5 Resep Kreasi Tahu Ala Jepang, Cocok untuk Menu Buka Puasamu! 

#RamadanMasaKini Cobain yuk, dijamin buka puasa enak!

Memiliki kandungan protein yang tinggi, serta rasanya yang lezat menjadikan tahu primadona. Harganya yang murah dan mudah menjadikan tahu pilihan favorit segala kalangan.

Namun seringnya tahu diolah menjadi makanan yang monoton. Biar gak bosen, cobain nih lima resep kreasi menu tahu dengan bumbu khas Jepang sebagai menu buka puasamu! 

1. Teriyaki Tofu

5 Resep Kreasi Tahu Ala Jepang, Cocok untuk Menu Buka Puasamu! japancentre.com

Bahan: 

  • Tahu 
  • Paprika, daun bawang, sayuran pilihan
  • Saus teriyaki 200 ml 

Cara Membuat: 

  • Rendam tusuk sate dengan air
  • Tiriskan tahu dan keringkan
  • Potong sayuran dan tahu menjadi potongan-potongan kecil.
  • Susun sayuran dan tahu dalam tusuk sate, bergantian antara sayuran dan tahu.
  • Celupkan susunan sayuran dan tahu pada wadah yang berisi saus teriyaki, siram-siram. Diamkan selama 20 menit.
  • Panaskan panggangan atau BBQ dengan api sedang. Tempatkan susunan sayuran, balikkan secara teratur untuk memastikan mereka matang secara merata. Masak sekitar 5-10 menit, lalu nikmati.

2. Agedashi Tofu

5 Resep Kreasi Tahu Ala Jepang, Cocok untuk Menu Buka Puasamu! japanesecooking101.com

Bahan: 

  • 1 blok tahu
  • 100 gr tepung maizena 
  • Minyak goreng
  • Daun Bawang, dicacah
  • Parutan jahe
  • Kecap

Cara Membuat: 

  • Bungkus tahu dengan handuk tahu. Masak tahu pada microwave selama 3 menit.
  • Tiriskan untuk mengurangi kandungan air pada tahu. 
  • Lumuri tahu dengan tepung maizena
  • Panaskan minyak dengan api sedang hingga 350 F (180 C). Potong Tahu menjadi dua. Goreng Tahu sampai berwarna cokelat keemasan. 
  • Taburi dengan bawang hijau cincang dan jahe parut, dan siram dengan kecap. Sajikan panas.

Baca Juga: 7 Resep Makanan Ini Bisa Jadi Alternatif Menu Buka Puasa Anak-anak

3. Hiyayako

5 Resep Kreasi Tahu Ala Jepang, Cocok untuk Menu Buka Puasamu! japancentre.com

Bahan: 

  • 400 gr tahu sutera
  • 1 batang daun bawang iris tipis
  • 2 sdt jahe parut
  • 2 sdm kecap (asin atau manis sesuai selera)

Cara Pembuatan: 

  • Potong tahu yang sebelumnya sudah didinginkan di dalam kulkas menjadi potongan lebih kecil
  • Sajikan masing-masing tahu dengan topping daun bawang, jahe, dan kecap!

4. Yudofu

5 Resep Kreasi Tahu Ala Jepang, Cocok untuk Menu Buka Puasamu! nhk.or.jp

Bahan: 

  • 2 buah tahu putih besar
  • ¼ daun bawang negi
  • 1 ruas jahe
  • Parutan katsuo-bushi 
  • Kecap asin

Cara Pembuatan: 

  • Rebus tahu. Masak dengan api sedang hingga mendidih.
  • Selagi tahu dimasak. Iris halus daun bawang serta kupas dan parut jahe. 
  • Kalau tahunya sudah matang, angkat dan potongan tahu di atas piring atau mangkuk.
  • Sajikan bersama kecap asin, parutan katsuo-bushi, serta beri pelengkap parutan jahe dan irisan daun bawang.

5. Mapo Tahu

5 Resep Kreasi Tahu Ala Jepang, Cocok untuk Menu Buka Puasamu! futuredish.com

Bahan:

  • Tahu
  • 150 gram daging ayam cincang
  • 1 sdm tauco
  • 3 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram
  • 3 siung bawang putih cincang
  • 1 buah bawang bombay
  • 2 sdm cabai giling
  • 1 sdt kecap asin
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula dan lada
  • air matang dicampur 2 sendok makan maizena
  • 3 cm jahe cincang halus
  • daun bawang iris secukupnya

Cara membuat:

  • Potong tahu menjadi ukuran dadu lebih kecil, kemudian tiriskan.
  • Masukan daging ayam cincang ke dalam wadah. Tambahkan saus tomat, saus tiram, kecap asin, gula, dan lada. Aduk hingga campuran merata diamkan 15 menit.
  • Tumis bawang bombay, bawang putih, dan jahe, oseng hingga merata
  • Tambahkan cabai giling, masak hingga harum. Masukan adonan daging ayam yang sudah dibumbui tadi. Masak hingga ayam berubah warna. Tambahkan tauco, aduk hingga merata. 
  • Masukan potongan tahu, aduk pelan supaya tahu tetap utuh. Tambahkan air, diamkan sampai air sedikit menyusut dan tahu matang
  • Masukan larutan maizena 2 sdm. Aduk hingga merata dan diamkan hingga mengental, tambahkan irisan bawang daun. Angkat dan sajikan.

Itulah lima kreasi tahu ala Jepang yang berbeda dan cocok untuk menu buka puasa kalian. Mana kreasi yang akan kamu cobain untuk hidangan berbuka puasa?

Baca Juga: 5 Resep Kreasi Menu Tahu, Seru Dinikmati Sebagai Menu Buka Puasa! 

Armita Dewi Cahyanti Photo Verified Writer Armita Dewi Cahyanti

Manusia yang suka membagikan apa yang dibenaknya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya