Resep Tumis Buncis Telur Asin, Menu Makan Malam yang Lezat 

Cocok jadi menu andalan setiap hari, nih! 

Buncis adalah sayuran berwarna hijau cerah dan hampir mirip dengan kacang panjang. Bedanya, buncis berukuran lebih pendek dan bentuknya agak melebar. Sayuran yang satu ini umumnya bisa dikonsumsi secara mentah sebagai lalapan atau diolah menjadi menu masakan yang lezat. Salah satu hidangan buncis yang nikmat adalah ditumis bersama telur asin.

Nah, cara membuat tumis buncis telur asin juga sangat mudah, kok. Bahan-bahan yang digunakan juga tidak terlalu banyak. Yuk, simak resep dan cara membuatnya di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang digunakan 

Resep Tumis Buncis Telur Asin, Menu Makan Malam yang Lezat ilustrasi buncis (instagram.com/utamy_wulan)

Sebelum mulai memasak, pastikan kamu sudah menyiapkan sederet bahan berikut ini, ya!

Bahan-bahan:

  • 200 gram buncis, potong-potong
  • 1 butir telur asin
  • 3 siung bawang putih, cincang
  • 1/4 buah bawang bombai
  • 1/4 sendok teh lada bubuk
  • 1 sendok teh saus tiram
  • 50 ml air matang
  • Garam secukupnya

Bahan untuk merebus buncis:

  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 500 ml air

2. Rebus buncis dengan beberapa bahan lainnya 

Resep Tumis Buncis Telur Asin, Menu Makan Malam yang Lezat ilustrasi merebus (unsplash.com/Gaelle Marcel)

Siapkan satu buah panci berisi air. Kemudian, panaskan hingga air mendidih. Masukkan buncis, garam, dan gula. Lalu, rebus buncis selama dua menit dengan api besar.

Selanjutnya, angkat buncis dan tiriskan. Kemudian, siram dengan air mengalir. Sisihkan.

Baca Juga: Resep Tumis Baby Buncis, Manis dan Gurihnya Bersatu Padu 

3. Tumis bumbu hingga harum 

Resep Tumis Buncis Telur Asin, Menu Makan Malam yang Lezat ilustrasi menumis (pexels.com/Daria Obymaha)

Siapkan satu buah wajan untuk menumis. Kemudian, lelehkan margarin. Jika sudah cair, masukkan bawang putih yang sudah dicincang. Tumis bawang putih hingga harum.

Masukkan juga bawang bombai. Lalu, tambahkan sedikit air matang. Aduk-aduk hingga rata.

4. Masukkan telur asin yang sudah dipotong-potong 

Resep Tumis Buncis Telur Asin, Menu Makan Malam yang Lezat ilustrasi telur asin (instagram.com/you.see.art)

Siapkan satu buah telur asin. Gunakan telur asin dengan kualitas bagus yang memiliki kulit berwarna biru muda dan tidak kusam. Kemudian, potong-potong telur asin menjadi dadu kecil.

Masukkan telur asin yang sudah dipotong-potong ke dalam bumbu yang sedang dimasak. Aduk-aduk hingga rata.

5. Masukkan buncis dan koreksi rasa 

Resep Tumis Buncis Telur Asin, Menu Makan Malam yang Lezat ilustrasi memasak buncis telur asin (instagram.com/wangyenlie)

Masukkan buncis yang sudah direbus. Kemudian, tambahkan lada bubuk dan saus tiram.

Aduk-aduk hingga rata. Sebelum disajikan, jangan lupa untuk koreksi rasa. Jika sudah pas, matikan kompor. Hidangan tumis buncis telur asin kamu pun siap untuk disajikan.

Gak perlu banyak bahan masakan, inspirasi menu makan malam di atas bisa langsung kamu coba, bukan? Dijamin tumis buncismu bakal jadi hidangan favorit keluarga di rumah, deh! Selamat mencoba!

Baca Juga: Inspirasi Menu Makan Malam, Begini Resep Tofu Lada Hitam yang Enak

Atika Sari Photo Verified Writer Atika Sari

Love yourself

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya