Resep Tahu Isi Saus Jamur, Isian Daging Cincangnya Menggoda Selera

Perpaduan tahu, jamur, dan daging bikin makin kaya rasa

Tahu isi goreng dengan isian sayur dan bihun sudah biasa. Jika kamu ingin menikmati tahu isi yang beda, kamu bisa mencoba resep berikut. Rasanya jadi tahu sultan karena isiannya menggunakan daging cincang dan saus jamur shitake yang memang benar-benar sedap banget rasanya. Salah satu resep yang wajib kamu coba di rumah nih.

Daripada berlama-lama, simak baik-baik resep tahu isi saus jamur di bawah ini yuk! Praktikkan di rumah dan nikmati bersama keluarga. Baca artikel resep berikut sampai habis agar tidak gagal paham ya!

1. Bahan-bahan yang perlu kamu siapkan

Resep Tahu Isi Saus Jamur, Isian Daging Cincangnya Menggoda Selerailustrasi bahan masak (pixabay.com/savagexy)

Bahan-bahan:

  • 6 buah tahu
  • 150 gr daging cincang
  • 3 siung bawang putih halus
  • 3 buah jamur shiitake iris tipis
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • 1 sdm tepung maizena
  • 2 buah cabe rawit iris
  • Daun bawang iris

Saus:

  • 1 sdm saus abalone 
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/2 sdm kecap asin
  • Gula dan merica secukupnya
  • Larutan tepung maizena

2. Bumbui dengan daging cincang terlebih dahulu

Resep Tahu Isi Saus Jamur, Isian Daging Cincangnya Menggoda Selerailustrasi daging cincang (pixabay.com/congerdesign)

Chopper terlebih dahulu daging yang kamu punya hingga tercincang kasar atau sediakan daging cincang instan agar tidak ribet. Letakkan daging cincang dalam wadah. Selanjutnya siapkan daun bawang lalu iris-iris tipis.

Masukkan irisan daun bawang tersebut ke dalam daging cincang lalu taburi kaldu jamur, garam, merica, dan tepung maizena. Lalu aduk-aduk hingga tercapur rata. Diamkan daging selama 15 menit.

 

Baca Juga: 7 Camilan dari Olahan Tahu Putih yang Enak dan Populer, Favoritmu? 

3. Beri isian di bagian tengah tahu

Resep Tahu Isi Saus Jamur, Isian Daging Cincangnya Menggoda Selerailustrasi proses pembuatan tahu saus jamur (instagram.com/dada.tastes)

Langkah berikutnya kerok bagian tengah tahu hingga membentuk cekungan. Panaskan sedikit minyak goreng dalam teflon lalu goreng tahu hingga kuning keemasan. Setelah itu angkat tahu dan sisihkan di atas piring. 

Ambil daging cincang yang sudah didiamkan selama 15 menit tadi lalu isikan ke dalam tahu hingga membentuk seperti benjolan. Lakukan dengan langkah yang sama hingga daging cincang habis. 

4. Tumis jamur hingga harum

Resep Tahu Isi Saus Jamur, Isian Daging Cincangnya Menggoda Selerailustrasi menuang minyak goreng (pexels.com/rodnae-prod)

Hidupkan kompor dan panaskan wajan berisi sedikit minyak. Setelah itu tumis bawang putih yang sudah dihaluskan berikut jamur shitake yang sudah diiris tipis-tipis. Aduk-aduk dengan spatula, lalu tunggu hingga harum. Lanjutkan dengan menambahkan bahan-bahan saus. 

Setelah itu masukkan tahu dengan posisi bagian daging di atas, masak tanpa dibalik. Berikutnya tutup wajan dan tunggu selama10 menit atau masak hingga daging matang. Setelah itu angkat dan sajikan di atas piring.

5. Tuang saus pada tahu, lalu sajikan

Resep Tahu Isi Saus Jamur, Isian Daging Cincangnya Menggoda Selerailustrasi tahu isi saus jamur (instagram.com/dada.tastes)

Selanjutnya tuang sisa saus yang ada di dalam wajan pada permukaan tahu secara merata. Agar lebih mantap, taburi irisan cabe rawit serta daun bawang di atasnya. Aroma tahu isi daging cincang dengan saus jamur ini benar-benar sedap banget. 

Kamu bisa menyantapnya bersama nasi selagi hangat. Dijamin nambah terus dan jadi gagal diet deh. 

Baca Juga: 5 Kreasi Olahan Jamur Tiram yang Praktis dan Super Lezat ala Yummy

Amina Sy Photo Verified Writer Amina Sy

...........................................

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya