5 Kreasi Olahan Terong ala Yummy App, Bikinnya Mudah Banget

Cocok buat kamu yang gak suka ribet

Kamu mungkin sudah sangat akrab dengan sayuran terong. Terong sendiri memiliki banyak khasiat bagus untuk tubuh kita. Sayuran ini merupakan bahan masakan yang sangat mudah ditemukan. Selain mudah ditemukan, terong juga dapat diolah menjadi berbagai macam masakan.

Yuk simak kreasi olahan terong ala aplikasi memasak Yummy App berikut ini.

1. Terong jamur tempe meatball

5 Kreasi Olahan Terong ala Yummy App, Bikinnya Mudah Bangetyummy.co.id

Bahan-bahan:

  • 1 buah terong, kupas & potong dadu
  • 200 gr jamur portobello, potong sesuai selera
  • 1 papan tempe, potong dadu
  • 1 butir telur
  • 90 gr tepung panko
  • 75 gr keju parmesan
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt italian seasoning
  • Garam
  • Lada hitam
  • Saus marinara instan

Bahan pelengkap:

  • Spaghetti, rebus hingga al dente
  • Daun basil

Cara memasak:

  1. Siapkan teflon, tumis sedikit minyak kemudian masukkan terong, jamur, dan juga tempe. Masak hingga semua bahan matang dan lunak. Lalu sisihkan.
  2. Masukkan terong, jamur, dan tempe ke dalam food processor, tambahkan tepung panko, keju parmesan, bawang putih, telur, italian seasoning, garam, dan lada hitam. Lalu proses hingga tercampur rata.
  3. Bentuk bulat-bulat adonan dan letakkan pada loyang yang sudah diberi alas, kemudian oven selama 20-25 menit pada suhu 190 derajat hingga adonan menjadi padat dan kecokelatan.
  4. Panaskan saus marinara ke dalam pan, kemudian masukkan bola-bola terong ke dalam saus. Sesekali sendokkan saus ke atas bola-bola terong.
  5. Sajikan terong jamur meatball dengan bahan pelengkap sesuai selera.

2. Terong tahu balado

5 Kreasi Olahan Terong ala Yummy App, Bikinnya Mudah Bangetyummy.co.id

Bahan-bahan:

  • 1 buah terong, potong dan goreng
  • 1 buah tahu, potong dan goreng
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sdm gula
  • 2 sdt garam
  • 1 sdt penyedap

Bumbu halus:

  • 2 siung bawang putih
  • 3 siung bawang merah
  • 8 buah cabai merah
  • 1/2 buah tomat
  • 1 sdt terasi
  • 100 ml air

Cara memasak:

  1. Campurkan bawang putih, bawang merah, cabai merah, terasi, tomat, dan air dalam blender lalu haluskan hingga benar-benar halus.
  2. Tumis halus dengan minyak hingga harum dan matang.
  3. Setelah itu tambahan daun jeruk dan daun salam, lalu aduk hingga rata.
  4. Setelah itu tambahkan gula, garam, dan penyedap ke dalam tumisan setelah itu aduk hingga mengental. Tambahkan terong dan tahu ke dalam tumisan lalu aduk hingga tercampur rata.
  5. Setelah matang angkat lalu siapkan piring. Setelah itu sajikan di atas piring dan tambahkan bawang goreng di atasnya.

Baca Juga: 5 Manfaat Terong Ini Bikin Ketagihan Makan Terus, Apa Saja?

3. Tempe terong cabai

5 Kreasi Olahan Terong ala Yummy App, Bikinnya Mudah Bangetyummy.co.id

Bahan-bahan:

  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 8 buah cabai merah, potong - potong
  • 50 ml minyak goreng
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt gula merah
  • 1/2 sdt merica
  • 50 ml air
  • 200 gr tempe, potong dadu kemudian goreng
  • 2 buah terong, belah dua, potong 3 bagian

Cara memasak:

  1. Masukkan bawang merah dan bawang putih kedalam food processor, tambahkan cabai merah. Haluskan.
  2. Masukkan minyak goreng kedalam pan, masak potongan terong hingga kecokelatan pada tiap sisinya. Lalu sisihkan.
  3. Tumis bumbu halus menggunakan sisa minyak menggoreng terong. Tambahkan daun jeruk dan serai, tambahkan garam, merica, gula pasir dan gula merah. Aduk rata kemudian masak hingga wangi.
  4. Masukkan air, masak hingga mendidih kemudian masukkan tempe goreng. Masak hingga bumbu meresap kemudian tambahkan terong. Aduk hingga merata.
  5. Tempe terong cabai siap disajikan.

4. Tempura terong

5 Kreasi Olahan Terong ala Yummy App, Bikinnya Mudah Bangetyummy.co.id

Bahan-bahan:

  • 2 buah terong
  • 200 gr tepung terigu
  • 100 gr tepung beras
  • 1 sdt garam
  • 1/2  sdt penyedap rasa
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 1 sdm bawang putih halus
  • 150 ml air

Cara memasak:

  1. Campurkan tepung terigu, tepung beras, garam, ketumbar, bawang putih, merica dan penyedap rasa. Campurkan dengan air, aduk merata hingga tidak menggumpal.
  2. Masukkan bawang daun, aduk merata. Sisihkan.
  3. Potong terong menyerong tipis-tipis, lalu celupkan ke dalam adonan tepung kemudian segera masukkan ke dalam minyak yang sudah panas dan biarkan terendam minyak.
  4. Goreng hingga kedua sisi berwarna kecokelatan dan kering. Angkat dan tiriskan.
  5. Tempura terong siap disajikan.

5. Terong sambal kacang

5 Kreasi Olahan Terong ala Yummy App, Bikinnya Mudah Bangetyummy.co.id

Bahan-bahan:

  • 6 buah terong sambal, potong wedges
  • 6 buah cabai rawit
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 2 sdm kencur
  • 1 siung bawang putih
  • 4 sdm kacang goreng bawang
  • 1 buah jeruk limo
  • Garam dan gula merah secukupnya
  • Daun ketumbar secukupnya
  • Air secukupnya

Cara memasak:

  1. Uleg cabai rawit, cabai merah keriting, bawang putih, dan kencur hingga merata.
  2. Tambahkan kacang goreng bawang, uleg kembali hingga lembut.
  3. Tambahkan garam, gula merah, dan sedikit air, aduk rata dan koreksi rasa.
  4. Tambahkan terong, daun ketumbar, dan perasaan jeruk limo. Aduk rata.
  5. Terong sambal kacang siap untuk disajikan.

Itulah beberapa kreasi olahan berbahan dasar terong ala Yummy App yang dapat kamu coba buat dirumah dengan sangat mudah. Kamu bisa mencari beberapa referensi masakan lainnya di Yummy App.

Baca Juga: 5 Tips Olahan Terong Panggang ala Bule, Berasa Lagi di Eropa 

Arthur Glenn Photo Verified Writer Arthur Glenn

Mulai aja dulu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya