Resep Rujak Mamuang ala Thailand, Bumbunya Autentik!

Asam, manis dan pedasnya menyatu!

Mamuang jika diartikan dari bahasa Thailand berarti mangga. Sama seperti rujak pada umumnya, mangga yang digunakan jenisnya belum matang dan dipotong menjadi beberapa bagian lalu dilumuri dengan saus khas bernama Nam Pla Wan.

Nam Pla Wan ialah saus cocol yang cukup populer di Thailand. Saus ini memiliki aroma seafood yang kental karena terbuat dari udang, kecap ikan dan bahan lainnya.

Udah ngiler dan pengin cobain? Ikuti resep rujak Mamuang ala Thailand berikut ini untuk mencicipinya. Sensasi buah segar dan sambal cocok unik bikin nagih!

1. Bahan yang dibutuhkan 

Resep Rujak Mamuang ala Thailand, Bumbunya Autentik!ilustrasi mangga (pixabay.com/Dow)

Bahan utama:

  • 1 buah mangga besar
  • 1 buah hijau

Bahan saus:

  • 10 sdm gula merah
  • 6 buah cabe
  • 8 siung bawang merah
  • 1-2 sdm saus ikan
  • 1 sdm pasta udang
  • 3 sdm udang kering kecil
  • 2 sdm air
  • Garam secukupnya

2. Kupas dan potong-potong buah 

Resep Rujak Mamuang ala Thailand, Bumbunya Autentik!ilustrasi memotong mangga (youtube.com/Red Food)

Pastikan mangga dan apel yang digunakan masih dalam keadaan belum matang sehingga rasa asamnya cocok untuk dijadikan rujak yang menggiurkan.

Kupas buah mangga, untuk apel tidak perlu dikupas. Bersihkan ke dua bahan tersebut kemudian potong menjadi beberapa bagian sesuai bentuk yang kamu inginkan. Sisihkan terlebih dahulu.

3. Buat saus nam pla wan 

Resep Rujak Mamuang ala Thailand, Bumbunya Autentik!ilustrasi buat nampla wan (youtube.com/MasterChef Ramida)

Iris bawang merah dan cabe yang telah disediakan lalu ulek udang kering hingga halus. Panaskan kompor lalu masukkan gula merah, pasta udang, saus ikan dan air. Masak dengan api kecil hingga gula merah menjadi mencair, jangan lupa diaduk perlahan agar tidak gosong.

Setelah gula mencair, matikan kompor kemudian masukkan cabe, udang kering halus dan bawang iris, beri garam sambil terus diaduk sebentar dalam keadaan panas. Jangan lupa koreksi rasa.

Baca Juga: 5 Kreasi Kuliner Thailand Serba Daging Kambing, Lezat Banget

4. Sajikan buah dan saus dalam satu wadah

Resep Rujak Mamuang ala Thailand, Bumbunya Autentik!ilustrasi rujak mamuang (youtube.com/MasterChef Ramida)

Taruh potongan mangga dan apel di atas nampan lalu tuang saus nam pla wan yang telah dibuat sebelumnya. Pastikan sausnya sudah dalam keadaan dingin atau suhu lingkungan.

Kamu juga bisa menaruh saus nam pla wan dalam wadah kecil lalu ditaruh di samping potongan buah sebagi cocolan, alih-alih menungkannya langsung ke atas buah.

5. Nikmati kesegaran rujak mamuang ala Thailand

Resep Rujak Mamuang ala Thailand, Bumbunya Autentik!ilustrasi makan rujak mamuang (youtube.com/Tasty Thai Food)

Apapun cara kamu menyajikan rujak mamuang ini, cita rasanya tetap sama, baik dicocol atau dilumuri saus nam pla wan. Kamu yang tak terlalu suka pedas bisa mengurangi jumlah cabe yang digunakan begitupun sebaliknya. Selain itu, buah lain pun bisa kamu tambahkan dalam rujak ini seperti strawberry dan nanas.

Segarnya mangga disertai saus yang kental, pedas, gurih dan manis ini mampu buat kamu ngiler dan ingin segera mencicipinya. Aroma buah dan udang yang menyatu jadi suatu perpaduan unik dalam rujak khas Thailand. Ayo, segera nikmati kelezatannya dengan mencoba resep rujak Mamuang ala Thailand.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Menyantap Menu Kuliner Thailand Unik di Medan

Allamandawi Photo Verified Writer Allamandawi

Mohon maaf jika ada kekeliruan informasi. Artikel lainnya dari saya dapat dilihat di www.allamandawi.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya