10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!

Kombinasi sayuran yang digunakan sangat penting, lho

Terkenal degan cita rasa gurih dan lezat, capcay sayur banyak disukai orang, lho. Terlebih sajian satu ini juga terbilang praktis dan mudah untuk dimasak. Capcay dipilih karena cocok disajikan sebagai alternatif bagi mereka yang kurang suka makan sayur.

Cocok disantap kapan saja, buat kamu yang ingin membuat capcay sayur di rumah, gak ada salahnya untuk menerapkan sejumlah tips memasak berikut ini. Dijamin capcay sayur buatanmu bakal seenak yang dijual di restoran, deh!

1. Gunakan kombinasi berbagai macam sayuran, seperti wortel, sawi, kembang, kol, brokol, tomat, jagung, atau brokoli, agar makin variatif

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi berbagai macam sayuran (pixabay.com/SvenHilker)

2. Menambahkan sosis, suwiran daging ayam, udang, atau bakso juga bisa jadi bahan tambahan untuk membuat capcay sayur lebih enak, lho!

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi mengiris sosis (pexels.com/tugay aydın)

3. Selain memudahkan saat dimakan, upayakan untuk memotong sayur dengan ukuran seragam agar lebih cepat matang

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi potongan sayuran (pixabay.com/kickblick)

4. Rebus terlebih dahulu sayur yang sekiranya butuh waktu lama untuk matang. Sedangkan sayur lainnya bisa langsung dimasak bersama bumbu 

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi rebus sayuran (pixabay.com/Zichrini)

5. Bumbu capcay sayur terdiri dari bawang putih yang dimemarkan, saus tiram, garam, penyedap rasa, dan merica bubuk. Ingat-ingat, ya!

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi bawang putih (pixabay.com/postchiangmai0)

Baca Juga: 5 Tips Masak Daun Pepaya supaya Gak Pahit, Remas dengan Garam!

6. Mengganti minyak sayur dengan minyak ikan akan membuat aroma capcay sayur jadi lebih harum dan lezat

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi minyak ikan (pixabay.com/HomeMaker)

7. Supaya kuah capcay sayur lebih kental, campurkan maizena dengan air. Tidak mencampur maizena dengan air membuatnya mengumpal

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi tepung maizena (pixabay.com/Have_a_Great_Day)

8. Gunakan api besar saat memasak capcay. Sebab, aroma asap yang timbul justru akan membuat cita rasa capcay sayur makin gurih 

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi memasak dengan api besar (pexels.com/Annushka Ahuja)

9. Jangan lupa untuk terus mengaduk capcay selama memasak. Hal ini bertujuan agar sayurnya tidak hangus

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi mengaduk capcay sayur (pexels.com/Kampus Production)

10. Untuk mempertahankan gizi dan nutrisi sayur, sebaiknya jangan masak capcay sayur terlalu lama. Sekiranya sudah bisa digigit, maka matikan api

10 Tips Memasak Capcay Sayur ala Restoran, Sudah Pasti Nikmat!ilustrasi masak capcay sayur (pexels.com/Lisa Fotios)

Kunci agar capcay sayur seenak restoran terdapat pada penggunaan minyak ikan dan aroma asap saat dimasak. Gimana, gak sulit memasak capcay sayur, kan? Buat kamu yang baru belajar masak, gak ada salahnya juga untuk menerapkan tips di atas.

Baca Juga: 10 Tips Memasak Tahu dan Tempe Bacem agar Bumbu Meresap Sempurna 

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

Don't sleep on me

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya