4 Resep Sarapan Mudah untuk Pengantin Baru, Lezat Banget!

Siap-siap makin disayang suami ya

Pertama kali tinggal satu atap dengan suami, pasti bikin perasaan kamu campur aduk. Antara senang, canggung, dan masih saling malu-malu. Naik jabatan menjadi seorang istri, tugas kamu juga berubah lho. Salah satunya tugas menyiapkan sarapan buat kalian berdua.

Tenang, buat kamu yang belum jago mengacak-acak dapur, simak deh empat resep sarapan berikut. Dijamin mudah, enak, bergizi, dan tentunya bakal dipuji suami. Yuk, siapin catatannya!

1. Scramble Eeg and Bread Toast

4 Resep Sarapan Mudah untuk Pengantin Baru, Lezat Banget!ytimg.com

Bahan-bahan :

- 2 butir telur ayam
- 25 ml susu full cream
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
- oregano secukupnya
- 2 sendok makan mentega tawar
- 2 lembar roti tawar

Cara membuat :

- Kocok telur bersama susu, garam dan merica hingga rata. Kemudian tambahkan oregano, sisihkan.
- Oles kedua sisi roti dengan mentega tawar. Panggang di atas teflon hingga kecoklatan, angkat.
- Panaskan margarin di atas teflon, tuang telur biarkan setengah matang lalu aduk hingga berbutir. Angkat ketika sudah kecokelatan.
- Sajikan scramble egg bersama bread toast, bisa ditambah saos sambal, saos tomat dan mayonaise.

2. Oreo Waffle

4 Resep Sarapan Mudah untuk Pengantin Baru, Lezat Banget!therusticcateringco.co.uk

Bahan-bahan :

- tepung pancake instan sebungkus
- susu full cream 100 ml
- biskuit oreo 10 keping hancurkan kasar
- 1 butir telur
- 2 sendook makan mentega cair
- strawberry topping

Cara membuat :

- Tuang tepung pancake dalam wadah, tambahkan susu aduk rata.
- Masukan telur ke dalam adonan, kocok sebentar hingga telur tercampur merata.
- Tambahkan mentega cair yang sudah didinginkan, aduk rata.
- Panaskan cetakan wafel, tuang adonan taburi dengan oreo lalu tutup lagi dengan adonan. Masak hingga matang.
- Sentuhan terakhir, tambahkan strawberry topping di atasnya.

3. French Toast with Cheese

4 Resep Sarapan Mudah untuk Pengantin Baru, Lezat Banget!del.h-cdn.co

Bahan-bahan:

- 4 embar roti tawar
- 2 butir telur ayam kampung
- 150 ml susu full cream
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh  merica
- 100 gram keju mozarella
- mentega secukupnya

Cara membuat :

- Campur telur dan susu, bumbui dengan garam dan merica.
- Celupkan roti tawar ke dalam adonan susu, sisihkan.
- Panaskan margarin dalam wajan anti lengket.
- Goreng roti hingga setengah matang di kedua sisi.
- Taburi salah satu sisi dengan keju mozarella.
- Tutup wajan, dan tunggu hingga keju meleleh, lalu angkat dan sajikan.

4. Cheese Balls

4 Resep Sarapan Mudah untuk Pengantin Baru, Lezat Banget!hungryforever.com

Bahan - bahan :

- 500 gram kentang, rebus hingga lunak dan haluskan
- 200 gram chedar cheese
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok makan merica
- 1 sendok makan bubuk bawang putih
- secukupnya oregano
- 3 sendok makan  mix vegetable
- 2 sdm mentega
- 2 butir telur kocok lepas
- secukupnya gepung panko
- 500 ml minyak goreng

Cara membuat:

-Campur kentang dengan mix vegetable, bumbui dengan garam, merica, oregano, bubuk bawang putih. Aduk rata.
-Kocok lepas telur, bumbui dengan garam dan merica secukupnya.
-Ambil adonan kentang, beri potongan keju mozarella di tengahnya lalu bulatkan.
-Celupkan bola kentang ke dalam telur lalu balurkan pada tepung panko.
-Panaskan minyak, goreng bola-bola kentang keju hingga kecoklatan. Angkat dan sajikan.

Baca Juga: Resep Base Genep, Rahasia Kelezatan Masakan Khas Bali!

Angel Rose Photo Verified Writer Angel Rose

Jadikan tulisanmu sebagai virus yang menularkan kebaikan <3 ^^ Ig: @caecilia.angel

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya