Daripada Beli, Coba Bikin Macaron Sendiri di Rumah Yuk!

#MasakItuGampang Gak lebih dari 5 bahan untuk bikinnya!

Macaron merupakan kudapan manis yang disukai banyak orang. Biasanya camilan manis ini dijual di berbagai toko kue atau toko roti dengan berbagai rasa serta isian, mulai dari rasa cokelat, buah-buahan, hingga rasa mint. Namun kamu jangan keliru antara macaron dan macaroon nih, meskipun memiliki banyak persamaan tapi macaroon berbeda dengan macaron yang ingin kita buat sekarang. Macaroon terdiri dari kelapa, putih telur, dan gula serta memiliki tekstur yang kenyal dan pada bagian atasnya.

Nah, kalau kamu salah satu penggemar macaron coba resep di bawah ini deh, selain bisa bebas berkreasi kamu juga bisa menghemat budget karena bahan-bahannya simpel dan terjangkau banget!

1. Persiapkan bahan-bahan utama macaron 

Daripada Beli, Coba Bikin Macaron Sendiri di Rumah Yuk!kimchiandkogi.wordpress.com

Bahan-bahan utama macaron :

  • 3 butir putih telur
  • 1/4 cup gula halus
  • 200gr tepung almond

Bahan-bahan untuk isian macaron :

  • 250gr cream cheese
  • 50gr gula halus

2. Pertama, bikin adonan macaron terlebih dahulu

Daripada Beli, Coba Bikin Macaron Sendiri di Rumah Yuk!greatbritishchefs.com

Pertama-tama kita harus membuat adonan macaron terlebih dahulu, berikut langkah-langkahnya :

  1. Masukkan putih telur dan gula halus ke dalam mixer , aduk hingga putih telur mengembang lalu matikan mixer
  2. Ayak tepung almond, lalu campurkan ke dalam adonan putih telur
  3. Siapkan loyang, masukkan adonan macaron ke dalam plastik segitiga
  4. Tuang sedikit adonan hingga membentuk lingkaran kecil
  5. Diamkan selama 1 jam, lalu panggang dalam oven selama 10 menit dengan suhu 160 derajat.

Note : Panggang macaron selama 5 menit pertama lalu buka tutup oven hingga uapnya keluar, lalu panggang 5 menit hingga matang dengan sempurna

3. Membuat krim isian untuk macaron

Daripada Beli, Coba Bikin Macaron Sendiri di Rumah Yuk!sugarhero.com

Setelah macaron selesai dibuat, kini waktunya kita membuat isiannya. Caranya mudah banget, berikut langkah-langkahnya :

  1. Siapkan mixer, lalu masukkan krim keju dengan gula halus
  2. Aduk hingga tercampur secara rata
  3. Matikan mixer dan masukkan ke dalam plastik segitiga
  4. Ambil macaron yang tadi sudah dipanggang dan beri isian sesuai selera

4. Berkreasi dengan berbagai varian rasa macaron

Daripada Beli, Coba Bikin Macaron Sendiri di Rumah Yuk!goldbely.com

Selain cream cheese, kita juga bisa mengkreasikan isian dengan berbagai isian lain seperti cokelat atau buah-buahan. Untuk rasa dari macaroon sendiri kita bisa menambahkan perisa makanan atau bubuk matcha bagi yang menyukai rasa green tea.

5. Macaron cantik siap untuk disajikan!

Daripada Beli, Coba Bikin Macaron Sendiri di Rumah Yuk!wallpapers.99px.ru

Ternyata cara buatnya mudah banget kan, guys? Macaron ini cocok disajikan dengan hot chocolate atau teh manis saat bersantai di sore hari nih. Selamat mencoba!

Alee Shaby Photo Verified Writer Alee Shaby

to moon and back.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya