Resep Ungkep Daging Kambing yang Empuk dan Nikmat, Wajib Dicoba!

Pilihan olahan daging kambing yang wajib dijajal

Bagi sebagian besar orang, mengolah daging kambing memang menjadi masalah besar. Pasalnya, jika tidak benar dalam mengolahnya, maka daging kambing akan alot dan sulit untuk dikonsumsi.

Nah, mungkin resep berikut ini bisa menjadi tips sekaligus solusi bagaimana cara mengolah daging kambing agar empuk dan nikmat. Namanya adalah ungkep daging kambing.

Resep ungkep daging kambing berikut ini bisa jadi menu masakan untuk hidangan buat keluarga kamu di rumah, lho. Tunggu apalagi, yuk buruan coba!

1. Bahan-bahan yang digunakan 

Resep Ungkep Daging Kambing yang Empuk dan Nikmat, Wajib Dicoba!ilustrasi daging kambing (instagram.com/juragansapicom)

Bahan-bahan:

  • 1/2 kg daging kambing
  • 65 ml santan 
  • Jeruk nipis untuk lumuran daging
  • 2 gelas air
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Kecap manis secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 4 cabe merah ukuran besar
  • 1/2 sdt ketumbar
  • Daun jeruk cukup banyak
  • Daun salam secukupnya
  • Serai secukupnya
  • Tomat sesuai selera 

2. Cuci dan potong daging kambing 

Resep Ungkep Daging Kambing yang Empuk dan Nikmat, Wajib Dicoba!ilustrasi memotong daging (instagram.com/mrskumprinx)

Langkah pertama siapkan semua bahan-bahan yang diperlukan. Kemudian, cuci daging kambing hingga bersih.

Setelah itu, potong daging kambing berukuran sedang atau sesuai selera. Selanjutnya, lumuri dengan air perasan jeruk nipis.

Baca Juga: Resep Bumbu Sate Daging Kambing Empuk, Legit Banget!

3. Lumuri dengan air perasan jeruk nipis, kemudian rebus hingga empuk dan matang 

Resep Ungkep Daging Kambing yang Empuk dan Nikmat, Wajib Dicoba!ilustrasi marinasi daging kambing (instagram.com/kiranameatshop)

Untuk menentukan tekstur daging kambing yang empuk, rendam daging kambing beberapa saat. Kemudia  cuci kembali hingga bersih.

Setelah itu, siapkan panci berisi air yang cukup untuk merebus daging kambing. Masak hingga daging empuk dan matang.

4. Haluskan bahan bumbu halus, kemudian tumis

Resep Ungkep Daging Kambing yang Empuk dan Nikmat, Wajib Dicoba!Ilustrasi menumis bumbu masakan (Instagram.com/rita_vanalia)

Berikutnya, ulek semua bahan bumbu halus lalu tumis hingga harum. Tambahkan 2 gelas air, kemudian tuangkan santan.

Aduk perlahan sampai tercampur rata. Setelah itu, masukan daging kambing yang telah direbus hingga empuk dan matang.

5. Masak daging kambing dengan bumbu hingga meresap, kemudian angkat dan sajikan 

Resep Ungkep Daging Kambing yang Empuk dan Nikmat, Wajib Dicoba!ungkep daging kambing (instagram.com/ainie_ramdhani)

Selanjutnya, masak dan biarkan rempah-rempahnya meresap sempurna pada daging. Jika airnya sudah menyusut, kemudian koreksi rasanya lalu ungkep.

Setelah matang, kemudian angkat dan hidangkan di atas mangkuk saji. Agar lebih nikmat, sajikan bersama nasi putih hangat. Dijamin momen makan jadi tambah spesial, deh. Selamat mencoba, ya.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Rabeg, Olahan Daging Kambing Tanpa Santan Khas Banten

Gilang Khuatul Akhmal Photo Verified Writer Gilang Khuatul Akhmal

"Tugas manusia hanyalah berusaha, teruntuk hasilnya biarlah Tuhan yang menentukan"

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya