Resep Sop Konro Khas Makassar, Gurih dan Nikmat Menghangatkan 

Bisa dinikmati bareng buras ataupun nasi hangat #LokalIDN

Sop konro merupakan sajian sop khas Makassar yang memadukan kuah berwarna kehitaman layaknya rawon. Cita rasanya terkenal autentik, sop konro biasanya dimakan bersama buras.

Tak perlu main jauh ke Makassar untuk bisa ikut merasakan karena sop konro juga dapat kamu buat sendiri di rumah. Berikut resep sop konro khas Makassar dan cara membuatnya.

1. Bahan pembuatan sop konro

Resep Sop Konro Khas Makassar, Gurih dan Nikmat Menghangatkan ilustrasi iga sapi (istockphoto.com/arx0nt)

Bahan:

  • 1 kg iga sapi
  • 1,5 liter air

Bumbu halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah kluwek, rendam air panas
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt jinten
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 2 cm kunyit
  • 3 cm jahe
  • 1 sdt lada butiran

Bumbu tambahan:

  • 2 siung bawang merah, iris
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1/2 sdt kayu manis bubuk
  • 1 butir kapulaga
  • 4 butir cengkeh
  • 1 sdm gula merah sisir
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdt garam

2. Rebus iga sapi sampai empuk dan matang

Resep Sop Konro Khas Makassar, Gurih dan Nikmat Menghangatkan ilustrasi merebus iga sapi (otakufood.com)

Langkah pertama, kita rebus terlebih dahulu iga sapi. Didihkan air di dalam panci menggunakan api sedang, masukkan iga sapi dan mulai merebus hingga mendidih.

Sembari proses merebus, buang kotoran yang mengapung sampai bersih lalu lanjutkan merebus iga sapi hingga matang. Matikan api, pisahkan antara iga dan air kaldu rebusannya. Sisihkan.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Spot Kuliner Sop Konro di Makassar, Wajib ke Sini!

3. Blender bahan-bahan bumbu hingga halus

Resep Sop Konro Khas Makassar, Gurih dan Nikmat Menghangatkan ilustrasi bumbu halus (lovelaughmirch.com)

Berikutnya ke tahap menghaluskan bumbu. Siapkan blender. Di dalam blender masukkan bawang merah, bawang putih, kluwek, kemiri, ketumbar, jinten, pala bubuk, kunyit, jahe, dan lada butiran.

Setelah semua bahan bumbu sudah dimasukkan ke dalam blender, lalu nyalakan blender dan mulai proses menghaluskan bumbu.

4. Tumis bumbu halus sampai mengeluarkan aroma harum matang

Resep Sop Konro Khas Makassar, Gurih dan Nikmat Menghangatkan ilustrasi menumis bumbu (kurashi-to-oshare.jp)

Setelah bumbu halus, lanjutkan dengan menumis bumbu menggunakan api sedang.

Tumis bumbu halus hingga harum matang bersama bawang merah iris, serai, jahe, daun salam, daun jeruk, kayu manis bubuk, kapulaga, dan cengkih.

5. Sop konro siap dihidangkan

Resep Sop Konro Khas Makassar, Gurih dan Nikmat Menghangatkan sop konro (instagram.com/genikayu)

Tambahkan air kaldu, iga sapi, gula merah, kaldu bubuk, dan garam lalu diaduk rata. Lanjutkan proses memasak sampai bumbu meresap dan kuah mengental.

Jangan lupa koreksi rasanya. Jika dirasa sudah pas, kemudian matikan api. Sop konro siap disajikan dengan taburan bawang goreng dan irisan daun bawang.

Gak melulu buras ataupun ketupat untuk bisa menemani kenikmatan sop konro. Seporsi nasi putih hangat pun tak kalah memanjakan lidah buat menikmati setiap sesuap kelezatan sajian sop khas Makassar.

Baca Juga: 5 Sop Konro di Jakarta dan Bekasi, Gurihnya Bikin Wajib Coba

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

It's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya