Perhatikan, 5 Kesalahan Saat Membuat Risotto Ini Bisa Merusak Rasa!

Jangan mencuci beras risotto dan memasaknya terlalu lama ya

Risotto merupakan olahan khas Italia yang menggunakan beras khusus dan dimasak dengan kaldu. Tekstur risotto mirip seperti bubur yang sering dijual di pasaran namun risotto bisa dicampur dengan sayur, daging hingga seafood. Risotto pada umumnya menjadi makanan mewah karena disajikan di restoran mahal. 

Kalau kamu mau coba membuat risotto sendiri bisa banget lho. Tapi perhatikan lima kesalahan saat membuat risotto ini, karena jika dibiarkan bisa merusak rasa.

1. Mencuci beras risotto

Perhatikan, 5 Kesalahan Saat Membuat Risotto Ini Bisa Merusak Rasa!bonappetit.com

Beras risotto berbeda dari jenis beras kebanyakan, beras khusus risotto memiliki pati yang merupakan kunci dari konsistensi lengket khas risotto. Jika dicuci maka otomatis pati ini akan terangkat dan mengubah tekstur risotto menjadi kurang pas. 

2. Terlalu sering mengaduk saat memasaknya

Perhatikan, 5 Kesalahan Saat Membuat Risotto Ini Bisa Merusak Rasa!chefbikeski.com

Memasak risotto pada proses awalnya memang tampak seperti menumis beras di atas panci, namun jika terlalu sering diaduk risotto bisa hancur dan merusak rasa. Jika sudah diberi bumbu dan diberi bahan cair untuk melunakkannya, diamkan hingga meresap dan matang. Cukup aduk per 2-3 menit sekali untuk memastikan bagian bawah dan pinggirnya tidak gosong. 

Baca Juga: 5 Daun Jenis Aromatik yang Sering Digunakan saat Memasak, Bikin Lezat!

3. Salah memilih antara minyak dan mentega

Perhatikan, 5 Kesalahan Saat Membuat Risotto Ini Bisa Merusak Rasa!thekitchn.com

Risotto yang creamy memiliki cita rasa yang tak terlupakan. Untuk menciptakan sensasi itu biasanya digunakan butter atau minyak, tapi sebelum menambahkannya kamu harus tahu dulu tentang perbedaan penggunaan butter atau minyak dalam risotto. Untuk komposisi risotto dengan campuran daging atau seafood, sebaiknya gunakan minyak karena dapat mengeluarkan cita rasa gurih secara menyeluruh pada daging atau seafood. 

Sedangkan untuk komposisi risotto dengan campuran sayur atau bahan nabati lainnya, perpaduan yang paling tepat adalah dengan butter atau mentega. Ini akan mendongkrak rasa sayur dan bahan nabati lain lebih terasa nikmat meskipun tidak memiliki aroma sekuat daging atau seafood. 

4. Memasaknya terlalu lama

Perhatikan, 5 Kesalahan Saat Membuat Risotto Ini Bisa Merusak Rasa!gourmetcubicle.com

Selain diaduk terlalu sering, risotto juga bisa kehilangan tekstur creamy dengan buliran nasi yang utuh jika terlalu dimasak terlalu lama. Tidak disarankan memasak risotto lebih dari 20 menit agar bisa merasakan sensasi kenikmatannya yang sempurna. Gunakan sedikit demi sedikit bahan cair berupa kaldu atau krim untuk mendapatkan tekstur empuk dan lembut risotto yang diinginkan dengan api sedang.

5. Menambahkan pelengkap saat risotto masih panas

Perhatikan, 5 Kesalahan Saat Membuat Risotto Ini Bisa Merusak Rasa!australianmushrooms.com

Setelah matang dan masih berada di dalam wajan atau panci, risotto butuh sedikit waktu untuk memastikan bumbu benar-benar terserap ke setiap bulir nasinya. Oleh karena itu tidak disarankan bila menambahkan topping di atas risotto yang masih panas. Nantinya tekstur creamy risotto akan gagal terbentuk karena topping atas yang bertabrakan, misalnya seperti jika menambahkan minyak zaitun. Lebih baik cukup tambahkan parutan keju parmesan dan sedikit butter saja. 

Makan ala restoran bintang lima bukan lagi jadi hal mustahil kalau kamu sukses membuat risotto nikmat dengan menghindari lima kesalahan di atas tadi. Selamat mencoba ya!

Baca Juga: 4 Bahan Pengganti Serai untuk Memasak, Rasanya Gak Kalah Enak

alys Photo Verified Writer alys

find your passion&love to life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya