Resep Semur Daging Sapi Spesial, Menu Buka Puasa yang Lembut

Kuah segarnya bangkitkan semangat

Daging sapi adalah salah satu bahan makanan dengan banyak peminat di Indonesia. Selain dapat diolah dengan berbagai bahan, rasanya yang lezat juga menjadi alasan utama daging sapi banyak disukai.

Salah satu olahan daging sapi paling favorit adalah semur daging sapi spesial. Cara membuatnya juga cukup mudah dan dapat kalian tiru di rumah. Bahkan, cocok juga kamu jadikan menu buka puasa.

Resep semur daging sapi spesial berikut ini wajib kamu praktikkan di rumah sebagai menu buka puasa. Kuahnya bikin semangat lagi!

Bahan Semur Daging Sapi Spesial

Resep Semur Daging Sapi Spesial, Menu Buka Puasa yang Lembutilustrasi bahan masakan (unsplash.com/Todd Quackenbush)
  1. 500 gram daging sapi bagian sengkel, potong-potong
  2. 2 buah kentang, potong dadu
  3. 5 sdt pala bubuk
  4. 5 sdt jintan bubuk
  5. 2 buah tomat, potong-potong
  6. 2 lembar daun salam
  7. Garam secukupnya
  8. 5 sdm kecap manis
  9. 1 sdt kaldu sapi
  10. 800 ml air
  11. minyak secukupnya

Bahan bumbu halus:

  1. 12 butir bawang merah
  2. 6 siung bawang putih
  3. 5 butir kemiri
  4. 3 cm jahe

Cara Membuat

Resep Semur Daging Sapi Spesial, Menu Buka Puasa yang LembutIlustrasi menumis bumbu (vecteezy.com/Ika Dapurhangus)
  1. Panaskan minyak di wajan hingga mendidih. Tumis bumbu halus bersama pala, jintan, dan daun salam hingga harum.
  2. Masukkan daging sapi, lalu tumis hingga kaku.
  3. Masukkan air, garam, kaldu bubuk, dan juga kecap manis. Masak hingga air mendidih, lalu tutup wajan. Kecilkan api. Masak hingga daging setengah empuk.
  4. Masukkan kentang, lalu masak hingga daging empuk sempurna. Masukkan tomat, aduk hingga layu. Koreksi rasa.
  5. Semur daging sapi spesial siap dihidangkan, deh!

Alternatif Pilihan Daging

Resep Semur Daging Sapi Spesial, Menu Buka Puasa yang Lembutilustrasi daging (unsplash.com/moreau tokyo)

Jika sedang diet, kamu dapat mengganti daging sapi dengan pilihan daging bagian lain. Kamu dapat menggantinya dengan sandung lamur ataupun lidah.

Sandung lamur dan lidah juga memiliki rasa yang lezat, kok. Hanya saja, bagian tersebut tidak memiliki banyak lemak seperti daging sapi bagian sengkel.

Baca Juga: Resep Semur Daging Sapi, Sajian Mudah Menggoyang Lidah

Cara Memilih Daging Sapi Segar

Resep Semur Daging Sapi Spesial, Menu Buka Puasa yang Lembutilustrasi daging (unsplash.com/James Kern)

Tips masakan lezat tentu terletak pada bahan-bahannya yang berkualitas pula. Jika ingin semur daging sapi buatanmu menghasilkan rasa yang sempurna, kamu dapat memulainya dengan memilih daging sapi yang segar.

Cara memilih daging sapi yang segar ada beberapa cara. Pertama, perhatikan warna daging. Jika warna daging sapi masih merah ceri, itu menandakan bahwa daging sapi tersebut masih segar dan baru dipotong. Sebaiknya hindari daging sapi yang memiliki warna kecoklatan, karena kemungkinan daging tersebut sudah tidak segar lagi.

Kemudian, cium aroma daging. Daging sapi yang segar biasanya memiliki aroma yang khas, tapi tidak menyengat. Namun, kalau daging sapi sudah mengeluarkan aroma amis dan anyir, itu menandakan bahwa daging tersebut berkualitas rendah.

Informasi Gizi Daging Sapi

Resep Semur Daging Sapi Spesial, Menu Buka Puasa yang Lembutilustrasi scientist (unsplash.com/CDC)

Untuk memenuhi kebutuhan harian akan protein, daging sapi memang menjadi pilihan yang pas untuk dikonsumsi. Tak hanya mengandung protein, daging sapi juga mengandungan lemak, kalsium, zat besi, vitamin D, vitamin B12, dan juga vitamin B6.

Walaupun daging sapi memiliki banyak manfaat, tetapi mengonsumsi daging sapi juga harus dengan porsi yang tepat untuk menghindari risiko yang akan muncul. Makanlah satu porsi atau seukuran telapak tangan dan hindari bagian gajih, karena itu mengandung banyak sekali lemak jenuh yang tidak baik apabila dikonsumsi oleh tubuh.

Bagi kamu yang memiliki daging sapi di rumah, resep semur daging sapi spesial di atas bisa menjadi menu yang tepat untuk diikuti. Sajikan saat buka puasa, supaya sesi makan jadi makin menggugah selera!

Baca Juga: 10 Hidangan Buka Puasa Favorit dari Seluruh Dunia, Ada Kolak!

Alvina Putri Rahmanita Photo Verified Writer Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya