mengembang

Resep Puding Brownies Kopi, Simpel dan Praktis Dibuatilustrasi mencampurkan bahan (pixabay.com/elenaleonova)

Berikutnya, kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Setelah itu tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit.

Kocok adonan hingga mengembang. Setelah itu, masukkan pasta moka, lalu kocok sampai tercampur rata.

4. Tuangkan rebusan susu ke dalam adonan

Resep Puding Brownies Kopi, Simpel dan Praktis Dibuatilustrasi menuangkan susu ke dalam adonan (pixabay.com/elenaleonova)

Selanjutnya, tuangkan sedikit demi sedikit rebusan susu ke dalam adonan sambil dikocok dengan kecepatan rendah. Tuang hingga 3/4 tinggi gelas terisi.

Lalu biarkan setengah beku terlebih dahulu. 

5. Tuangkan bahan kedua di atas bahan pertama, kemudian bekukan

Resep Puding Brownies Kopi, Simpel dan Praktis Dibuatilustrasi puding brownies kopi (facebook.com/Resep Kue dan Masakan Bunda)

Untuk bahan kedua, kita rebus air kopi, gula pasir, dan jeli instan sambil diaduk sampai mendidih. Setelah itu, tuangkan di atas bahan pertama.

Jika sudah, bekukan terlebih dahulu kulkas. Setelah bahan beku, angkat dan sajikan selagi dingin agar lebih nikmat.

Kudapan yang satu ini dijamin bikin kamu amaze dengan cita rasa yang ditawarkan. Khususnya bagi pecinta kopi, buruan coba bikin olahan dessert yang satu ini, yuk!

Baca Juga: Resep Puding Susu ala Gyukaku Tanpa Gelatin, Mewah tapi Murah Meriah

Gilang Khuatul Akhmal Photo Verified Writer Gilang Khuatul Akhmal

"Tugas manusia hanyalah berusaha, teruntuk hasilnya biarlah Tuhan yang menentukan"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya