Resep Matcha Purin ala Rumahan, Rasa Autentik Khas Jepang!

Rasa matchanya rich di setiap suapan!

Dessert matcha memang kian populer di Indonesia. Bukan cuma mille crepes rasa matcha, dessert lainnya seperti purin atau puding Jepang kini juga dikreasikan dalam varian matcha yang rasa legitnya pas!

Tawarkan perpaduan rasa manis dan pahitnya matcha yang rich, gak heran kalau resep matcha purin banyak diburu pencinta dessert, nih. Gak perlu jauh-jauh ke Jepang, kamu bisa, kok, membuat sendiri dengan resep matcha purin berikut ini. Gak kalah autentik, kok!

1. Bahan matcha purin

Resep Matcha Purin ala Rumahan, Rasa Autentik Khas Jepang!Ilustrasi bubuk matcha (pixabay.com/farmerdir)

  1. 300 ml susu UHT plain
  2. 100 ml whipping cream
  3. 40 gr gula pasir
  4. 15 gr bubuk matcha
  5. 3 butir telur ayam, ambil bagian kuning telur
  6. 1 sdt perisa vanilla

2. Cara membuat matcha purin

Resep Matcha Purin ala Rumahan, Rasa Autentik Khas Jepang!Ilustrasi memasak adonan matcha purin (youtube.com/foodoris)
  1. Campur susu UHT, whipping cream, dan gula pasir ke dalam panci. Panaskan dengan api sedang, lalu aduk adonan hingga tercampur rata.
  2. Tambahkan bubuk matcha yang sudah diayak ke dalam panci, lalu aduk hingga matcha larut sempurna. Sisihkan.
  3. Kemudian, kocok kuning telur dalam wadah terpisah. Jangan mengocok telur hingga berbusa ya agar tekstur puding yang didapatkan lembut.
  4. Campur larutan matcha dengan kuning telur hingga merata.
  5. Jika adonan matcha dan kuning telur sudah tercampur rata, masukkan perisa vanilla untuk menambah aroma. Aduk kembali adonan.
  6. Tuang adonan ke dalam gelas puding, lalu tutup mulut gelas dengan aluminium foil. Kukus adonan puding dengan api kecil selama 30-40 menit.
  7. Sajikan matcha purin dalam keadaan dingin.

3. Tips memasak matcha purin

Resep Matcha Purin ala Rumahan, Rasa Autentik Khas Jepang!Ilustrasi mengukus matcha purin (youtube.com/luckychikamakingsweets)

Agar purin tidak bantet, pastikan untuk menutup rapat gelas puding dengan aluminium foil selama proses mengukus. Jangan sampai ada uap air yang masuk ke dalam adonan puding, ya. Jika tidak punya aluminium foil, solusinya lapisi bagian dalam tutup panci dengan kain. Kemudian, buka panci kukus selama 10 detik setiap 10 menit untuk mengurangi uap air di dalam panci.

Untuk menghasilkan rasa matcha yang rich, gunakan bubuk matcha yang berkualitas tanpa campuran gula. Jangan lupa untuk menyaring adonan puding dari busa sebelum dikukus ya agar tekstur puding yang dihasilkan creamy dan lembut.

Baca Juga: 7 Jenis Teh Hijau Jepang, Matcha hingga Gyokuro

4. Penyajian matcha purin

Resep Matcha Purin ala Rumahan, Rasa Autentik Khas Jepang!Matcha purin dengan whipped cream (youtube.com/foodoris)

Matcha purin dapat disajikan dengan berbagai cara. Jika mengikuti cara klasik, kamu bisa menambahkan karamel cair yang masih panas di atas matcha purin. Kombinasi matcha dan karamel cair yang masih hangat ini cocok disantap saat cuaca dingin.

Bagi pecinta dessert manis, kamu bisa menyajikan matcha purin dalam keadaan dingin dengan whipped cream. Rasa matcha yang rich ditambah whipped cream yang creamy dijamin bisa bikin mood kamu naik!

5. Manfaat mengonsumsi matcha purin

Resep Matcha Purin ala Rumahan, Rasa Autentik Khas Jepang!Matcha purin dengan karamel (youtube.com/alldayieatlikeashark)

Dibandingkan green tea, matcha dalam purin punya kandungan antioksidan yang lebih tinggi sehingga membantu dalam menangkal radikal bebas. Dilansir jurnal Nutrients tahun 2020, kandungan antioksidan yang kaya dalam matcha baik untuk meningkatkan fungsi kognitif otak, lho! Selain itu, matcha juga dapat menurunkan risiko terkena penyakit kronis, seperti penyakit jantung.

Resep matcha purin ala Jepang tadi gak ada salahnya untuk dicoba di rumah. Kamu pun kini jadi mengetahui cara penyajian hingga manfaat dari konsumsi dessert tersebut bagi kesehatan. Rasa dessert matcha yang manis dengan after taste pahit memang punya pesona tersendiri yang bikin jatuh cinta. Yuk, coba resepnya!

Baca Juga: Resep Matcha Truffle yang Nikmat, Pecinta Matcha Mari Merapat!

Anisa Rima Fadhilah Photo Verified Writer Anisa Rima Fadhilah

Content writer dengan background psikologi yang suka menulis topik Sains, Kuliner, dan Beauty

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya