Cuma Pakai Magic Com, 6 Resep Sarapan Ini Cocok Buat Anak Kos

#MasakItuGampang Murah dan gampang banget bikinnya

Menjadi seorang anak kos adalah salah satu pengalaman paling berharga dalam hidup. Jauh dari keluarga saja bisa bikin mood berantakan karena homesick apalagi ditambah uang saku pas-pasan yang membuat anak kos harus hidup serba irit.

Salah satu cara menyiasati pengeluaran harian agar tetap hemat adalah dengan memasak sendiri, sayangnya gak semua rumah kos dilengkapi dengan dapur yang layak dan memadai. Nah, kalau sudah begitu, magic com bisa menjadi senjata perang.

Nah, buat kamu para anak kos, yuk simak resep masakan yang bisa bikin kamu survive itu.

1. Scrambled eggs

Cuma Pakai Magic Com, 6 Resep Sarapan Ini Cocok Buat Anak Kosvitalfarms.com

Mau scrambled eggs dengan keju dan juga susu? Bisa banget! Cukup masukkan telur ke dalam magic com yang sudah dipenuhi dengan mentega, kemudian tambahkan garam, taburan lada dan juga parutan keju, aduk-aduk sedikit, tunggu sebentar dan scrambled eggs ala anak kos sudah siap kamu santap!

2. Pancake

Cuma Pakai Magic Com, 6 Resep Sarapan Ini Cocok Buat Anak Kosohsodelicioso.com

Mau menu sarapan yang manis-manis? Bikin saja adonan pancake. Kamu cukup mencampurkan susu, tepung terigu dan juga sedikit garam, kemudian masak adonan tersebut di dalam magic com dengan menekan tombol “cook“. Tinggal tunggu, deh sampai pancakemu matang. Jangan lupa tambahkan topping kesukaanmu. Kamu bisa gunakan madu atau buah-buahan.

3. Mac and Cheese

Cuma Pakai Magic Com, 6 Resep Sarapan Ini Cocok Buat Anak Kosthekitchn.com

Sarapan pasta juga bisa lho. Rebus secangkir pasta, makaroni misalnya, lalu masukkan pasta tersebut ke dalam magic com. Jangan lupa tambahkan susu, garam, kaldu bubuk, dan juga keju parut. Dengan sekejap, kamu udah bisa sarapan dengan nikmat.

4. Mashed Potato

Cuma Pakai Magic Com, 6 Resep Sarapan Ini Cocok Buat Anak Kosjustalittlebitofbacon.com

Lagi pengen mengurangi nasi dan mi instan? Mashed potato bisa jadi alternatifnya. Kalau kamu merasa lapar sebelum berangkat ke kampus, mending segera siapkan kentang yang sudah dikupas dan dipotong-potong kecil. Kentang yang sudah dipotong kemudian direbus dalam magic com, setelah matang, campurkan sedikit susu, garam, lada bubuk dan juga keju parut. Masak kembali hingga keju meleleh, 

5. Pizza mi

Cuma Pakai Magic Com, 6 Resep Sarapan Ini Cocok Buat Anak Kosfeedram.club

Bosan makan mi instan yang gitu-gitu aja? Mungkin kamu bisa bikin pizza mi untuk sarapan pagi. Kamu cuma perlu memasak mi instan goreng di dalam magic com yang kemudian kamu campurkan dengan telur dan masak kembali di dalam magic com tersebut tanpa diaduk. Setelah matang, angkat pizzamu dan beri taburan keju. Dicocol dengan saus sambal juga makin enak lho!

Mudah dan murah kan? Selamat mencoba!

Annisa Rizki Photo Verified Writer Annisa Rizki

Instagram: @annisa9595

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya