Resep Rendang Bola-bola Daging, Sedapnya Meresap Sempurna

Teskturnya lembut dan bumbunya meresap sempurna

Rendang merupakan salah satu kuliner khas Minang yang kelezatannya mendunia. Gak heran jika makanan berbahan dasar daging sapi ini sering kali disajikan saat acara spesial seperti halnya Idulfitri.

Biasanya dibuat dari daging sapi utuh, rendang juga bisa menggunakan bola-bola daging sapi. Sajian unik ini terdiri daging giling yang diberi bumbu. Dijamin teksturnya pasti lembut, deh. Buat kamu yang penasaran, inilah resep rendang bola-bola daging dan caa membuatnya untuk panduanmu di rumah.

1. Bahan Rendang Bola-bola Daging

Resep Rendang Bola-bola Daging, Sedapnya Meresap Sempurnailustrasi daging sapi giling (pexels.com/Angele J)

Bahan:

  1. 350 gram daging sapi giling
  2. 1/2 sdt garam
  3. 3 siung bawang merah, iris tipis
  4. 1 lembar daun kunyit, simpulkan
  5. 3 lembar daun jeruk, buang bagian tulangnya lalu iris tipis
  6. 2 batang serai, ambil bagian putihnya lalu dimemarkan
  7. 500 ml santan
  8. 1/2 sdt garam
  9. 1 sdm gula merah
  10. 1 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  1. 8 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 1 cm lengkuas
  4. 2 cm kunyit
  5. 1 cm jahe
  6. 10 buah cabai merah keriting
  7. 5 buah cabai merah besar

 

 

Baca Juga: 5 Perbedaan Rendang Darek dan Rendang Pasisia yang Perlu Kamu Pahami

Cara Membuat Rendang Bola-bola Daging

Resep Rendang Bola-bola Daging, Sedapnya Meresap Sempurnailustrasi menumis bola-bola daging (pixabay.com/planet_fox)
  1. Campurkan daging sapi giling dan garam ke dalam wadah. Aduk rata, lalu ambil secukupnya adonan daging, kemudian bentuk bulat.
  2. Jika sudah, tumis bola-bola daging sampai matang kecokelatan. Matikan api dan tiriskan.
  3. Haluskan bawang merah, bawang putih, lengkuas, kunyit, jahe, cabai merah keriting, dan cabai merah besar.
  4. Tumis bumbu halus beserta irisan bawang merah, daun kunyit, daun jeruk, dan serai sampai harum matang.
  5. Masukkan bola-bola daging, aduk rata. Terakhir, tambahkan santan, garam, dan gula merah. Aduk rata lalu masak sampai berminyak.
  6. Rendang bola-bola daging siap untuk disajikan.

Tips Membuat

Resep Rendang Bola-bola Daging, Sedapnya Meresap Sempurnailustrasi menggiling daging menggunakan food processor (YouTube.com/COOKINGWITHDOUG)
  1. Daging giling instan bisa kamu buat sendiri di rumah. Cukup giling daging sapi menggunakan food processor.
  2. Saat menumis bola daging cukup dibalik sekali setelah permukaanya berwarna kecokelatan. Hal ini supaya bola daging tidak hancur.
  3. Tips lain supaya bola daging tidak mudah hancur adalah tambahkan telur dan tepung tapioka saat menggiling daging. Karena telur dan tepung tapioka mampu merekatkan adonan daging.

Rendang bola-bola daging bisa menjadi alternatif kalau kamu bosan dengan rendang yang begitu saja. Teksturnya yang lembut membuatnya gampang dikunyah. Langsung saja masak rendang bola-bola daging seperti resep di atas, ya. Selamat mencoba!

 

 

Baca Juga: Resep Saus Gravy untuk Swedish Meatball, Gurih Lezat!

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya