Resep Asam Padeh Cumi, Lauk Spesial Makan Siang di Rumah

Dijamin maknyus di lidah #LokalIDN

Apakah kamu bingung mau menyuguhkan lauk apa untuk keluarga di rumah saat akhir pekan? Tenang, ada salah satu menu lauk yang cocok kamu sajikan untuk keluarga di rumah. Salah satunya asam padeh cumi.

Cita rasanya yang asam pedas, pas banget bisa kamu sajikan untuk disandingkan dengan nasi hangat. Yuk, langsung saja simak langkah-langkah cara membuatnya berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Asam Padeh Cumi, Lauk Spesial Makan Siang di Rumahthefishsite.com

Bahan:

  • 500 gram cumi
  • 4 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun kunyit, iris-iris
  • 2 butir asam kandis
  • 1 buah tomat merah, potong dadu
  • 1 buah tomat ijo, potong-potong
  • 5 buah cabai rawit utuh
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk
Bumbu halus:
  • 100 gram cabai merah
  • 15 siung bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 cm lengkuas
  • 1 cm jahe
  • 1 cm kunyit

2. Bersihkan cumi

Resep Asam Padeh Cumi, Lauk Spesial Makan Siang di Rumahfinedininglovers.com

Ambil 500 gram cumi, kemudian bersihkan dari tinta dan kotoran. Lalu cuci bersih dengan air mengalir hingga benar-benar bersih, tiriskan.

Baca Juga: Resep Pasta Tinta Cumi-cumi yang Berwarna Hitam, Unik Banget!

3. Blender bahan bumbu

Resep Asam Padeh Cumi, Lauk Spesial Makan Siang di Rumahmessywitchen.com

Siapkan bahan-bahan bumbu seperti cabai merah, bawang merah, bawang putih, lengkuas, jahe, dan kunyit. Lalu masukkan ke dalam blender, proses hingga bumbu halus. Sisihkan.

4. Didihkan air, tuang bumbu halus. Masak sampai matang

Resep Asam Padeh Cumi, Lauk Spesial Makan Siang di Rumahpeasi.com

Letakkan panci di atas kompor, tuang air secukupnya. Didihkan dengan api sedang. Setelah mendidih masukkan bumbu halus beserta daun jeruk, daun salam, asam kandis, dan garam. Biarkan masak selama 10 menit.

5. Asam padeh cumi siap disajikan

Resep Asam Padeh Cumi, Lauk Spesial Makan Siang di Rumahhungrygowhere.com

Setelah dimasak selama 10 menit, masukkan cumi dan masak sebentar. Lalu tambahkan cabai rawit utuh, kaldu bubuk, dan potongan tomat. Aduk rata, koreksi rasa. Jika dirasa masih kurang bumbunya,  bisa diberi bumbu kembali. Kemudian biarkan masak hingga kuah mengental. Matikan api, asam padeh cumi siap disajikan.

Itulah resep asam padeh cumi yang bercita rasa asam pedas. Cocok untuk dijadikan menu laukmu hari ini. Selamat berakhir pekan! 

Baca Juga: 5 Menu Lembut Berbahan Cumi-cumi, Rempahnya Terasa Meresap!

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya